Cara merubah tampilan Word 2010

Saat kita menghabiskan waktu berjam-jam di depan komputer atau laptop, akan dapat mempengaruhi tegangan bola mata. Salah satu metode praktis agar dapat mengurangi tegangan bola mata adalah dengan mengurangi intensitas cahaya.

Microsoft Office merupakan program populer yang banyak di gunakan oleh pengguna kantoran. Tidak jarang orang bekerja di depan komputer untuk mengerjakan tugas menggunakan aplikasi Microsoft Office, misal Ms Word, Ms Excel, atau Ms PowerPoint.

Tema gelap atau sering orang sebut sebagai Dark Mode, merupakan tema yang familiar saat ini. Dengan kita mengaktifkan mode gelap pada aplikasi Microsoft Office dapat mengurangi tegangan mata yang berlebihan. Sehingga mata menjadi terjaga kesehatannya.

Persyaratan Sistem

Untuk mengaktifkan mode gelap di program microsoft office, harus ada persyaratan yang harus di penuhi. Jadi tidak semua versi office bisa di terapkan mode gelap.

MenurutMicrosoft, mode gelap Office hanya tersedia jika Anda memiliki langganan Microsoft 365. Jika Anda pelanggan Microsoft 365,pastikan Anda memiliki Office versi terbaru. Namun, Anda juga dapat mengubah tema Office Anda menjadi abu-abu gelap di Office 2016 dan Office 2013, atau bahkan Office 2019. Ini berfungsi pada semua versi Windows, termasuk Windows 7, 8, atau 10.

Tutorial Mengubah Tema Gelap di Microsoft Office

Seperti yang kita ketahui Microsoft Office ada beberapa macam, diantaranya Microsoft Word, Microsoft Exce, dan Microsoft PowerPoint. Untuk mengubah mode gelap, kita cukup melakukan langkah satu kali. Nantinya semua program Microsoft Office akan bertema gelap tanpa mengubahnya satu persatu.

Baca Juga: 2 Cara Cepat Membuat Garis Kop Surat di Word

Untuk mengubah tema gelap/dark di Microsoft Office, berikut ini langkah-langkahnya:

Cara 1

  1. Buka salah satu aplikasi Ms Office, misal Ms Word.
  2. Klik File => Account
  3. Pada bagian Office Theme pilih Black untuk mengubah tema menjadi Gelap.
Cara merubah tampilan Word 2010

Cara 2

  1. Buka salah satu aplikasi Ms Office.
  2. Klik File => Options
  3. Di tab menu General, ubah Office Theme menjadi Black.
Cara merubah tampilan Word 2010
  1. Klik OK untuk menerapkannya.

Sebetulnya ada beberapa macam pilihan tema yang mungkin bisa Anda coba. Seperti:

  • Colorful
  • Dark Gray
  • Black
  • White
  • Use system setting

Mengubah Tema Microsoft Office untuk Pengguna Mac

Untuk saat ini tidak ada opsi untuk mengubah tema Microsoft Office bagi pengguna Mac. Namun kita tetap bisa mengubah tema Microsoft Office dengan cara mengubah setingan tema sistem MacOS. Berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Klik System Preferences=>General
  2. Di bagian atas kotak dialog Anda dapat mengubah macOS Anda dariLightkeDark

Setelah melakukan langkah di atas, seharusnya Microsoft Office Anda sudah berubah tampilannya.