Mengapa dalam bahasa Inggris terdapat materi listening?

Aspek Penting Pembelajaran Bahasa Inggris [Listening, Speaking, Writing, dan Reading]

Peran bahasa Inggris sebagai bahasa Internasional semakin meningkat. Karena itulah bahasa Inggris menjadi materi pembelajaran dalam sekolah-sekolah seluruh dunia. Kemudian mengalami perkembangan yang sangat pesat hingga saat ini.

Pada dasarnya, terdapat empat aspek penting dalam bahasa Inggris yang harus selalu kita pahami. Antara lain adalah mendengarkan [listening], berbicara [speaking], menulis [writing], dan membaca [reading].

Setiap individu dalam memahami keempat konsep tersebut selalu memiliki tingkat kesulitan yang berbeda. Misalnya saja seperti, kesulitan dalam berkomunikasi, masih minim vocabulary, maupun kesulitan dalam memahami grammar.

Ketika kita memutuskan untuk belajar bahasa Inggris secara menyeluruh, maka akan ada banyak sekali materi yang dicapai dan kita kuasai. Akan tetapi, bagi kebanyakan orang, materi-materi tersebut akan mudah dilupakan dalam waktu yang singkat. Kendala yang sering terjadi, seperti pemahaman terhadap tenses yang pernah kita pelajari cepat sekali hilang.

Masalah yang timbul ini sebenarnya bukan sepenuhnya kesalahan kita. Akan tetapi karena pemilihan dan penggunaan metode pembelajaran yang kurang menarik.

Atau metode yang kita pilih terlalu monoton dan membosankan sehingga kita tidak mendapatkan esensi belajar bahasa Inggris yang sesungguhnya. Oleh karena itulah, kita membutuhkan metode belajar yang paling efektif.

Pengertian Listening

Mendengarkan dalam bahasa Inggris adalah kemampuan kita untuk memahami apa yang disampaikan oleh orang lain dengan sangat baik. Bukan hanya itu saja akan tetapi juga informasi yang kita dapatkan melalui media lainnya.

Pada dasarnya, mendengar itu tidak sama, ketika kita sedang menyimak. Akan tetapi mendengar dalam bahasa Inggris adalah hear. Sedangkan menyimak dalam bahasa Inggris adalah listen.

Ketika kita mendengar maka telah melakukan aktivitas dalam menangkap bunyi. Baik itu bunyi dalam bahasa maupun non-bahasa. Entah itu kita lakukan secara sengaja maupun tidak sengaja.

Mendengarkan juga seperti melakukan kegiatan maupun aktivitas menangkap bunyi yang kita lakukan secara cermat. Selain itu, kita juga melakukannya dengan sengaja.

Sementara itu, menyimak merupakan aktivitas maupun kegiatan yang hampir sama, seperti ketika kita mendengar. Akan tetapi kita melakukannya dengan serius dan ada tujuan yang ingin didapatkan , misalnya sebuah informasi penting. Baik itu yang kita dengar secara langsung dari ucapan maupun yang orang lain bacakan kemudian kita mendengarnya.

Listening dalam Pembelajaran Bahasa Inggris

Dalam pembelajaran bahasa Inggris, mendengarkan dan menyimak ini merupakan pemahaman yang sangat penting. Baik itu secara langsung kita dapatkan melalui media seperti film maupun musik.

Mendengarkan dan menyimak dalam bahasa Inggris adalah materi yang sangat penting. Sebab, kita harus bisa mengetahui dan memahami apa yang orang lain sampaikan kepada kita.

Agar kita memiliki kemampuan semacam itu, tentu saja ada beberapa upaya yang harus dilakukan. Salah satunya adalah dengan memahami kata-kata yang kita dengar secara seksama.

Pada dasarnya belajar mendengar dan menyimak dalam bahasa Inggris ini bukanlah sebuah hal yang sulit. Kita dapat menggunakan berbagai macam metode yang menarik sebagai cara efektif untuk mempelajarinya.

Belajar mendengarkan dan menyimak dalam bahasa Inggris ini dapat kita lakukan dengan metode-metode yang menyenangkan. Sehingga kemampuan kita dapat meningkat dengan baik dan juga cepat.

Fungsi Listening

Belajar mendengar dan menyimak dalam bahasa Inggris, tentu saja memiliki sejumlah fungsi dan juga manfaat. Dengan melihat dan memahami manfaat dan fungsinya ini itu artinya kita dapat lebih bersemangat lagi untuk belajar menguasainya.

Berikut ini adalah beberapa fungsi dan kegunaan dari mendengar dan menyimak dalam bahasa Inggris.

  1. Dapat melatih kemampuan pronunciation kita dengan lebih baik
  2. Akan jauh lebih mudah dalam mengerjakan dan menyelesaikan latihan structure. Pasalnya dengan kita sering mendengar dan menyimak bahasa Inggris ini maka akan semakin banyak pula kalimat-kalimat yang dapat kita gunakan.
  3. Selain itu juga dapat memperbanyak vocabulary kita.
  4. Memudahkan kita bercerita, berkomunikasi, dan berinteraksi dengan orang-orang sekitar

Cara Mudah Belajar Listening

Setelah kita sudah mengerti dan memahami lebih detail lagi, mengenai apa itu mendengar dan menyimak dalam bahasa Inggris, mulai dari pengertian hingga fungsinya, maka sudah saatnya untuk meningkatkan kemampuan tersebut.

Tak perlu khawatir untuk memulainya, karena kita dapat menggunakan cara yang mudah dan cepat guna mempelajarinya. Mau tahu apa saja cara mudah tersebut? Berikut ini kami jelaskan selengkapnya untuk anda. Pastikan anda memahaminya dengan baik, agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Membuat Learning Goals untuk Diri Sendiri

Hal penting yang harus kita pahami bersama, ketika belajar listening maka tentukan terlebih dahulu arah dan tujuan. anda. Cobalah untuk membuat learning goals bagi diri sendiri.

Umumnya, persiapan belajar mendengarkan dan menyimak adalah dengan menggunakan audio maupun video. Akan tetapi terdapat beberapa hal penting yang juga harus kita persiapkan.

Ini menjadi hal yang lebih utama sebelum kita belajar mendengarkan dan menyimak audio atau video bahasa Inggris, yakni arah dan juga tujuan.

Cobalah untuk menentukan arah belajar dan apa saja tujuan yang ingin anda capai. Dengan adanya tujuan dan arah yang jelas maka akan mempermudah anda untuk menentukan pilihan materi sesuai kemampuan dan keinginan.

Dengan adanya tujuan tersebut akan membuat anda semakin termotivasi. Selain itu dengan adanya arah seperti jadwal belajar dan kegiatan yang jelas anda akan semakin mengetahui kapan tujuan atau learning goals tersebut tercapai.

Dengan begitu, persiapan kita akan semakin lebih matang. Belajar listening menjadi kegiatan yang lebih mudah. Kita juga akan mendapatkan pencapaian yang terbaik.

Mengenali Kemampuan Diri Sendiri

Tips jitu untuk belajar mendengar dan menyimak bahasa Inggris berikutnya adalah dengan mengenali kemampuan diri sendiri. Setelah anda berhasil menentukan arah beserta tujuan, maka mulailah untuk mencari materi yang cocok untuk anda.

Materi tersebut ada baiknya sesuai dengan kemampuan anda. Dengan demikian anda juga tidak akan kesulitan dalam memahami setiap materi.

Untuk dapat menentukan materi ini anda tidak perlu merasa bingung. Karena anda dapat melihat poin pertama yakni apa arah dan juga tujuan anda.

Bila anda belum mulai dari kedua hal tersebut, maka mulailah terlebih dahulu. Apabila anda sudah mempersiapkan arah dan tujuan tersebut maka segeralah untuk memilih materi pembelajaran untuk listening.

Dengan demikian anda akan semakin mendapatkan kemudahan dalam memilih materi belajar yang paling tepat. Sebagai gambaran untuk lebih jelasnya, kami akan memberikan salah satu contohnya untuk anda.

Listening

Contoh Memilih Materi untuk Belajar

Misalnya saja, anda memiliki tujuan mendapatkan sepuluh teman akrab bule dari Inggris hanya dalam waktu satu bulan. Tentunya anda akan mulai berpikir apa sekiranya materi yang pas untuk dipelajari.

Sebagai salah satu contohnya, materi yang cocok untuk anda adalah video maupun audio percakapan bahasa Inggris. Terutama dengan menggunakan aksen British.

Selain itu, anda juga dapat menggunakan film maupun acara TV dari Amerika maupun Inggris. Ini juga dapat menjadi materi belajar listening yang tepat.

Sehingga nantinya anda akan lebih nyaman dan nyambung ketika ngobrol dengan teman bule anda tersebut. Akan tetapi jika anda merasa kesulitan karena tidak mengerti dari ucapan mereka, jangan khawatir. Anda tidak perlu terburu-buru dalam memahami semuanya sekaligus.

Tips Jitu Memilih Materi

Pertama, silahkan anda mulai memahaminya mulai dari setiap kata hingga kalimatnya. Apabila cara ini belum memberikan hasil anda bisa mencari metode lainnya. Itu artinya dengan menggunakan metode belajar melalui video tersebut belum sesuai dengan kemampuan kita.

Jangan memilih materi yang advance atau memiliki tingkat kesulitan terlalu tinggi. Jika anda memilih dan menggunakan materi yang terlalu tinggi, bukannya semangat, akan tetapi anda justru akan menjadi down.

Sehingga dapat berakibat menimbulkan rasa malas karena tidak mengerti sama sekali. Itulah mengapa memilih materi listening bahasa Inggris sesuai dengan kemampuan kita menjadi hal paling penting.

Ternyata cara pertama yaitu dengan mendengarkan video maupun audio percakapan bahasa Inggris menggunakan aksen British.dan kemudian memahami maknanya adalah cara yang sulit. Jangan merasa putus asa carilah materi belajar yang lebih mudah lagi bagi anda.

Misalnya saja dengan mendengarkan video maupun audio seperti cerita anak, biasanya menjadi awal yang sangat bagus. Terutama untuk para pemula.

Apabila anda sudah merasa lebih menguasai materi tersebut, maka segeralah untuk mempersiapkan diri naik ke level yang lebih tinggi. Bisa dengan cara mendengarkan video dari tingkat kesulitan yang lebih rendah ke tingkat kesulitan yang lebih tinggi dari sebelumnya.

Dengan demikian, anda akan semakin mudah pula untuk mengukur tingkat kemampuan diri sendiri. Belajar mendengarkan dan menyimak bahasa Inggris akan jauh lebih terstruktur.

Akan tetapi jika cara pertama masih terlalu mudah untuk anda, tak ada salahnya untuk meningkatkan tingkat kesulitannya. Itu tandanya kemampuan mendengar dan menyimak dalam bahasa Inggris yang anda miliki sudah memiliki peningkatan yang sangat baik.

Berusaha untuk Fokus, karena Fokus adalah Hal Utama

Mari kita rangkai menjadi satu, tujuan kita sudah memilikinya. Kemudian materi belajar kita sudah menemukannya dengan tepat. Maka sudah saatnya kita memulai apa yang telah kita rencanakan.

Ketika kita belajar listening, maka hal utama yang tak boleh terlewatkan adalah fokus. Bahkan, jadilah anda sebagai seseorang yang seolah-olah seperti berada dalam sebuah goa ketika anda tengah belajar mendengar dan menyimak bahasa Inggris ini.

Terdapat dua pilihan yang dapat anda gunakan. Pertama adalah daydream, kedua nightmare atau bisa kita sebut sebagai successful learning.

Apa Itu Succesful Learning?

Setelah kita selesai memperjelas visi seperti tujuan dan arah belajar, sudah saatnya anda menerapkan segala bentuk rencana. Dalam Succesful learning ini terdapat dua hal penting yang harus kita perhatikan, yaitu vision dan juga action.

Langkah pertama adalah silahkan anda melakukannya sesuai dengan jadwal dan juga materi yang telah anda pilih. Ketika belajar mendengarkan dan menyimak dalam bahasa Inggris, Anda bisa ambil earphone atau headset kemudian mulailah untuk memutar materi belajar listening.

Ketika kita sudah memulai hal tersebut, maka berusahalah untuk fokus dan jangan sampai ada hal-hal mengganggu. Hindari aktivitas yang dapat merusak konsentrasi anda, misalnya membalas chat dan lain sebagainya.

