Dimanakah sebaiknya permainan bentengan dilakukan?

Dimanakah sebaiknya permainan bentengan dilakukan?

Hai adik-adik kelas 4, berikut ini Osnipa akan membahas materi mengenai Sikap persatuan dan kesatuan yang terkandung dalam permainan tradisional. Pembahasan akan fokus kepada nilai yang terkandung dalam permainan tradisional dan cara melestarikan permainan tradisional. Semoga bermanfaat.

Permainan Tradisional Gerobak Sodor

Permainan tradisional merupakan bentuk keberagaman budaya yang ada d Indonesia seperti benteng-bentengan dan gerobak sodor.

Gerobak Sodor adalah sejenis permainan daerah dari Indonesia. Permainan ini merupakan permainan grup. Masing-masing tim terdiri tiga sampai lima orang. Inti permainannya adalah menghadang lawan agar tidak bisa lolos melewati garis ke garis terakhir secara bolak-balik. Untuk meraih kemenangan, seluruh anggota grup harus secara lengkap melakukan proses bolak-balik dalam area lapangan yang telah ditentukan.

Permainan ini biasanya dimainkan di lapangan bulu tangkis dengan acuan garis-garis yang ada, atau bisa juga dengan menggunakan lapangan segiempat dengan ukuran 9 x 4 meter yang dibagi menjadi enam bagian. Garis batas dari setiap bagian biasanya diberi tanda dengan kapur. Anggota grup yang mendapat giliran untuk menjaga lapangan ini berbagi dua yaitu anggota grup yang menjaga garis horizontal dan vertikal. Bagi anggota grup yang mendapatkan tugas untuk menjaga garis batas horizontal maka mereka akan berusaha untuk menghalangi lawan mereka yang berusha untuk melewati garis batas yang sudah ditentukan.

1. Apakah kamu pernah bermain permainan tradisional?

Pembahasan:
Pernah

2. Permainan tradisional apa yang pernah kamu mainkan bersama teman-teman ?

Pembahasan:
Gerobak sodor (sesuaikan dengan permainan tradisional daerah masing-masing)

3. Dimanakah kamu melakukan permainan tersebut?

Pembahasan:
Di lapangan

4. Nilai-nilai apa yang terkandung dalam permainan tradisional tersebut?

Pembahasan:
1. Permainan tradisional memupuk persatuan dan kesatuan
2. Permainan tradisional dapat membina kerukunan
3. Permainan tradisional dapat melatih sportifitas

5. Bagaimana cara untuk melestarikan permainan tradisional tersebut?

Pembahasan:
Cara melestarikan permainan tradisional:
1. Memainkan permainan tradisional tersebut.
2. Memperkenalkan permainan tradisional kepada generasi muda.
3. menyelenggarakan festival permainan tradisional.

Demikian pembahasan mengenai Nilai yang Terkandung dan Cara Melestarikan Permainan Tradisional. Semoga bermanfaat.