Bagaimana Proses pernapasan pada hewan mamalia air pada lumba-lumba?

Jakarta -

Paus merupakan hewan mamalia dan bukan ikan. Paus bernapas menggunakan paru-paru dan berkembang biak dengan cara melahirkan, sama seperti manusia.

Show

    Paus bisa bernapas lebih lama di air karena memiliki sistem pernapasan yang efektif dalam menyerap oksigen. Manusia bernapas sekitar 12 sampai 20 kali dalam satu menit. Namun manusia hanya bisa menyerap 5 persen oksigen dalam satu kali hirup. Berbeda dengan manusia, Paus bisa menyerap 90 persen oksigen dalam setiap tarikan napas.

    Baca juga: Terumbu Karang: Pengertian, Fungsi, dan Jenis-jenisnya

    Perbedaan Paus dengan ikan

    Dalam buku "Lumba-lumba dan Paus" oleh Cordula Thorner, Paus dijelaskan memiliki sebuah sirip ekor, sebuah sirip punggung, dan sirip dada. Selain itu, mereka memiliki lubang sembur di atas kepalanya.

    Sama halnya dengan mamalia lain, Paus juga menjaga suhu tubuhnya. Hal itu dilakukan dengan lapisan lemak tebal di balik kulitnya yang disebut blubber. Lantas apa bedanya dengan ikan?

    Berikut beberapa perbedaan Paus dengan ikan

    1. Paus

    - Paus melahirkan anak
    - Paus menghirup udara
    - Paus berdarah panas. Artinya, suhu tubuh mereka tetap sama walaupun suhu di sekitarnya sangat dingin.

    2. Ikan

    - Ikan berkembang biak dengan cara bertelur
    - Ikan bernapas di dalam air
    - Ikan berdarah dingin
    - Suhu tubuh mereka selalu berubah.

    Jenis-jenis ikan Paus

    Jenis-jenis paus, antara lain:

    - Lumba-lumba
    - Paus pembunuh
    - Paus sperma
    - Paus balin raksasa

    Bagaimana cara Paus berenang?

    Cara Paus berenang adalah dengan menggerakkan sirip ekornya ke atas dan ke bawah. Ini berbeda dengan ikan yang menggerakkan sirip ekor ke samping.

    Namun, ada jenis hiu paus yang bentuknya mirip dengan paus tapi berenang dengan cara menggerakkan ekornya ke kiri dan ke kanan seperti ikan pada umumnya.

    Tempat Tinggal Paus

    Paus hidup hampir tersebar di seluruh lautan di dunia. Bahkan, lumba lumba dapat dijumpai di Laut Utara dan Laut Timur.

    Baca juga: 5 Jenis Ikan Laut Langka di Indonesia, Siswa Perlu Tahu Nih

    Paus tergolong hewan laut yang sulit diamati karena jarang berada di permukaan laut dan sangat pemalu. Kebanyakan jenis paus hanya tinggal di daerah tertentu, seperti lumba-lumba-vaquita yang hidup di utara Teluk Meksiko saja dan tidak dapat dijumpai di tempat lain.

    Paus juga menghabiskan hampir seluruh waktunya di dalam air. Namun terkadang bisa muncul ke permukaan untuk mengambil udara dengan melompat atau menggerakkan siripnya.



    Simak Video "Paus Fransiskus Kecam Pelaku KDRT di Italia: Perilakunya Mirip Setan!"
    Bagaimana Proses pernapasan pada hewan mamalia air pada lumba-lumba?

    (faz/nwy)