Bagaimana cara melakukan gerakan mengayun 1 tangan ke samping dalam gerak berirama

gerak spesifik gerakan pinggul jalan cepat adalah menggerakkan pinggul secara wajar dalam jalan cepat untuk menempatkan kaki dan panjang langkah secar … a a.Maksimal b.Optumus c.Alami d.Rileks​

irama yang digunakan dalam senam ritmik bersifat ​

Permainan sepak bola adalah olahraga yang paling banyak disukai, baik dari kalangan anak-anak, remaja juga dewasa. Bahkan tidak hanya dari kalangan la … ki-laki tapi juga dari kalangan perempuan. Salah satu teknik dasar sepak bola adalah .....

Lembing di pegang pada bagian belakang lilitan tali dengan jari tengah dan ibu jari, sedangkan jari telunjuk menempel pada lembing dalam sewaajarnya s … ehingga posisi lembing tepat berada pada garis telapak tangan, adalah pegangan lembing cara ….

Unsur-unsur kebugaran jasmani apa saja yang diperlukan pada saat melakukan gerakan meroda ..... * a. kecepatan, kekuatan dan keseimbangan b. kekuatan, … daya tahan otot dan keseimbangan c. kelentukan, keseimbangan dan kekuatan d. daya tahan otot, kelentukan dan kelincahan

Pada saat seorang pemain menerima passing dari teman satu timnya, yang harus dilakukan agar bola tersebut mudah untuk dikontrol dalam permainan sepak … bola adalah…….

1. sebutkan dan jelaskan faktor faktor yang mempengaruhi pertumbuhan remaja (min3) 2.jelaskan pengaruh pertumbuhan fisik remaja dalam tingkah laku 3. … sebutkan minimal 3 pengaruh perubahan fisik terhadap sikap dan prilaku remaja mohon bantuannya kawan~ ​

Apa yang memotivasi anda menjadi guru? apa yang anda lakukan untuk mewujudkan motivasi tersebut?

Adakah perbedaan dan persamaan teori psikoterapi menurut pandanganjulian rotter dengan para ahli lainnya?​.

Mengapa badminton lebih populer di indonesia dibandingkan permainan bola kecil lainnya, apa harapan mu kedepan untuk permainan badminton tersebut di i … ndonesia dan langkah apa yang harus untuk mewujudkan harapan.

Posisi awal lengan saat akan melakukan ayunan satu lengan dari depan ke samping (Sumber: Kemdikbud)

Posisi awal lengan yang benar saat akan melakukan ayunan satu lengan dari depan ke samping adalah perlu diperhatikan oleh setiap orang yang melakukan gerakan senam irama.

Senam irama merupakan gerakan senam yang diiringi oleh musik atau nyanyian serta gerakannya haruslah sesuai dengan irama yang dimainkan.

Olahraga senam irama atau senam ritmik merupakan jenis olahraga yang tak asing lagi. Ciri khas dari senam ini adalah musik yang dimainkan bebas tetapi terdapat aturan dalam gerakan senamnya sendiri.

Selain itu, senam ritmik dapat dilakukan oleh semua orang karena tidak menggunakan alat. Namun, senam ritmik juga dapat dilakukan dengan menggunakan alat seperti simpai, tongkat, bola, pita atau topi.

Dalam gerakan senam irama, ada beberapa gerakan yang harus diperhatikan secara baik. Termasuk salah satunya yakni posisi lengan dalam senam irama. Info Sport akan sebutkan empat prinsip dasar gerakan ayunan satu lengan ke samping.

Posisi Awal Lengan yang Benar saat akan Melakukan Ayunan Satu Lengan

Ilustrasi posisi awal lengan saat melakukan ayunan satu lengan. Foto: Karolina Grabowska/Pexels

Posisi awal lengan yang benar saat akan melakukan ayunan satu lengan dari depan ke samping adalah dengan lurus ke samping badan.

Gerak mengayunkan satu lengan tangan ke samping dilakukan dengan sikap permulaan dari samping, dan gerakan yang juga ke samping. Pada tahap permulaan, berdiri tegak, dengan kedua lengan diayunkan ke samping kanan.

Lalu, melakukan tahap pelaksanaan dengan mengayunkan tangan kiri yang di depan dada tersebut ke samping kiri. Pada sikap ini berarti kedua tangan terentang.

Kemudian, tangan kiri tadi diayunkan ke depan dada / kembali ke sikap permulaan. Lalu bergantian menggunakan tangan kanan di depan mengayun ke samping kanan lalu ke depan lagi.

Jenis Gerakan Ayunan Lengan dalam Senam Irama

Ilustrasi Gerakan Senam Ritmik (Sumber: Studionone/Pixabay)

Ayunan Satu Lengan ke Depan dan Belakang

  1. Sikap awal berdiri tegak. Lalu melangkah dengan kedua lengan lurus ke depan.

  2. Ayunkan lengan kiri ke belakang, diikuti kedua lutut mengeper.

  3. Ayunkan lagi tangan kiri ke depan.

  4. Lakukan hal yang sama seperti hitungan satu dan dua, tapi dilakukan dengan tangan kanan.

Ayunan Satu Lengan ke Samping

  1. Sikap awal berdiri tegak, lalu ayunkan kedua lengan ke samping kanan.

  2. Ayunkan lengan kiri dari depan ke samping kiri. Gerakan ini diikuti kedua lutut mengeper.

  3. Ayunkan lagi lengan kiri tadi ke depan.

  4. Lakukan gerakan seperti hitungan satu dan dua, tapi menggunakan tangan kanan.

Ayunan Satu Lengan ke Samping Bersamaan dengan Memindahkan Berat Badan

  1. Sikap awal berdiri tegak, lalu ayunkan kedua lengan ke samping kanan.

  2. Ayunkan lengan kiri ke kiri.

  3. Ayunkan lengan kanna ke kiri bersamaan dengan memindahkan berat badan ke kiri. Kedua lutut mengeper.

  4. Ayunkan lagi lengan kanan ke kanan.

  5. Ayunkan lengan kiri ke kanan. Lakukan bersamaan dengan memindahkan berat badan ke kanan dengan kedua lutut mengeper.

Ayunan Dua Lengan ke Depan dan Belakang

  1. Sikap awal berdiri lalu kaki kiri melangkah. Diikuti dengan kedua lengan lurus ke depan.

  2. Ayunkan kedua lengan ke belakang.

  3. Ayunkan lagi kedua tangan kembali ke depan.

  4. Putar kedua lengan melalui bawah di samping badan.

  5. Lakukan sama seperti hitungan satu sampai Empat, tapi arahnya berlawanan.

Ayunan Dua Lengan Silang di Depan Badan

  1. Sikap awal tegakkan kaki kiri ke samping kiri. Rentangankan kedua tangan.

  2. Ayunkan kedua lengan dengan menyilang di depan badan.

  3. Ayunkan kembali kedua lengan.

  4. Ayunkan kedua lengan dengan menyilang di belakang badan.

  5. Ayunkan kembali kedua lengan.

  6. Lakukan gerakan yang sama seperti hitungan satu sampai empat.

Demikian posisi awal lengan yang benar saat akan melakukan ayunan satu lengan dari depan.