Ilmu ekonomi sumber daya manusia adalah cabang ilmu ekonomi yang membahas

Ilustrasi: Pembagian Cabang Ilmu Ekonomi dan Prinsipnya Sumber: pixabay.com

Ekonomi sebagai rumpun ilmu sosial memiliki banyak pembagian materi yang dapat dipelajari. Ekonomi juga memiliki banyak teori yang perlu dipahami. Selain itu, adapula cabang ilmu ekonomi dan prinsip-prinsip ekonomi.

Mengutip buku Ekonomi Makro karya Lora Ekana Nainggolan, Firman Jingga dan Febi Aysah Putri Hasibuan [90:2021], setiap negara selalu berusaha untuk membangun agar perekonomiannya dapat meningkat, sejahtera dan mencapai kemakmuran bagi warga negaranya.

Dalam hal ini, ekonomi memiliki tujuan untuk mencapai keberhasilan perekonomian yang disesuaikan pada kebutuhan prinsip ekonomi masing-masing. Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari bagaimana memenuhi keinginan manusia atau masyarakat demi tercapainya kemakmuran atau kondisi dimana manusia bisa memenuhi kebutuhannya, baik dalam bentuk barang maupun jasa.

Cabang Ilmu Ekonomi dan Prinsipnya

Berikut adalah pembagian cabang ilmu ekonomi dan prinsip-prinsipnya yang menarik untuk diketahui:

Dikutip dari buku Pengantar Ilmu Perekonomian, Investasi dan Keuangan karya Hamdan Firmansyah, Aswando dan Enny Kartini [13:2022], Cabang ilmu Ekonomi Feryanto [2019], menjelaskan beberapa cabang ilmu ekonomi, yaitu:

  1. Ekonomi moneter; merupakan salah satu dari cabang ilmu ekonomi yang membahas dan mengkaji mengenai fungsi, sifat dan juga pengaruh dari uang terhadap perekonomian.

  2. Ekonomi publik; merupakan cabang dari ilmu ekonomi yang mengkaji, membahas dan menelaah mengenai masalah ekonomi dan khalayak ramai. Intinya ilmu ekonomi ini mengkaji kebijakan ekonomi dari pemerintah. Contoh mengkaji subsidi, pajak, biaya pendidikan, utang pemerintah, APBN, APBD dan sebagainya.

  3. Ekonomi regional; fokus mengkaji mengenai industri ekonomi yang terjadi di antara suatu wilayah dengan wilayah lainnya. Contoh membahas demografri, transportasi dan infrastruktur.

  4. Ekonomi internasional; membahas kegiatan perekonomian yang terjadi di antara suatu negara dengan negara lainnya. Contoh membahas ekspor impor, perdagangan antar negara, investasi antar negara dan neraca pembayaran.

  5. Ekonomi industri; membahas mengenai interaksi dari berbagai perusahaan di dalam sebuah industri. Termasuk juga membahas mengenai struktur pasar dan persaingan usaha, kartel dan kinerja perusahaan.

  6. Ekonomi Sumber Daya Manusia [SDM], membahas faktor produksi tenaga kerja dan hal-hal yang berhubungan dengan sumber daya manusia. Contohnya pembahasan Upah Minimum Regional [UMR], tingkat pendidikan calon pekerja dan masalah pengangguran.

  7. Ekonomi Sumber Daya Alam [SDA], cabang dari ilmu ekonomi yang membahas dan mengkaji mengenai analisis masalah dan juga alokasi dari SDA yang optimal berdasarkan ekonomi. Contohnya kehidupan masyarakat, eksternalitas positif dan negatif dan sebagainya.

  8. Ekonomi syariah; ilmu ekonomi yang menerapkan sistem perekonomian berdasarkan syariat Agama Islam. Contohnya prinsip bagi hasil dan penghapusan riba pada perekonomian serta zakat.

Ilustrasi: Pembagian Cabang Ilmu Ekonomi dan Prinsipnya Sumber: pixabay.com

Intinya prinsip ekonomi adalah digunakan untuk memenuhi permintaan tak terbatas dengan sumber daya yang terbatas. Prinsip ekonomi juga dapat dikatakan sebagai pilihan yang dibuat konsumen dan perilaku yang mempengaruhi pilihan tersebut.

Berikut adalah 10 prinsip ekonomi yang perlu diketahui:

  • Pengorbanan biaya dibutuhkan untuk mendapatkan sesuatu.

  • Pasar sebagai tempat terjadinya kegiatan ekonomi

  • Harga akan meningkat apabia pemerintah mencetak uang dalam jumlah yang banyak.

  • Masyarakat menghadapi trade-off jangka pendek antara inflasi dan pengangguran.

  • Setiap orang lebih tanggap kepada insentif.

  • Pemerintah memiliki kewenangan untuk meningkatkan faktor produksi.

  • Trade-off dan opportunity cost

  • Standar hidup negara bergantung pada kemampuannya dalam memproduksi barang dan jasa.

  • Perdagangan menguntungkan semua pihak.

Demikian pembagian cabang ilmu ekonomi dan prinsipnya. Semoga ulasan di atas dapat memperkaya wawasan pemahaman tentang ekonomi. [ANG]

Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề