Bola yang digunakan dalam permainan Sepak raga terbuat dari

ADA 5 perlengkapan pemain sepak takraw yang harus dimiliki sebelum para pemain bisa memainkan cabang olahraga [cabor] tersebut. Kelima perlengkapan untuk memainkan sepak takraw itu adalah lapangan, jaring, bola takwar, pakaian, dan skor.

Sepak takraw memang tak sepopuler sepakbola, namun [cabor] tersebut tetap asyik untuk dimainkan. Jadi, bila ada yang tertarik untuk bermain sepak takraw, maka mereka harus memenuhi lima perlengkapan yang sudah disebutkan sebelumnya.

Berikut Lima Perlengkapan Pemain Sepak Takraw

1. Lapangan

Pertama, tentu harus ada lapangan yang menjadi tempat bermain sepak takraw. Sepak takraw memiliki lapangan dengan panjang 13,42 meter dan lebar 6,10 meter. Sementara ada garis batas yang harus memiliki lebar 5 centimeter.

Kemudian ada juga lingkaran pada tengah lapangan yang dijadikan sebagai tempat permulaan sepakan atau lokasi service-nya. Pada lingkaran itu pun harus memiliki garis tengah lingkaran sebesar 61 centimeter.

Kemudian di enjuru tengah kedua lapangan harus ada garis seperempat lingkaran tempat melambungkan bola kepada pemain yang melakukan sepakan permulaan [service] dengan ukuran jari-jari sebesar90 centimeter.

Dua buah tiang pun harus untuk dijadikan pengikat jaring, didirikan pada sebelah luar kedua garis samping kiri dan kanan dengan jarak 30,5 centimeter dari garis samping. Tinggi tiang pun harus setinggi 1,55 meter untuk laki-laki dan 1,45 meter untuk perempuan.

2. Bola Takraw

Untuk bermain sepak takraw, bola jelas adalah benda terpenting yang harus dimiliki. Bola yang digunakan pun khusus, yakni terbuat dari rotan yang selapis dan dianyam hingga berbentuk bola. Biasanya bola takraw terdiri dari sembilan sampai 11 anyaman dan memiliki 12 lubang serta berdiameter 41-43 centimeter.

3. Jaring

Jaring juga harus ada dan biasanya terbuat dari benang kasar, tali atau bisa juga nylon dengan memiliki lubang-lubang yang berukuran 72 centimeter dan panjangnya pun tak boleh lebih dari 6,71 centimeter.

Pada sisi bagian atas, bawah, dan samping harus ada pita selebar lebih dari 5 centimeter. Tinggi jaring pun biasa 1,55 meter dari permukaan lapangan.

4. Pakaian

Setiap pemain diharuskan memakain seragam. Kedua regu dalam satu pertandingan pun tidak bboleh memakai baju dengan warna yang sama. Jadi, kalau bisa satu regu memiliki tiga pakaian yang berbeda.

Setiap pemain pun harus menggunakan nomor masing-masing dan tetap memakai nomor tersebut hingga akhir. Pilihan nomor punggung hanya dari 1-15 dan sang kapten harus memakai ban kapten.

5. Skor

Papan skor sebenarnya menjadi wajib ketika di suatu kompetisi. Namun jika hanya sekadar latihan, tetap harus ada penanda skor agar mengetahui sudah sejauh mana perjalanan pertandingan.

Untuk di sepak takraw, angka kemenangan untuk satu adalah 15 poin. Lalu apabila ada kedua regu yang mendapat 13 atau 14 angka sama, maka wasit berhak meneruskan pertandingan setelah melakukan negosiasi. Regu yang menerima service untuk ditambah 5 angka 13 sama dan 3 angka untuk 14 sama [seperti dalam permainan bulutangkis].

Video

Bài mới nhất

Chủ Đề