Ketika anda fokus dan dapat berkonsentrasi penuh, maka hasil belajar anda akan jauh lebih banyak dan sesuai dengan target. Jika anda membiarkan diri anda mendapatkan gangguan dari hal-hal yang tidak perlu, maka anda bisa kehabisan banyak waktu.

Tidak terasa waktu sudah sore dan anda tidak mendapatkan hasil pembelajaran tersebut sama sekali. Tentu saja anda justru akan mendapatkan kerugian.

Selain itu, tujuan anda pun juga tidak akan tercapai. Apabila anda tidak ingin hal tersebut terjadi, maka mulailah untuk fokus.

Jangan pernah kehilangan fokus tersebut. Cobalah untuk mematikan atau menonaktifkan media sosial anda ketika sedang belajar listening ini.

Pentingnya fokus dalam mendengarkan dan menyimak bahasa Inggris ini, anda akan lebih menguasai setiap materi yang disampaikan. Sehingga akan mendapatkan hasil yang jauh lebih maksimal lagi.

Mendengarkan dan Memahami Setiap Ide yang Disampaikan

Cara selanjutnya yang juga tak kalah penting adalah dengan mendengar dan memahami setiap ide yang disampaikan. Satu hal yang harus anda pahami, ketika kita sudah fokus, tetapi masih saja tidak dapat menyerap informasi dengan baik, berarti ada yang salah.

Bisa jadi anda tidak mendengarkan dan memahami setiap ide dengan baik. Usahakan anda dapat menghindari menerjemahkan kata demi kata ketika belajar mendengar dan menyimak bahasa Inggris.

Mulai dari cara inilah anda dapat belajar mendengar dan memahami dengan baik. Selain itu, ketika kita belajar listening ada baiknya untuk keep on going.

Maksudnya adalah anda harus tetap lanjut meskipun ada beberapa kata yang tidak mengerti. Hal yang paling penting adalah anda dapat memahami setiap idenya dengan baik.

Meskipun ini terbilang cukup sulit maka jangan pernah untuk menjadikannya sebuah kendala. Ketika anda mendengarkan materi tersebut bisa sering-sering menekan pause.

Ketika anda mendengarkan satu audio untuk pertama kalinya, maka harus fokus untuk memahami dan menangkap ide yang disampaikan tersebut. Apabila anda sudah melakukannya maka dengarkan berulang kali apa sebenarnya maksud dari pembicara tersebut. Setelah itu anda dapat menulis dan mencari tahu arti dari setiap katanya.

Dengan demikian belajar listening anda dapat semakin efektif dan maksimal. Belajar secara perlahan dan sedikit demi sedikit serta kita lakukan secara terus menerus, merupakan langkah yang paling tepat.

Dengan memiliki kemampuan listening yang sangat baik, Anda akan mudah menangkap pesan dari pembicara/orang lain yang berinteraksi dengan Anda. Input yang anda dapatkan merupakan informasi yang sangat baik, maka output [speaking] yang anda hasilkan akan semakin baik pula. Belajar juga materi sebelumnya tentang Expressions.

4.8/5 - [131 votes]

Listening Comprehension

Listening, secara harafiah berarti menyimak. Jadi, secara umum, kegiatan pembelajaran bahasa yang satu ini tidak hanya sekedar mendengarkan orang bercakap-cakap dalam Bahasa Inggris. Lebih dari itu, kamu juga diharuskan untuk memahami topik dan ide-ide yang sedang dibicarakan.

Nah, mempelajari skill yang satu ini jelas amatlah penting. Dalam berkomunikasi secara lisan, memang kamu diwajibkan untuk memahami terlebih dahulu apa yang dikatakan oleh lawan bicara. Dengan demikian, kamu bisa meresponnya dengan baik dan benar.

Kebanyakan, orang belajar Bahasa Inggris dimulai dengan mempelajari kemampuan reading [membaca], kemudian dilanjutkan dengan menulis [writing], baru setelah itu listening dan speaking [berbicara]. Ternyata, urutan ini sebenarnya tidak terlalu tepat.

Seperti halnya kemampuan komunikasi manusia secara alami, kamu sebaiknya belajar listening terlebih dahulu. Setelah mampu mendengarkan dan menyimak dengan baik, kamu bisa menirukan dan berbicara [speaking]. Lalu, baru diteruskan dengan mempelajari komunikasi tertulis yaitu reading dan writing.

