Mengapa dalam senam irama harus menggunakan lagu yang ceria atau bahagia?

Published by zahrazaphira123, 2021-07-04 02:49:04

SENAM IRAMA 2

    Pages:
  • 1 - 17

E-book ini merupakan e-book yang

E-BOOK
PENDIDIKAN JASMANI
OLAHRAGA DAN KESEHATAN
SENAM IRAMA

PENDAHULUAN

Apakah kamu pernah mendengar istilah Senam Irama? Senam Irama disebut
juga senam ritmik karena gerakannya diiringi irama music. Senam irama
memperlihatkan gerakan yang indah dan rapi.ada beberapa gerak dasar dalam senam
irama yang harus kamu ketahui. Misalnya gerak mengayun dan menekuk. Selain itu
kamu harus bisa memadukan antara gerak dan irama.bisakah kamu melakukannya?.
Mari kita belajar dan mempraktekkannya.

TUJUAN

1. Siswa mampu menjelaskan kombinasi gerak berjalan, menekuk dan mengayun
mengikuti irama dengan atau tanpa menggunakan alat dengan benar.

2. Siswa mampu meakukan kombinasi gerak berjalan, menekuk dan mengayun
mengikuti irama dengan atau tanpa menggunakan alat dengan benar

DAFTAR ISI

Pendahuluan .................................................................................................................
Tujuan ...........................................................................................................................
Daftar Isi........................................................................................................................
Pengertian Senam Irama ..............................................................................................
Gerak Dasar Senam Irama ...........................................................................................
Senam Irama Berkelompok...........................................................................................
Senam Irama Menggunakan Alat ..................................................................................
Rangkuman ...................................................................................................................
Soal Evaluasi ................................................................................................................

PENGERTIAN

Senam irama disebut juga senam ritmik. Senam irama adalah salah satu senam
yang dialkukan dengan mengikuti irama musik,tepukan,hitungan atau ketukan.senam
irama dilakukan dengan dan tanpa menggunakan alat. Alat yang biasa digunakan
yaitu,gada,bola,tongkat,pita dan simpai.Gerakan senam irama memakai hitungan
satu,dua tiga dan empat. Senam irama dapat dibentuk dari perpaduan berbagai gerak
dasar mengayun dan menekuk.

1. Mengayun Lengan

Gerak mengayun lengan merupakan gerakan yang biasa dilakukan ketika
sedang berjalan. Gerakan mengayun lengan kedepan dan kebelakang,gerakan ini
merupakan gerak dasar mengayun lengan.
Latihan 1
Langkah-langkahnya :

Sikap awal badan berdiri tegak
Pandangan lurus kedepan
Kedua tangan diangkat dan luruskan kedepan
Kedua tangan diangkat dan luruskan ke depan
Putar kedua tangan kekedepan/kebelakang

Gambar 1.1 Latihan 1

Sumber : Google

Langkah 2
Langkah-langkahnya
Sikap awal badan berdiri tegak,Pandangan lurus kedepan
Kedua tangan direntangkan ke samping
Ayunkan dan putar tangan dari siku
Posisi siku dan bahu sejajar selama mengayun
Tahan gerakan ini beberapa saat

Gambar 1.2 Latihan 2
Sumber : Google

2. Mengayunkan Langkah Kaki Ketika Berjalan

Melangkah yaitu melakukan gerakan mengangkat kaki dan manjatuhkan
kedepan yang dilakukan secara bergantian . kegiatan ini jika dilakukan dengan teratur
akan menciptakan gerakan senam irama yang indah.
Langkah-langkahnya :
Sikap awal badan berdiri tegak
Pandangan lurus kedepan

Kedua lengan disamping
Gerakan langkah memakai hitungan
Hitungan satu untuk kaki kiri,

hitungan dua untuk langkah kaki kanan
Ketika berjalan kedua lengan diayun searah langkah kaki
Lakukan langkah kaki dan ayunan secara beraturan

Gambar 1.3 Mengayun langkah kaki ketikan berjalan
Sumber : Google

3. Mengayun Langkah Lari

Lari merupakan gerakan dasar dalam olahraga. Gerakan lari yang baik dilakukan
dengan mengayunkan kaki secara teratur.
Langkah-langkahnya :

Sikap awal berdiri dengan pandangan mata lurus kedepan
Kepalkan kedua tangan disamping badan dengan siku ditekuk
Mulailah melangkah kedepan dan ayunkan kaki kebelakang
Ketika kaki berada dibelakang usahakan lutut ditekuk sehingga betis terlihat

datar
Lakukan dengan cepat

Gambar 1.4 Mengayun langkah lari
Sumber : Google

4. Menekuk Lutut

Selain gerakan mengayun lengan dan mengayun kaki,gerak menekuk lutut
adalah salah satu dasar gerakan dalam senam irama.
Ada beberapa macam gerakan menekuk lutut antara lain :
a. Gerakan menekuk lutut kanan dan kiri ke belakang
langkah-langkahnya :

Badan berdiri tegsk
Tarik kaki kanan kebelakang dengan lutut ditekuk hingga punggung kaki

menyentuh pinggul
Pegang kaki dengan tangan kanan
Tahan beberapa saat
Ganti dengan kaki yang lain dengan posisi yang sama

Gambar 1.5 Menekuk lutut kanan dan kiri kebelakang
Sumber : Google

b. Gerak menekuk lutut kanan dan kiri ke depan bergantian
gerak lanjutan dari menekuk lutut ditahan di belakang adalah gerak menekuk lutut
kanan dan kiri kedepan secara bergantian
langkah-langkahnya :

Badan berdiri tegak pandangan lurus kedepan
Kedua tangan direntangkan ke samping
Angkatlah kaki kiri dan kanan bergantian
Ketika kaki diangkat lutut ditekuk ke depan
Lakukan dengan hitungan

Hitungan 1 mengangkat dan menekuk lutut kanan kedepan
Hitungan 2 mengangkat dan menkuk kaki kiri kedepan

Gambar 1.5 Menekuk lutut kanan dan kiri kedepan
Sumber : Google

SENAM IRAMA BEKELOMPOK

Pada penjelasan diatas kita telah mempelajari berbagai macam gerakan dasar
senam irama. Gerakan tersebut bila disatukan akan menjadi rangkaian gerak senam
irama.akan lebih menyenangkan bila dilakukan dengan bersama-sama atau
berkelompok. Dalam dalam senam irama berkelompok kekompakan dan kebersamaan
sangatlah penting. Senam irama juga akan lebih menyenangkan apabila dilakukan
dengan diiringi musik/lagu yang gembira.agar kalian lebih memahaminya maka lakukan
rangkaian gerak berirama dibawah ini .
A. Gerak Jalan
1. bentuklah satu regu
2. bentuk barisan dua baris
3. sikap awal pada posisi siap
4. pada hitungan ke 3 mulailah melangkah dengan gerakan berikut secara bersamaan

langkah-langkahnya :
hitungan ke 1 melangkahkan kaki kiri dan hitungan ke 2 dengan langkah kaki
kanan
posisi yangan diayun searah langkah kaki
posisi kaki ketika diangkat dengan lutut ditekuk sehingga paha tampak datar
lakukan secara kompak

Gambar 1.5 Menekuk lutut kanan dan kiri kedepan
Sumber : Google

SENAM IRAMA MENGGUNAKAN ALAT

Setelah mempelajari gerak senam irama diatas kita akan mempelajari gerak
senam irama menggunakan alat. Senam irama dapat dilakukan dengan atau tanpa
menggunakan alat,alat yang bisa digunakan adalah simpai, gada, tongkat, tali, pita dan
sebagainya.

Gambar 1.6 Alat bantu senam irama
Sumber : Google

1. Senam irama menggunakan tongkat berpita
Pada senam irama menggunakan tongkat berpita kita akan melakukan

kombinasi gerakan berjalan ,menekuk dan mengayun.sebelum melakukan gerakannya
siapkan dulu alat dan bahannya kemudian membuatnya sendiri dirumah.
Alat dan bahan :
siapkan Tongkat/kayu/bamboo

sepanjang 20 -30 cm
siapkan pita sepanjang 1-2 meter
ikatkan pita disalah satu ujung bamboo atau kayu

Gambar 1.7 Alat bantu senam irama
Sumber : Google

Langkah-langkahnya :
Gerakan 1

awali dengan berdiri tegak,kaki rapat,pandangan kedepandan tongkat berpita
dipegang ditangan kanan disamping badan

lakukkan gerakan berjalan dengan melangkahkan kaki kiri kedepan
tangan kanan mengayunkan tongkat berpita kedepan
lalu kebelakang sambil kaki kanan melangkah kedepan
kembali keposisi awal

Gambar 1.8 gerakan 1
Sumber : Google

Gerakan 2
awali dengan berdiri tegak,kaki rapat,pandangan kedepandan tongkat berpita
dipegang ditangan kanan disamping badan
tekuk kedua lutut dan tongkat berpita diayunkan kedepan
lalu ayunkan tongkat berpita kebelakang sambil melangkahkan kaki kanan
kedepan sehingga posisi kaki rapat
kembali keposisi awal

Gambar 1.9 Gerakan 2
Sumber : Google

Gabungkan gerakan 1 dan gerakan 2 menjadi rangkaian gerakan tanpa terputus-
putus dengan diringi music dengan tempo yang pelan seperti music klasik.gerakan
senam ini juga bisa dilakukan dengan menggunakan tongkat berpita.

2. Senam irama menggunakan bola
Pada senam irama menggunakan bola. kita akan melakukan kombinasi gerakan
melompat, memutar dan mengayun sesuai irama dan ketukan.sebelum melakukan
gerakannya siapkan bola terlebih dahulu. Senam irama menggunakan bola terdiri dari
tiga gerakan yaitu
1. gerakan 1 melompat sambil mengayunkan lengan
Langkah-langkahnya :

awali dengan berdiri tegak dan kedua tangan memegang bola didepan dada
angkat kaki kiri sambil maengayunkan tangan kesebelah kanan
angkat kaki kanan sebelah kiri
lakukan gerakan secara berulang-ulang

Gambar 1.10 Gerakan 1
Sumber : Google

2. Gerak 2 gerak memutar badan
Langkah-langkahnya :

awali dengan berdiri tegak dan kedua tangan memegang bola didepan dada
lakukan gerakan jalan ditempat dimulai dengan kaki kiri sebanyak tiga hitungan
pada hitungan ke 4 putar badan menghadap kebelakang
pada hitungan ke 5 jalan di tempat kembalidimulai dari kaki kiri
pada hitugan ke 8 putar badan menghadap kedepan kembali
kembali ke posisi awal

Gambar 1.10 Gerakan 1
Sumber : Google

3. gerakan 3 kombinasi gerakan melompat mengayun dan berputar
Langkah-langkahnya

awali dengan berdiri tegak dan kedua tangan memegang bola didepan dada
angkat kaki kiri,tangan diayunkan kesebelah kanan
angkat kaki kanan tangan diayunkan kesebelah kiri
angkat kaki kiri tangan diayunkan kesebelah kanan
putar badan menghadap kebelakang
angkat kaki kiri tangan diayunkan kesebelah kanan
angkat kaki kanan tangan diayunkan kesebelah kiri
angkat kaki kiri tngan diayunkan kesebelah kanan

putar badan menghadap kedepan kembali
kembali keposisi awal

Gambar 1.10 Gerakan 1
Sumber : Google

berikut adalah rangkaian gerakan senam irama menggunakan bola. Rangkaian gerakan
tersebut bisa dilakukan dengan iringan musik, ketukan atau hitungan.

RANGKUMAN

1. Senam irama disebut juga senam ritmik
2. Senam irama adalah salah satu senam yang dialkukan dengan mengikuti irama

music.
3. Senam irama bisa dilakukan dengan atau menggunakan alat. Alat senamnya

yaitu gada, simpai, tongkat, pita, bola, atau tali.
4. Gerakan mengayun lengan, mengayun kaki dan menekuk lutut bila disatukan

akan membentuk rangkaian senam irama.
5. Senam irama bisa dilakukan dengan diiringi music atau lagu yang gembira/ceria.
6. Biasanya senam irama dilakukan secara bersama-sama.
7. Senam irama bergantung pada kekompakan gerak dan kesesuaian dengan

irama.

SOAL EVALUASI

Kerjakan pada buku tugasmu!

A. Pilihlah salah satu jawaban dibawah ini!

1. Dalam melakukan gerak ritmik 4. Lagu yang tepat untuk mengiringi

beregu memerlukan. Senam irama adalah..

a. keserasian gerak dan irama a. lagu bahagia/ceria

b. ketepatan tujuan b. lagu sedih

c. kecepatan gerak c. lagu sendu

2. Supaya lebih menyenangkan 5. Gerakan mengayun langkah dan
Senam irama sebaiknya diiringi. Mengayun lengan terdapat pada
a. puisi latihan
b. lagu a. berenang
c.dongeng b. berendam
c. baris berbaris

3. kekompakan gerak dan keserasian 6. Menekuk lutut kanan dan kiri
Sangat diperlukan dalam bergantian adalah salah satu
a.senam lantai latihan.
b. gerak ritmik a. gerakan berirama
b. senam ketangkasan b. langkah berirama
c. gerakan gabungan

7. Gerak ritmik yang dilakukan lebih 9. Gerakan mengayun lengan,
dari satu orang disebut. Mengayun langkah, dan menekuk
a. beregu bila digabungkan menjadi.
b. perorangan a..rangkaian gerak berirama
c. individu b. gerakan berjalan
c. tidak ada gerakan

8. Mengayun langkah secara beraturan 10. Setiap gerakan berirama
Adalah gerakan dasar. Biasanya memakai aba-aba.
a. gerak berirama a. abjad
b. gerakan bermain ayunan b. huruf
c. gerak berenang c. bilangan

B. Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar!

1. Senam irama juga disebut..
2. Apa yg dimaksud dengan senam irama
3. Dalam melakukan senam irama gerakannya harus sesuai dengan.
4. Langkah kaki dalam senam irama harus mengikuti..
5. Senam irama dimulai dengan sikap kaki rapat dan tangan lurus dibadan.


Video

Bài mới nhất

Chủ Đề