Kenapa mantan datang dan pergi

Ngomongin hubungan percintaan memang tidak ada habisnya. Terlebih, saat kamu ngomongin tentang yang namanya mantan. Setelah sekian lama berpisah dan tidak ada kabar apa pun, tiba-tiba dia menghubungimu kembali.

Jangan langsung baper dan menganggapnya ingin balikan lagi. Mantan kembali menghubungi karena ada hal-hal lain. 

1. Masih merasa bersalah dan ingin menjelaskan semuanya

Kenapa mantan datang dan pergi
pexels.com/Trinity Kubassek

Perpisahan bisa disebabkan oleh salah satu pihak, baik kamu dan pasanganmu. Jika, akar masalah dari perpisahanmu adalah mantan pasanganmu. Meskipun, dia telah lama berpisah denganmu rasa bersalah akan selalu diingatnya.

Menghubungimu kembali bukan bermaksud dia kangen padamu, tetapi dia ingin menjelaskan semuanya. Hal ini bertujuan agar masalah antara kamu dan dirinya benar-benar selesai tanpa ada yang masih memendam kekesalan. 

2. Menyambung kembali silaturahmi yang telah terputus

Kenapa mantan datang dan pergi
pexels.com/iPrice Group

Di dalam kepercayaan dan agama mana pun pasti tidak diperbolehkan untuk memutuskan silaturahmi. Mantanmu ingin tetap menjalin hubungan silaturahmi denganmu dan menjadikanmu sebagai temanya.

Baginya putus hubungan bukan berarti hubungan pertemanan juga akan terputus. Dia akan senang sekali jika kamu menerimanya dengan senang hati dan memaafkan kisah yang telah lama berakhir. 

Baca Juga: 5 Hal yang Paling Sulit dilupakan dari Seorang Mantan

3. Ingin meminta bantuan darimu

Kenapa mantan datang dan pergi
pexels.com/Jodie DS

Bukan hal yang mustahil bahwa dia menghubungimu kembali karena ada maksud tertentu. Dia ingin meminta bantuanmu untuk melakukan hal yang tidak bisa dilakukanya, seperti menanyakan alamat atau memintamu untuk diajak pergi mencari barang yang dia tidak tahu tempatnya. Di mana, tempat tersebut hanya diketahui olehmu. 

4. Pamer bahwa dirinya sudah memiliki penggantimu

Kenapa mantan datang dan pergi
pexels.com/Eduardo Dutra

Menghubungi kembali kontakmu juga dapat dikatakan bahwa dirinya sedang pamer. Pamer bahwa dia sudah benar-benar move on darimu dan memiliki pasangan baru yang jauh lebih baik. Bukan hanya sekadar pamer itu saja, bisa jadi dia pun memamerkan hidupnya yang telah sukses dan memiliki segalanya sehingga kamu takjub akan dirinya. 

5. Bermaksud mengundangmu pada acara pernikahanya

Kenapa mantan datang dan pergi
pexels.com/Jonathan Borba

Alasan ini adalah alasan yang paling sering terjadi dalam kehidupan di sekitar kita. Mantan akan menghubungimu kembali, manakala dirinya akan menikah. Dia akan menyerahkan sebuah undangan dan memintamu untuk datang di hari bahagianya. 

Itulah lima alasan mantan kembali menghubungimu kembali. Kamu sebagai mantannya jangan langsung baper deh saat dia menghubungimu lagi. 

Baca Juga: Lewat 5 Hal Ini Kamu Punya Potensi Besar Balikan Lagi Sama Mantan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Di malam yang indah ketika kamu mulai berdamai dengan diri sendiri, tiba-tiba ada mantan yang menghubungi kamu lagi. Cek kenapa mantan chat kamu lagi dalam pembahasan ini. 

Ketika sudah move on, tiba-tiba mantan yang dulu mematahkan hati kamu dan mungkin sudah menghancurkan hidup kamu datang kembali. Mantan menghubungi kamu tiba-tiba. 

Ada beberapa kemungkinan, itu kamu merasa kesal dan marah, bisa jadi kamu sudah sepenuhnya tidak peduli padanya, atau itu mengembalikan lagi semua memori dengan si mantan. 

Lalu, timbul pertanyaan kenapa mantan menghubungi lagi setelah sekian lama? Apa yang dia mungkin inginkan dengan mencoba komunikasi lagi sama kamu? 

1. Dia hanya ingin cek kabar kamu saja

Mantan kamu mungkin hanya ingin bertanya tentang kabar kamu: Mungkin dia memang peduli atau mungkin dia hanya penasaran saja dan mau tau apa kamu sudah move on serta apa kegiatan kamu saat ini selepas dia pergi. 

Ini biasanya terjadi di hari libur atau hari raya seperti lebaran atau natal. Mantan kamu biasanya menghubungi kamu untuk mengucapkan selamat di hari-hari spesial seperti itu, kemudian melanjutkan dengan bertanya kabar, namun tidak ada kelanjutan lagi (biasanya). 

Bila mantan selalu menghubungi kamu dengan cara itu, ya dia mungkin hanya ingin bertanya kabar saja atau basi-basi. Namun, bisa jadi dia memiliki motif terselubung. 

Dan sekitar 32% laki-laki menghubungi mantannya hanya untuk memberikan kabar dan kesehatan mereka. 

2. Dia bosan

Dia bosan dan kesepian. Kamu tahu, mantan-mantan yang menghubunginya kamu pada tengah malam atau dini hari karena dia sedang sendirian dan tidak bahagia. 

Menurut Gleeden, 37% laki-laki menelepon mantannya untuk menunjukan bahwa dirinya tidak bahagia. 

Dan itu (bisa jadi) karena pasangannya setelah kamu tidak membuat dia tidak bahagia atau dia merindukan kebahagiaan bersama kamu. Eits, bisa jadi dia hanya menyukai perasaan kebahagiaan itu yang kamu berikan, bukan sosok kamu sepenuhnya. 

3. Terbiasa menghubungi kamu 

Mantan terbiasa chat atau telepon kamu dan dia belum bisa melepaskan kebiasaan itu. Ini terjadi pada hubungan jangka panjang dan di awal proses perpisahan kalian. 

Berdaya data yang dilansir dari Times of India, 60% pria masih menghubungi mantannya karena kebiasaan (saat baru putus), sementara 31% pria masih tetap menghubungi mantannya walaupun tidak dibalas. 

Baca Juga: Kenapa tidak bisa berteman dengan mantan pacar?

4. Dia ingin mengekspresikan sesuatu

Penyebab mantan menghubungi lagi mungkin karena dia ingin mengekspresikan, menunjukan, atau mendapatkan sesuatu dari kamu. Maksudnya begini, mungkin dia merasa marah karena putus dari kamu dan dia akan tetap menghubungi kamu untuk menunjukan kemarahan itu, serta ingin membuktikan bahwa kamu yang salah atau semacamnya. 

Begitu juga untuk menunjukan perasaan lain seperti kesedihan. Mungkin juga ada kata-kata atau perasaan yang terkunci, patah hati, dan lainnya yang dia ingin kamu tahu. Mantan juga (bisa jadi) menghubungi kamu lagi untuk mendapatkan closure (penjelasan akhir) dari kenapa kalian putus atau kenapa kamu meninggalkan dia. 

5. Dia rindu kamu 

Kenapa mantan chat kamu lagi? Ah, mungkin dia (akhirnya) merindukan kamu. Dia kangen dengan kehadiran kamu dan hal-hal kecil lainnya yang baru dia sadari berarti untuk dia. 

Kamu bisa melihat dari seberapa intens mantan kamu menghubungi kamu dan apa yang dia coba bicarakan. Bila dia menyebutkan kembali hal-hal indah serta memori manis kalian dulu, bisa jadi karena dia kangen kamu sekarang. 

6. Atau rindu bercumbu dengan seseorang

Ohhhh, mantan menghubungi kamu lagi bisa jadi karena dia sedang ingin saja atau merindukan sentuhan kamu saja. Kamu bisa lihat, bila mantan hanya chat kamu di tengah malam atau akhir pekan atau dengan intro “ke sini dong, lagi sendirian nih” atau dengan slogan “Netflix and chill yuk nonton Squid Game” eh taunya modus lama bajingan yang lagi horny. 

Kamu harusnya sudah paham kan kelakuan mantan kamu seperti apa. Jangan biarkan dia mengambil keuntungan dari kamu seperti itu. Dia mungkin tahu kamu sayang sama dia tapi dia hanya memanfaatkan sesuatu saja dari kamu, ujung-ujungnya kamu akan menangis di balik bantal. 

Baca Juga: Kenapa Masih Memikirkan Mantan? 10 Alasan Masuk Akal

7. Dia menyesal

Kenapa mantan menghubungi kamu lagi? Semoga karena dia menyesal telah mematahkan hati kamu atau semacamnya.

52% laki-laki menghubungi mantannya untuk minta maaf atas segala kesalahannya, sementara 41% dari mereka ingin berteman dengan mantan setelah putus. 

Bila mantan kamu memang menghubungi kamu untuk minta maaf, kamu akan tahu itu. 

8. Dia ingin balikan sama kamu

Penyebab mantan menghubungi kamu lagi mungkin karena dia berniat untuk kembali sama kamu. Eh tapi, jangan terlalu senang dulu. 

Kamu harus memahami situasinya dengan seksama. Dulu kalian putus karena alasan dan rasanya akan sulit menerimanya lagi. Baiknya, pelan-pelan kamu pelajari apa tujuan mantan datang lagi ke hidup kamu. Apakah dia sudah berubah jadi sosok yang lebih baik? Apa kamu juga sudah jadi versi yang lebih baik? Apakah kalian bisa mencoba lagi dari awal dan apa itu sehat? 

Ya, kamu tahu itu. 

Baca Juga: Kenapa Mantan Masih Mau Diajak Ketemu? 10 Alasan Masuk Akal

Jadi, itu beberapa kemungkinan kenapa mantan menghubungi lagi. Bila mantan memang menghubungi kamu lagi, ya take it slow aja. Anggap saja itu bukan apa-apa, bukan kebencian atau rasa cinta yang hadir lagi. 

Kamu harus dalam posisi netral serta berhati-hati. Mantan kamu pernah membuat kamu patah hati atau bahkan mati suri, jadi jangan biarkan itu terjadi lagi saat dia mengetuk pintu di hidup kamu lagi.

Referensi:

Desai, Shikha. 2021. 6 reasons why your ex keeps texting you after breaking your heart. timesofindia.indiatimes.com/life-style/relationships/love-sex/6-reasons-why-your-ex-keeps-texting-you-after-breaking-your-heart/articleshow/82370384.cms. (9 Oktober 2021).

Tingkah laku mantan yang masih sayang?

Ciri-Ciri Mantan Sebenarnya Masih Sayang.
Sikap dia berubah-ubah, kadang dingin kadang juga hangat. ... .
Mantan masih berusaha membuat Grameds merasa cemburu. ... .
3. Selalu 'keep in touch' ... .
4. Sering tanya soal kabar Grameds, pada teman-teman terdekat Grameds..

Cara mengetahui apakah mantan masih memikirkan kita?

Gak Bisa Move On, 5 Tanda Mantan Masih Memikirkan dan Merindukanmu.
Dia terus berusaha mengikuti aktifitasmu di sosial media. ... .
2. Setiap postingannya disertai caption yang identik pada dirimu atau hubungan kalian. ... .
Menghubungimu tiba-tiba di situasi tertentu. ... .
4. Dia masih sering curhat tentangmu pada sahabatnya..

Bagaimana cara mengetahui mantan masih sayang tapi gengsi?

5 Tanda Mantan Ingin Balikan Tapi Gengsi Mau Mengatakannya.
Dia Memandangmu dengan Rindu. Mata tidak bisa berbohong, kapanpun kamu bertemu, apakah mantanmu masih menatapmu dengan penuh kasih sayang? ... .
Dia Tidak Bisa Berhenti Memberimu Pujian. ... .
Mencoba Mendekatimu. ... .
4. Dia Masih Melindungimu. ... .
Dia Segera Merespon Pesanmu..

Bagaimana jika mantan menghubungi kita lagi?

Alasan paling umum mantan menghubungi kembali adalah karena dia merasa bersalah dan benar-benar menyesal atas apa yang pernah dia lakukan terhadap kita. Untuk alasan ini, biasanya dia akan mengungkapkan kata-kata atau ungkapan perasaan bersalah yang manis, dan itu tulus.