Bolehkah makan buah anggur merah saat hamil muda?

GridHEALTH.id - Buah anggur memiliki kandungan nutrisi dan mineral yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Dimana anggur sendiridikenal sebagaisalah satu buah-buahan yang tinggi akan kandungan antioksidan.

Diketahuidalam artikel "Antioxidants" yang dilansir dariWebMD, disebutkan bahwa antioksidan memiliki manfaat bagi tubuh untuk melindungi sel-sel dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas salah satu pemicu kanker.

Meski begitu, bagi ibu hamil konsumsi buah anggur masih menjadi kekhawatiran tersendiri.

Sebab anggur dikenal tinggi resveratrol yang bisa menyebabkan keracunan bagi calon ibu.

Lantas, bolehkah ibu hamil mengonsumsi buah anggur?

Baca Juga: Segelas Anggur Merah Setiap Minggu Turunkan Risiko Diabetes Hingga 30%

Dilansir dari laman Parentune (25/1/2021), artikel "Are Grapes Safe To Eat When Pregnant?" menyebutkan bahwa konsumsi buah anggur selama kehamilan memang masih menjadi perdebatan.

Banyak orang yang menjamin makan anggur mengklaim bahwa sangat aman untuk memilikinya selama kehamilan.

Namun,tak sedikit yang tidak setuju dan mengklaim bahwa yang terbaik adalah menghindari anggur selama kehamilan.

Baca Juga: 4 Buah-buahan yang Tidak Direkomendasikan Dikonsumsi Ibu Hamil

Terkait konsumsi anggur selama kehamilan, diketahui buah yang satu ini memang memiliki manfaat saat dikonsumsi.

Adapun manfaat buah anggur bagi kesehatan diantaranya:

- Meningkatkan sistem imun

Anggur merupakan sumber antioksidan. Oleh karena itu, makan buah anggur membantu meningkatkan kekebalan, dengan demikian membantu kita mencegah infeksipenyakit.

- Sumber asam folat yang baik

Anggur adalah sumber asam folat yang baik. Karena itu, ini membantu perkembangan kehamilan yang sehat dan perkembangan janin.

Baca Juga: Jokowi Buka Izin Investasi Miras hingga Boleh Dijual Pedagang Kaki Lima, MUI: 'Semestinya Pelindung Rakyat, Tapi Malah Merusak'

- Mencegah sembelit

Anggur adalah buah yang kaya serat. Oleh karena itu, makan buah anggur akan meningkatkan pergerakan usus dan dengan demikian menurunkan kemungkinan terjadinya sembelit

- Meredakan kram otot

Magnesium yang ada dalam anggur membantu meredakan kram otot, yang umum terjadi selama kehamilan.

Baca Juga: Orang Tertua Kedua di Dunia Selamat dari Covid-19 Hari Ini Berulang Tahun ke 117, Anggur Merah Jadi Resep Panjang Umur

- Mencegah anemia

Anemia, yang umum terjadi selama kehamilan, dapat dicegah dengan mengonsumsi buah anggur merah.

Zat besi berperan penting dalam hematopoiesis (produksi darah) dan anggur, terutama yang merah kaya zat besi.

Baca Juga: Khasiat Air Rendaman Anggur yang Menakjubkan, Dari Jaga Imunitas Hingga Turunkan Kadar Gula Darah

- Mengontrol kadar kolesterol

Enzim dalam anggur meningkatkan pembentukan empedu dan, dengan demikian, memeriksa volume lemak darah agar tidak meningkatyang kemudian membantu menjaga kadar kolesterol.

Baca Juga: Jika Hasil Test Pack 1 Strip Tiap Terlambat Menstruasi, Wajib Curiga Hamil Anggur

- Mengontrol arthritis dan asma

Arthritis dan asma cenderung memburuk selama kehamilan. Anggur membantu mengendalikan masalah ini dengan sifat anti peradangannya.

Meski banyak manfaatnya, untuk mencegah kondisi yang tidak diinginkan baiknya ibu hamil tidak mengonnsumsi buah anggur secara berlebihan.

Selain itukonsultasikan juga dengan dokter mengenai hal ini, sebelum ibu hamil mengonsumsi anggur.(*)

Baca Juga: Cek Fakta, Manakah yang Lebih Sehat, Anggur Merah atau Anggur Hijau?

#berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL