Bernyanyi secara berkelompok yang terdiri dari 12 sampai dengan 28 orang

Home » Kelas VII » Menyanyi dengan Banyak Suara

Kegiatan menyanyi merupakan aktivitas yang sering dilakukan oleh semua orang. Teknik dalam bernyanyi memiliki peran penting karena akan menentukan kualitas suara dan penampilan. Jika penampilan dilakukan secara perseorangan maka teknik yang dimiliki haruslah kuat sehingga karakter yang ditampilkan akan menjadi ciri penyanyi tersebut. Penampilan dalam menyanyi selain dilakukan secara individu dapat juga dilakukan secara vokal grup. Penampilan vokal grup memerlukan kerjasama baik sehingga penampilan dapat dilakukan secara maksimal.

Vokal Grup adalah kumpulan beberapa penyanyi yang tergabung dan menyanyikan lagu dengan ketinggian suara yang berbeda, antara lain sopran, alto, bass, tenor. Sopran dan alto merupakan jenis suara untuk wanita. Sedangkan bass dan tenor merupakan jenis suara pada laki-laki.

Menyanyikan lagu secara vokal grup memerlukan kerjasama dengan teman. Menyanyi secara secara vokal grup tidak boleh saling menonjolkan diri karena menyanyi secara secara vokal grup dalam satu suara. Kekompakan, saling menghargai teman, santun, bertanggung jawab serta peduli terhadap sesama merupakan kunci keberhasilan dalam menyanyi secara vokal grup.


Vokal grup biasanya terdiri dari 3 sampai dengan 12 orang yang menyanyikan lebih dari satu suara. Kunci keberhasilan menyanyi dalam bentuk vokal grup tidak hanya ditentukan oleh suara yang baik tetapi juga diperlukan rasa tanggung jawab, kerjasama, santun serta peduli terhadap anggota kelompok. Beberapa teknik bernyanyi yang biasa digunakan antara lain adalah sebagai berikut.

  • Akapela merupakan suatu teknik bernyanyi yang biasanya dilakukan secara berkelompok tanpa diiringi alat musik. Seni musik ini merupakan musik dari suara mulut yang meniru suara alat-alat musik lainya seperti gitar, drum, perkusi dan lain sebagainya. Akapela memiliki keunikan tersendiri yaitu memiliki keharmonian dan persatuan nada indah.
  • Nasyid berasal dari bahasa Arab ansyada-yunsyidu yang artinya bersenandung. Nasyid iasanya berisi pujian kepada Allah, kata-kata nasihat, kisah para nabi, dan yang berkaitan dengan dengan Islam lainnya. Nasyid biasanya dinyanyikan secara akapela atau dengan diiringi gendang.
  • Paduan suara atau biasa disebut koor berasal dari kata suara yang terpadu yang terdiri dari paduan suara besar atau kecil. Dengan demikian paduan suara adalah bernyanyi secara serentak, terpadu dengan keselarasan volume yang baik dan terkontrol, mengikuti keselarasan harmoni. Paduan suara kecil yang anggotanya 12 sampai dengan 28 orang dan paduan suara lebih dari 28 orang. 
  • Lagu kanon adalah lagu yang dinyanyikan oleh dua atau lebih kelompok penyanyi dinyanyikan dengan melodi saling kejar-mengejar atau bersahut-sahutan.


1. Berlatih Lagu Kanon

Lagu bentuk kanon sering ditampilkan pada kegiatan kepramukaan, oleh karena itu kamu pasti pernah mengenalnya. Lagu kanon biasanya dinyanyikan susul-menyusul. Kelompok pertama memulai dengan baris pertama sedangkan kelompok yang lain memulai setelah kelompok pertama selesai menyanyikan baris pertama dan kelompok kedua baru memulainya. Sehingga susul-menyusul sampai selesai.