Pentingkah Belajar listening ?

Mempelajari listening dalam Bahasa Inggris tidak hanya penting, namun sangat krusial. Seperti yang sudah dijelaskan diatas, bagaimana kamu bisa berbicara dan berkomunikasi dengan lancar jika kamu tidak bisa mendengar dan memahami dengan baik?

Khususnya jika kamu ingin memiliki masa depan yang lebih baik dengan kemampuan Bahasa Inggris yang baik pula, maka mau tidak mau, kamu harus belajar listening dengan baik untuk kemudian dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari.

Apa yang Dimaksud Kemampuan Listening Dalam Bahasa Inggris?

Secara umum, pengertian listening merupakan proses mendengarkan baik sebuah percakapan atau dialog singkat maupun monolog.

Kemampuan listening merupakan kemampuan yang selalu diuji dalam setiap tes. Oleh karena itu, mempelajari listening sangatlah penting.

Mempelajari Listening Pada Bahasa Inggris

Belajar listening baiknya dimulai sejak dini. Hal ini dikarenakan listening membutuhkan konsistensi yang tinggi serta memiliki banyak materi.

Listening dapat dibagi berdasarkan tingkat pendidikan formal yaitu sebagai berikut:

  • Materi listening untuk SD,
  • Materi listening untuk SMP,
  • Dan materi listening untuk SMA dan SMK.

Materi Listening Untuk Anak Sekolah Dasar

Salah satu jenjang pendidikan yang sangat penting bagi pengajaran listening adalah jenjang sekolah dasar.

Hal ini dikarenakan listening SD merupakan dasar bagi kemampuan listening di tahap selanjutnya.

Selain belajar listening, anak SD juga bisa belajar tentang ungkapan semangat dalam bahasa Inggris.

Contoh Materi Listening Bagi Anak Kelas 6 SD

Berikut ini beberapa bahan listening kelas 6 SD beserta contoh soal dan terjemahannya:

  • Direction and location,
  • Describing people and object,
  • On holiday,
  • Ownership,
  • Narrative folklore, dll.

Salah satu contoh dialog listening adalah sebagai berikut:

Woman: Excuse me, Sir! Where is the closest bus station?

Man: You can go straight on this road for about 200 m. Then, you can turn right. The bus station is on the right side.

Terjemahan:

Wanita: Permisi, Tuan! Dimanakah terminal bus yang paling dekat?

Laki-laki: Anda bisa berjalan lurus sekitar 200 m. Kemudian belok kanan. Terminal bus ada di sebelah kanan jalan.

Materi Listening Untuk Anak Sekolah Menengah Pertama

Listening juga diajarkan pada anak Sekolah Menengah Pertama [SMP]. Ada beberapa bahan listening yang diajarkan di SMP. Beberapa materi tersebut adalah sebagai berikut:

  • To get things done,
  • Occasion,
  • Procedure Text, dll.

Contoh Dialog Pada Materi Listening SMP

Berikut ini salah satu contoh dialog listening untuk anak SMP dan artinya:

Mother: Harry! Could you give me a glass of water?

Harry: Sure, Mom! Here it is.

Mother: Thanks, Dear!

Terjemahan:

Ibu: Harry! Dapatkah kamu memberiku segelas air?

Harry: Tentu, Ibu! Ini minumannya.

Ibu: Terimakasih sayang.

Selain belajar tentang listening, seorang anak yang belajar di SMP juga bisa mempelajari tentang WH Question. Hal ini dikarenakan materi ini digunakan di berbagai teks maupun percakapan.

Materi Listening Untuk Anak Sekolah Menengah Atas

Listening juga diajarkan di tingkat Sekolah Menengah Atas. Umumnya, bahan listening bahasa Inggris SMA dibagi menjadi beberapa tingkat sesuai dengan kelas yang ada di SMA yaitu:

  • Kelas 10,
  • Kelas 11,
  • Dan kelas 12.

Materi Listening untuk Anak SMA Kelas 10

Listening di SMA mulai diajarkan pada anak kelas 10. Umumnya, listening bisa diajarkan dengan mengajak anak mendengarkan sebuah lagu bebahasa Inggris dan kemudian anak diajak untuk mengisi lirik yang rumpang berdasarkan lagu tersebut.

