Jelaskan perbedaan antara media promosi secara offline dan online

Bisnis saat ini sangat diperlukan adanya teknik marketing online dan offline untuk menunjang agar bisnis tersebut dapat menjamur hebat dan dikenali oleh berbagai kalangan di seluruh dunia. Untuk melakukan kedua marketing jenis tersebut, tentu harus mengetahui terlebih dahulu perbedaannya.

Perbedaan pemasaran online dan offline sangat jelas kentara, namun khusus untuk bisnis online sangat dinilai sangat efisien untuk jaman sekarang, karena tidak memerlukan biaya banyak dan modal yang dikeluarkan sangat minim sehingga tidak merugikan bisnis.

Beda halnya dengan sistem offline dengan kebutuhan modal lebih besar, bahkan jangkauan konsumen juga lebih fleksibel dari online daripada melalui sistem luring. Hal tersebut menjadikan sistem online semakin digandrungi oleh para pebisnis.

Apabila melihat lebih jauh marketing online dan offline ini, maka akan langsung tertuju kepada bagaimana cara melakukan pemasaran dengan baik menggunakan media sosial, maupun kepada pelanggan secara luring. Hal paling mendebarkan adalah ketika akan melakukan marketing secara luring.

Tentu jelas membutuhkan nyali dan mental kuat untuk diterima maupun ditolak oleh para klien. Memasarkan secara offline akan lebih banyak menguras energi tersebut dibandingkan dengan daring hanya dilakukan melalui smartphone.

Perbedaan Mencolok Antara Marketing Offline dan Online

Selain sudah dijelaskan di atas mengenai sedikit perbedaan mengenai keduanya, ada beberapa perbedaan lain mencolok dan bisa digunakan perbandingan untuk melakukan salah satu bahkan keduanya sekaligus melalui berikut ini:

  1. Strategi pemasaran yang akan digunakan, hal ini menjadi pembeda antara bisnis marketing offline dengan online karena tentunya target pemasaran offline dan online memiliki perbedaan jelas. Oleh karena itu, strategi yang digunakan juga tentu berbeda.
  2. Media yang digunakan pemasaran online dan offline juga berbeda, untuk offline umumnya dilakukan melalui banner dan juga brosur yang dipasang sedemikian rupa di wilayah sekitaran. Bahkan jika ada toko memiliki dana lebih, akan lebih mudah karena dapat menggunakan media televisi, maupun radio.
  3. Pemasaran online langsung dapat menjangkau pembeli melalui SEO yang baik melalui artikel yang akan digunakan. Dengan artikel SEO, maka cakupan akan menjadi luas serta spesifik di kalangan khusus.
  4. Mengenalkan merk kepada pelanggan, jika dilihat perbedaannya untuk marketing offline dan online adalah untuk tingkat kepercayaanya. Bagi beberapa toko yang tidak memiliki banyak pelanggan dan kepercayaan kurang dalam luring, tentu sekaligus akan menghindari melalui cara online.

Meskipun perbedaan tersebut dilakukan secara berbeda, namun tetap sama tujuanya adalah dengan menarik sebanyak mungkin pembeli. Memiliki barang dari merk ternama akan lebih mudah dipasarkan secara offline/online. Namun, jika belum kamu bisa mulai membangun nama besar sendiri.

Kelebihan dan Kekurangan Masing-Masing Marketing

Kedua sistem marketing offline dan online juga pasti mempunyai kekurangan serta kelebihannya tersendiri. Perihal pola konsumsi masyarakat yang berbeda, akan memberikan feedback tersendiri karena di jaman serba modern ini selain banyak yang menggunakan daring, toko offline juga masih tidak kalah eksis.

Hal pertama untuk toko offline keuntungan yang dapat diambil adalah mampu memberikan kepercayaan yang tinggi kepada klien, pelayanan yang lebih mudah karena dapat bertatap muka secara langsung. Namun kekurangannya terletak pada jangkauan pasar yang masih sangat terbatas.

Selain itu, kekurangan lain yang ada pada marketing offline adalah membutuhkan modal lebih besar, serta dalam waktu penjualan yang bisa dibilang cukup terbatas. Bahkan, untuk produk tertentu yang memiliki stok terbatas, serta sulit untuk dicari juga menjadi tantangan sendiri.

Untuk sistem marketing online, kelebihannya yaitu tidak perlu banyak tempat untuk melakukan penjualan, kemudian dengan modal sedikit dan waktu fleksibel menjadi kemudahan untuk penjual. Namun karena persaingan ketat serta kredibilitas yang masih diragukan menjadi dilema dalam marketing offline dan online tersebut.

Ingin mendapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing? Kunjungi blog kami di blog.mtarget.co. atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET, segera daftarkan diri kamu melalui mtarget.co kamu juga bisa subscribe newsletter kami di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(M.M) Edt (D.N.S)