Beberapa lagu yang biasanya dibawakan dengan teknik kanon antara lain lagu Anak Kambing Saya, Burung Kakak Tua, Bapak Yakob [Lagu Are You Sleeping], Wakashima kanon [Still Doll], Gelang Sipaku Gelang, Naik Naik Kepuncak Gunung, dan Naik Kereta Api,


2. Latihan Vokal

Agar mutu suara baik sebaiknya harus melakukan latihan olah vokal dan menerapkan pernapasan diafragma. Teknik vokal yang baik, tentu memerlukan latihan olah vokal dan menerapkan pernapasan diafragma. Pernafasan, adalah usaha untuk menghirup udara sebanyak-banyaknya, kemudian disimpan, dan dikeluarkan sedikit demi sedikit sesuai dengan keperluan. Pernafasan di bagi tiga jenis, yaitu :

  • Pernafasan Dada : cocok untuk nada-nada rendah, penyanyi mudah lelah.
  • Pernafasan Perut : udara cepat habis, kurang cocok digunakan dalam menyanyi, karena akan cepat lelah.
  • Pernafasan Diafragma : adalah pernafasan yang paling cocok digunakan untuk menyanyi, karena udara yang digunakan akan mudah diatur pemakaiannya, mempunyai power dan stabilitas vokal yang baik.

3. Latihan Vokal Grup dan Paduan Suara

Menyanyi secara vokal grup merupakan cara bernyanyi dalam kelompok kecil. Pada praktiknya menyanyi dengan vokal grup dapat dilakukan secara bergantian antar anggota vokal grup. Menyanyi secara unisono merupakan cara bernyanyi secara berkelompok dengan satu suara. Menyanyi secara unisono merupakan tahap awal sebelum menyanyi dengan paduan suara yang merupakan perpaduan suara 1, suara 2 atau suara 3.

a. Latihan Lagu Dua Suara

Latihan lagu dua suara dapat dilakukan dalam dua kelompok. Kelompok pertama menyanyikan melodi suara pertama dan kelompok kedua menyanyikan melodi suara kedua. Kelompok pertama adalah kelompok perempuan, dan kelompok kedua adalah kelompok laki-laki. Contoh lagu yang dapat dibawakan dengan dua suara adalah lagu bagimu negeri dan lagu Mengheningkan Cipta.

b. Latihan Lagu Tiga Suara

Latihan lagu tiga suara dinyanyikan dalam tiga kelompok. Melodi suara pertama dinyanyikan oleh kelompok perempuan dengan suara tinggi, kelompok kedua oleh kelompok perempuan dengan suara rendah, kelompok ketiga oleh laki-laki. Bila siswa perempuan sedikit, melodi suara satu dinyanyikan oleh kelompok perempuan, suara kedua oleh laki-laki dengan suara tinggi, kelompok tiga oleh laki-laki dengan suara rendah.

Vokal grup dan paduan suara memiliki beberapa perbedaan, perbedaan tersebut antara lain sebagai berikut.

  • Jumlah anggotanya, Vokal Group mempunyai anggota yang lebih sedikit dari Paduan Suara. Vokal grup beranggotakan 3 sampai 12 orang dengan 1-2 pemusik, sedangkan paduan suara jauh lebih banyak yaitu 12 sampai 28 orang.
  • Pembagian suaranya, dalam vokal group suara dibagi menjadi suara Alto, Mezzo-sopran, Sopran, Tenor, Baritone, dan Bass sesuai kemampuan dan kecocokan suara masing-masing; sedangkan dalam Paduan Suara, suaranya dibagi menjadi 4 suara berdasarkan frekuensi suara penyanyi yaitu Sopran, Alto, Tenor,dan Bass atau dengan satu suara saja [unisono].
  • Pada Paduan Suara dipimpin oleh seorang dirigen yang sekaligus sebagai pelatih, sedangkan pada vokal group tidak ada dirigen.

Posted by Nanang_Ajim

Mikirbae.com Updated at: 4:33 PM

BUGURUKU.COM – Bernyanyi Banyak Suara, Vokal grup biasanya terdiri dari 3 sampai dengan 12 orang yang menyanyikan lebih dari satu suara. Kemudian, ada paduan suara kecil yang anggotanya 12 sampai dengan 28 orang dan paduan suara lebih dari 28 orang. Kita masih mengenal istilah lain, yaitu akapela, nasyid, dan lagu kanon. Akapela adalah bentuk vokal grup gaya kapel dan tanpa alat musik pengiring. Nasyid berasal dari bahasa Arab ansyadayunsyidu yang artinya bersenandung. Lagu kanon adalah lagu yang dinyanyikan oleh dua atau lebih kelompok penyanyi dinyanyikan dengan melodi saling kejar-mengejar.