Cara lainnya adalah dengan mengikuti bahan listening kelas 10 yaitu:

  • Short conversations,
  • Narrative text.

Contoh Materi Listening SMA Kelas 10

Berikut ini salah satu contoh listening bahasa Inggris untuk kelas 10 beserta artinya:

Man: What will you do on this holiday?

Woman: Well, I’m going to my aunty’s house in Bali. How about you?

Man: I think I’m going to stay at my house. I don’t like traveling.

What does the man mean?

The answer is the man is not going anywhere on this holiday.

Terjemahan:

Laki – Laki: Apa yang kamu lakukan di liburan kali ini?

Perempuan: Hmm. Aku akan pergi ke rumah tanteku di Bali. Bagaimana denganmu?

Laki – laki: Aku pikir aku akan tetap tinggal di rumah. Aku tidak suka bepergian.

Apa yang dimaksud oleh laki – laki itu?

Jawabannya adalah laki – laki itu tidak akan pergi kemana – mana selama liburan ini.

Materi Listening untuk Anak SMA Kelas 11

Listening kelas 11 memiliki tingkat kesulitan yang lebih tinggi dibandingkan dengan kelas 10. Beberapa teks monolog yang digunakan pada listening memiliki tema yang lebih luas seperti sains dan sejarah.

Meskipun begitu, untuk berlatih listening ada beberapa contoh soal yang mudah seperti menjodohkan gambar. Berikut ini salah satu contoh soal listening tentang menjodohkan gambar.

Narrator: Look at the picture below!

Picture:

A. Eiffel Tower

B. Borobudur Temple

C. Big Ben Tower

Narrator: This building was known as one of the seven miracles in the world. It is located in Paris, France. Many people come to visit this building and take a picture. What is the name of this building?

The answer is A [the picture of the Eiffel Tower]

Terjemahan:

Narator: Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar:

A. Menara Eiffel

B. Candi Borobudur

C. Menara Big Ben

Narator: Bangunan ini dikenal sebagai salah satu dari tujuh keajaiban di dunia. Letaknya di Paris, Prancis. Banyak orang datang mengunjungi gedung ini dan berfoto. Apa nama gedung ini?

Jawabannya A [gambar Menara Eiffel]

Materi Listening untuk Anak SMA Kelas 12

Listening bahasa Inggris kelas 12 lebih berfokus pada persiapan ujian yang akan diambil oleh anak kelas 12. Umumnya, mereka akan berlatih beberapa materi seperti short dialog yang merupakan bagian pertama dari ujian listening.

Sedangkan bagian kedua adalah monolog. Mereka harus mendengarkan beberapa monolog dan menjawab pertanyaan.

Materi Listening untuk Anak SMK

Materi atau bahan ajar listening SMK tidak terlalu berbeda dengan anak SMA.

Secara umum, listening SMK 2021 dapat dibedakan menjadi beberapa bagian yaitu listening pictures dimana murid diminta untuk memilih gambar yang sesuai dengan pertanyaan.

Materi yang kedua adalah questions – respons. Materi selanjutnya adalah shorts conversations. Sedangkan yang terakhir adalah short talks yang memiliki durasi lebih panjang dibandingkan short conversations.

Selain itu, anak SMK juga bisa mempelajari materi yang lain seperti caption bahasa Inggris.

"The Power of Listening"

26 September 2018 20:00 |

Diperbarui: 26 September 2018 20:05


Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

Bagi kita orang Indonesia dulu, mungkin bahasa Inggris hanyalah sebuah bahasa asing yang tanpanya kita dapat bertahan hidup. Kita juga dijejali dengan paham nasionalis yakni dengan menjunjung tinggi bahasa Indonesia.

Semua hal itu benar namun seiring berjalannya waktu, menguasai bahasa asing menjadi suatu keharusan. Kita telah berada di abad 21 dimana sistem globalisasi membuat kita harus bersaing dengan orang diseluruh dunia.

Ditambah lagi dengan penggunaan ICT [Information and Communication Technology] yang kebanyakan sistem dasarnya menggunakan bahasa Inggris. Dari sekian banyak fakto yang ada, mungkin sudah tidak ada alasan lagi untuk mengatakan bahwa bahasa Inggris itu tidak penting.