Berlatih Lagu Kanon

Bernyanyi Banyak Suara, Lagu bentuk kanon sering ditampilkan pada kegiatan kepramukaan. Oleh karena itu, kamu pasti pernah mengenalnya. Lagu kanon biasanya dinyanyikan susul-menyusul. Lagu Burung Hantu dapat dinyanyikan dalam dua kelompok. Kelompok pertama memulai dengan baris pertama, sedangkan kelompok yang lain memulai setelah kelompok pertama selesai menyanyikan baris pertama, susul-menyusul sampai selesai. Contoh lagu bentuk kanon adalah lagu berikut.

Latihan Vokal

Agar mutu suara baik, sebaiknya kamu harus melakukan latihan olah vokal dan menerapkan pernapasan diafragma. Pada semester 1, kamu telah berlatih vokal dengan menyanyikan lagu Apuse dan berlatih perpindahan nada dasar sehingga kamu mampu menyanyikan lagu dari nada yang terendah sampai nada yang paling tinggi. Sekarang kita akan berlatih vokal layaknya penyanyi paduan suara. Nyanyikan beberapa melodi berikut dimulai dengan lagu bernada dasar C mayor, kemudian pindah ke D mayor dan seterusnya.

Lagu Dua Suara

Latihan lagu dua suara dapat dilakukan dalam dua kelompok. Kelompok pertama menyanyikan melodi suara pertama dan kelompok kedua menyanyikan melodi suara kedua. Kelompok pertama adalah kelompok perempuan. Kelompok kedua adalah kelompok laki-laki.

Baca juga Memainkan Alat Musik Sederhana

Selanjutnya Latihan lagu tiga suara dinyanyikan dalam tiga kelompok. Melodi suara pertama dinyanyikan oleh kelompok perempuan dengan suara tinggi, kelompok kedua oleh kelompok perempuan dengan suara rendah, kelompok ketiga oleh laki-laki. Bila siswa perempuan sedikit, melodi suara satu dinyanyikan oleh kelompok perempuan, suara kedua oleh lakilaki dengan suara tinggi, kelompok tiga oleh laki-laki dengan suara rendah.

Menyanyi dengan lebih satu suara atau yang biasa dilakukan oleh vokal grup memerlukan kerja sama yang baik agar penampilan dapat dilakukan secara maksimal. Hal ini karena menyanyi dengan lebih satu suara atau banyak suara akan menggabungkan beberapa jenis suara yang masing-masing memiliki peranan tersendiri.

Maka dari itu, perlu beberapa pemahaman konsep bernyanyi banyak suara agar kita dapat mengetahui apa yang harus dilakukan ketika menyanyi dengan lebih satu suara. Berikut adalah beberapa pemaparan mengenai konsep, teori, serta langkah menyanyi dengan lebih satu suara.

Bernyanyi Banyak Suara

Vokal grup biasanya terdiri dari tiga hingga dua belas [12] orang yang bernyanyi dengan lebih dari satu suara. Setelah vokal grup, terdapat pula paduan suara kecil yang anggotanya 12 hingga 28 orang, serta  paduan suara yang anggotanya terdiri lebih dari 28 orang. Teknik bernyanyi banyak suara tidak hanya di situ saja, kita juga masih mengenal istilah lain seperti akapela, nasyid, dan lagu kanon. Berikut adalah penjelasan dari masing-masing istilah tersebut.

  1. Akapela adalah bentuk vokal grup gaya kapel dan tanpa alat musik pengiring.
  2. Nasyid berasal dari bahasa Arab, yaitu ansyadayunsyidu yang artinya bersenandung.
  3. Lagu kanon adalah lagu yang dinyanyikan oleh dua atau lebih kelompok penyanyi dinyanyikan dengan melodi saling kejar-mengejar [Tim Kemdikbud, 2017, hlm. 143].

1. Berlatih Lagu Kanon

Di sekolah, lagu bentuk kanon sering ditampilkan pada kegiatan kepramukaan. Oleh karena itu, kemungkinan besar kita pasti pernah mengenalnya. Lagu kanon biasanya dinyanyikan susul-menyusul. Artinya kelompok pertama dapat menyanyikan baris pertama lagu, selanjutnya kelompok kedua akan menyanyikan baris kedua dari lagu.

Misalnya, lagu Burung Hantu dapat dinyanyikan dalam dua kelompok. Kelompok pertama memulai dengan baris pertama, sedangkan kelompok yang lain memulai setelah kelompok pertama selesai menyanyikan baris pertama, terus diulang secara susul-menyusul hingga selesai. Bernyanyi susul menyusul seperti ini sangat baik untuk melatih kekompakan serta chemistry dari suatu vokal grup atau paduan suara.

2. Latihan Vokal

Agar mutu suara baik, menyanyi dengan lebih satu suara juga harus disertai latihan olah vokal dan menerapkan pernapasan diafragma yang memang teknik pernapasan paling efektif untuk digunakan dalam bernyanyi. Kita juga harus berlatih menyanyikan lagu yang disertai perpindahan nada dasar sehingga kita mampu menyanyikan lagu dari nada yang terendah sampai nada yang paling tinggi.

Latihan perpindahan nada dapat dilakukan dengan latihan vokal ala penyanyi paduan suara. Caranya dapat dilakukan dengan menyanyikan beberapa melodi berikut dimulai dengan lagu bernada dasar C mayor, kemudian pindah ke D mayor dan seterusnya.

3. Latihan Vokal Grup dan Paduan Suara

Setelah melatih kekompakan dan teknik perpindahan vokal barulah kita dapat memulai latihan vokal grup dan paduan suara. Menurut Tim Kemdikbud [2017, hlm. 145] latihan vokal grup dan paduan suara dapat dengan beberapa cara seperti latihan lagu dua suara, dan lagu tiga suara yang akan dijelaskan pada pemaparan di bawah ini.

Latihan Lagu Dua Suara

Latihan lagu dua suara dapat dilakukan dalam dua kelompok. Caranya dapat dilakukan dengan membagi kelompok laki-laki dan kelompok perempuan. Kelompok pertama menyanyikan melodi suara pertama. Sedangkan kelompok kedua menyanyikan melodi suara kedua. Kelompok pertama adalah kelompok perempuan. Sementara itu kelompok kedua adalah kelompok laki-laki. Kita dapat mempraktikan latihan ini dengan menyanyikan lagu bagimu negeri di bawah ini.

Hal ini bukan berarti kita tidak mengusung kesetaraan gender. Namun, sudah jelas bahwa kebanyakan suara perempuan lebih tinggi dari laki-laki, sehingga ketika dibagi secara jenis kelamin, kita dapat mengembangkan suatu potensi gabungan variasi keindahan dari dua jenis suara dengan cakupan tinggi rendah nada yang berbeda.

Latihan Lagu Tiga Suara

Tentunya latihan lagu tiga suara dinyanyikan dalam tiga kelompok. Melodi suara pertama dinyanyikan oleh kelompok perempuan dengan suara tinggi, kelompok kedua oleh kelompok perempuan dengan suara rendah, kelompok ketiga oleh laki-laki. Jika jumlahperempuan sedikit, melodi suara satu dinyanyikan oleh kelompok perempuan, suara kedua oleh laki-laki dengan suara tinggi, kelompok tiga oleh laki-laki dengan suara rendah.

Penutup

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, menyanyikan lagu secara vokal grup memerlukan kerja sama dengan rekan vokal grup atau paduan suara. Oleh karena itu, menyanyi secara secara vokal grup tidak boleh saling menonjolkan diri, apalagi ketika menyanyi secara vokal grup dilakukan dalam satu suara atau secara unisono. Kekompakan, saling menghargai teman, santun, bertanggung jawab, serta peduli terhadap sesama adalah kunci keberhasilan dalam menyanyi secara vokal grup.

Selain itu, keberhasilan menyanyi dalam bentuk vokal grup tidak hanya ditentukan oleh suara yang bagus atau baik, melainkan diperlukan rasa tanggung jawab, kerja sama, santun serta peduli terhadap anggota kelompok. Keberhasilan suatu vokal grup atau paduan suara ditentukan oleh seluruh anggota penyanyinya.

Referensi

  1. Tim Kemdikbud. [2017]. Seni Budaya VII. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.

Video yang berhubungan