Saat ini, kenyataan di lapangan banyak kawan-kawan yang mengeluhkan sudah belajar bahasa Inggris berlama-lama tapi tidak ada yang menempel dikepala. Ada juga beberapa kawan yang katanya telah khatambanyak buku grammar tetapi tetap tidak berani ngomong dengan bule. Keluhan terakhir adalah tidak mempunyai teman atau lingkungan yang mendukung penggunaan bahasa Inggris, sehingga bahasa Inggris hanya menjadi penting sebagai syarat untuk lulus tes atau ujian mata pelajaran bahasa Inggris.

Bahasa Inggris memang sebuah bahasa yang mempunyai banyak sekali variasi seperti Slang, colloquialisms dan juga idiom. Salah satu cara yang paling direkomendasikan oleh ahli dalam pengajaran bahasa Inggris baik sebagai bahasa kedua maupun bahasa asing yakni adalah menguasainya dengan listening.

Ada beberapa kawan yang berhasil mempelajari bahasa Inggris dan memperoleh nilai Toefl yang sangat tinggi hanya dengan rutin mendengarkan lagu berbahasa Inggris. Mungkin bisa dikatakan dia bisa menjadi ensiklopedia lagu-lagu berbahasa Inggris karena saking banyaknya referensi musik yang telah dia dengar dan hafalkan.

Hal yang perlu kita ingat adalah bahwa dalam meningkatkan kemampuan listening tidak hanya penting untuk mempelajari bahasa. Listening juga penting karena seseorang tidak mungkin selalu mau mengulang-ulang perkataannya jika kita tidak mengerti apa yang mereka sampaikan kepada kita. Dengan menonton sebuah film tanpa subtitle akan mampu mengajari kita bagaimana untuk mendeteksi apa yang seseorang coba untuk katakan.

Seringkali dengan kita mendengarkan kita bisa lebih memahami orang lain. Kita diciptakan dengan dua telinga dan satu mulut secara sederhana agar lebih banyak mendengat daripada berbicara. Mulut terkadang bisa menyakiti namun mendengarkan bisa memberikan arti bahwa kita peduli.

Bahasa universal adalah bahasa hati, oleh karena itulah skill mendengarkan menjadi urutan pertama yang teramat penting dalam mempelajari bahasa sebelum skill berbicara, membaca maupun menulis.

Hal ini karena kita diminta untuk memahami orang lain dulu, secara teori kita dapat lebih cepat memahami bahasa jika kita bisa lebih memahami budaya bangsa dimana bahasa itu digunakan. Disitulah listening bermain peran, sebagai perantara hati kita dengan hati sahabat kita orang Amerika maupun London.

Walau hal yang sederhana, terkadang skill listening itu sangat jarang di ajarkan hanya karena tahap awal yang begitu sulit. Percayalah, memang bagi kita yang baru mempelajari bahasa Inggris, listening itu sulit, namun kedepannya setelah kita melewati masa-masa sulit itu, kita akan mampu berlari lebih cepat memahami bahasa dibanding mereka yang mengacuhkan skill listening ini.

Halaman Selanjutnya


Alasan Kenapa Listening Bahasa Inggris itu Susah

Dengan mengetahui alasan kenapa listening susah, kita menjadi tahu, sehingga dapat mengatasinya dengan baik.

Beberapa alasan yang kerap muncul yaitu:

1. Kurang Konsentrasi Mendengarkan

Banyak orang beranggapan bahwa listening itu susah, karena kurangnya fokus atau gagal fokus.

Oleh sebab itu, latihlah konserntrasi anda dengan memperbanyak mendengar apa yang disampaikan para native speakers.

*Jangan mengobrol ketika mereka menjelaskan, hindari hal-hal yang dapat mengalihkan perhatian Anda.*

2. Kurang memahami English Accent

Untuk Anda yang suka nonton movie, pasti paham bagaimana pengucapan mereka dalam lakon film tersebut.

Nah, pertanyaan yang mendasar adalah bagaimana cara anda memahami accent mereka.

Sebagai komparasi, cobalah menonton film Harry Potter dan Narnia. Kedua film tersebut pasti menggukan accent British.

Namun jika anda menonton film Avengers, Spiderman, dan film Hollywood lainnya, pasti mendengar aksen American yang cukup kentara.

Masalahnya di sini anda belum mengetahui kunci perbedaan kedua accent tersebut. Oleh karena itu, belajar Pronunciation akan sangat membantu.

3. Mengartikan kata per kata

Hal ini sering kali banyak dilakukan oleh kita semua. Belajar mengartikan kata perkata.

Bahasa inggris sedikit berbeda dengan bahasa Indonesia. Kalau kita menggukan bahsa indonesia, mungkin bisa paham meski dengan satu kata.

Berbeda dengan bahasa Inggris, sebuah kata akan mengalami perbedaan makna jika ia bergandengan dengan kata-kata tertentu.

Sebagai contoh:

  • Look : kelihatan
  • Look down: merendahkan
  • Look out : awas
  • Look up : periksa

Untuk lebih jelasnya, coba anda pelajari bagaimana arti look dalam artikel saya sebelumnya.

Oleh karena itu, pahami keseluruhan gabungan kata para native speaker. Fahami frase dan kalimat yang mereka rangkai. Jangan berupaya memahami pembicaraan mereka kata perkata.

4. Kurang kosakata serta pelafalannya

Kurangnya penguasaan kosakata menjadi masalah yang sudah jelas. Jika anda kurang kosakata dan tidak mengetahui cara melafalkannya, otomatis listening anda terjungkal.

Ingat, dalam listening, memahami arti kosakata saja tidak cukup, anda perlu mengetahui bagaiaman pengucapannya, sesuai dengan yang diucapkan oleh para native speakers.

Oleh karena itu, jika anda ingin meningkatkan kemampuan listening, alangkah baiknya jika mengetahui cara membaca IPA [International Phonetic Alphabet], sehingga anda tidak akan salah ucap, ataupun keliru mendengar.

5.Tidak bisa membedakan kata dan suara

Dalam listening, anda akan menjumpai suara suara yang mirip, namun maknanya berbeda.

Hal ini cukup membingungkan.

Jika kesulitan membedakannya, sudah barang tentu isian jawaban anda akan ngawur.

Seperti pada kata-kata berikut:

  • Like – lake
  • Wait – white
  • Bad – bed
  • Full – fool

Pastikan juga anda memahami suara yang sama, namun ternyata maknanya berbeda.

  • Meat – meet
  • Right – write
  • Wait – weight
  • Plane – plain

Untuk memahami listening pada kata-kata diatas, lakukan pengamatan pada konteks kalimatnya. Sehingga anda mengetahui kata yang sesungguhnya digunakan dalam kalimat yang anda hadapi.

Sebagai pendukung, pelajari materi homonym, homophone, dan homoghraph dalam artikel saya yang lain.

6. Kurang stamina / lelah

Saat tubuh kurang stamina, lelah, atau karena dirudung rasa bosan, daya tangkap otak menjadi melemah. Sehingga apa yang diputar dalam rekaman listening tidak ditangkap secara optimal.

Karenanya, pastikan anda memiliki energi yang cukup. Perhatikan kebutuhan istirahat dengan baik. Serta Makan dan minum lah untuk menunjang kebutuhan fisik.

Beberapa masalah di atas merupakan masalah dasar. Sering terjadi pada kebanyakan peserta yang mengalami masalah di listening .

Untuk meningkatkan kepekaan, anda harus banyak mendengar audio file langsung dari native speaker, baik berkasen British maupun American, tergantung mana yang anda minati. Pastikan juga Anda membaca informasi 6+ Cara Efektif Meningkatkan Kemampuan Listening Bahasa Inggris pada artikel Fabelia yang lain.

Tips Bahasa Inggris

Rangkuman Materi, Contoh Soal Listening Strategy & Pembahasannya

Mau Belajar Privat Online Lewat Zoom Bersama Tim Guru Kami?

Lebih Jelas KLIK DISINI

DAFTAR ISI

  • Listening Strategy
    • DIALOGUES
    • FINDING THE RELEVANT PICTURE
    • SHORT / LONG MONOLOGUE

Video liên quan

Bài mới nhất

Chủ Đề