Permainan yang bertugas mencetak gol pada pertandingan sepak bola adalah

Olahraga

Istilah dalam Permainan Sepak Bola yang Perlu Dikenali


Istilah dalam sepak bola perlu dikenali bagi para penikmat maupun pemainnya. Mengenali istilah tersebut akan membantu Anda lebih mudah memahami pertandingan yang sedang berlangsung.

05 Mar 2021|Nina Hertiwi Putri
Ditinjau olehdr. Reni Utari
Bagikan
Istilah dalam sepak bola perlu dikenali agar semakin mengerti permainannya
Table of Content
Istilah pemain sepak bola
Istilah dalam permainan sepak bola
Istilah pelanggaran sepak bola
Istilah waktu dalam permainan sepak bola
Dalam pertandingan sepak bola, banyak istilah yang digunakan untuk menggambarkan posisi pemain, teknis permainan, hingga pelanggaran yang dilakukan. Bagi Anda yang ingin mulai belajar menjadi pemain atau penikmat olahraga ini, mengenali istilah dalam permainan sepak bola bisa menjadi salah satu cara untuk mulai membiasakan diri.

Istilah pemain sepak bola

Istilah pemain sepak bola berdasarkan posisi
Permainan sepak bola dilakukan secara beregu dan di tiap regunya berisi dari 11 pemain. Masing-masing pemain tersebut menempati posisi yang memiliki istilah dan tugas spesifik. Berikut ini penjelasannya.

Kiper

Kiper adalah pemain dalam permainan sepak bola yang bertugas untuk menjaga bola dari tim lawan tidak masuk melewati garis gawang.Dalam permainan klasik, tugas kiper memang semata-mata menjaga gawang. Namun saat ini, banyak kiper yang juga berperan mengatur pola permainan dari belakang dan memberikan instruksi kepada pemain bertahan.Untuk menjadi seorang kiper yang baik, pemain harus menguasai teknik bermain dengan kedua kakinya serta memiliki keterampilan menangkap, menendang, meninju, menjatuhkan diri, hingga mengambil dan melempar bola.

Pemain bertahan (bek)

Pemain bertahan atau yang sering juga disebut sebagai bek, bertugas menjaga area pertahanan timnya dengan mempersulit atau menggugurkan kesempatan lawan yang sedang menyerang.Para bek ini juga akan bermain di dekat gawangnya sendiri untuk menutup akses pemain lawan mendekat ke area tersebut.Pemain bertahan dapat dibagi lagi menjadi beberapa posisi yang lebih spesifik, sebagai berikut ini:
  • Center back

Pemain center back bertugas untuk menghentikan serangan lawan yang masuk ke area penalti dan mengeluarkan bola dari area tersebut agar risiko gawang dibobol oleh lawan bisa berkurang.
  • Sweeper

Sweeper adalah pemain bek dengan tugas mengambil bola dari kaki lawan yang mulai masuk ke daerah pertahanan. Para pemain dengan posisi ini biasanya tidak ditugaskan untuk menjaga atau mewaspadai satu orang pemain saja.Oleh karena itu, mereka lebih bebas bergerak di area bertahan untuk menggagalkan serangan.
Untuk bisa melakukan tugas tersebut, pemain perlu memiliki kemampuan yang baik dalam membaca permainan lawan.
  • Full back

Di lapangan, seorang pemain full back biasanya berada sedikit lebih di depan dari center back. Pemain ini bertugas untuk menghadang lawan sebelum masuk ke kotak pinalti.Pemain dalam posisi ini biasanya bertugas untuk menggagalkan serangan dari pemain sayap tim lawan.
  • Wing back

Pemain wing back adalah pemain bertahan yang juga memiliki posisi penting dalam strategi penyerangan. Tugas utamanya adalah menguasai area pinggir lapangan, sehingga bisa membantu penyerangan dari sisi pinggir.Area jelajah dari seorang wing back tidak hanya pada area bertahan dari timnya sendiri, melainkan seluruh sisi pinggir lapangan. Karena itu, pemain dalam posisi ini perlu memiliki stamina yang baik dan kemampuan untuk merebut bola yang mumpuni.

Pemain tengah (gelandang)

Pemain tengah biasanya memiliki waktu menguasai bola lebih lama dari pemain posisi lainnya. Sebab dalam suatu pertandingan sepak bola, seorang gelandang akan berperan, baik dalam penyerangan maupun saat bertahan.Tugas pemain tengah antara lain:
  • Membantu menahan para pemain lawan dari area tengah lapangan agar mereka tidak semakin masuk ke area bertahan.
  • Meneruskan bola mentah dari pemain belakang ke pemain penyerang agar ada kesempatan untuk mencetak gol.
  • Mencari celah untuk masuk ke area pertahanan lawan dan mencetak gol jika area tersebut sedang terbuka.
Peran pemain tengah dibagi lagi menjadi empat posisi yang lebih spesifik, yaitu:
  • Gelandang tengah (center midfield)

Seorang gelandang tengah bertugas untuk membantu penyerangan sekaligus merebut bola dari kaki lawan saat tim sedang berada dalam posisi bertahan.Posisinya yang berada di tengah-tengah lapangan juga membuat para gelandang tengah dapat melihat pola dari kedua sisi dan mengontrol alur permainan.
  • Gelandang bertahan (defensive midfield)

Gelandang bertahan merupakan lapisan tambahan yang posisinya ada di depan para bermain bertahan, sehingga lawan tidak bisa dengan mudah masuk ke area permainan tersebut.Saat timnya melakukan penyerangan, para gelandang bertahan biasanya tetap akan berada di tengah menuju belakang untuk mengantisipasi serangan balik mendadak.Tugas utama dari seorang gelandang bertahan adalah merebut bola dengan tackle dari pemain lawan dan mendorongnya keluar hingga kembali mundur ke area pertahanannya sendiri.
  • Gelandang menyerang (attacking midfield)

Gelandang menyerang biasanya akan berada di lebih di depan dari pemain tengah lain, namun tetap masih di belakang dari penyerang. Tugas utamanya adalah menciptakan peluang bagi penyerang untuk mencetak gol.Seorang gelandang menyerang harus piawai mencari celah menembus area pertahanan lawan dan memberikan umpan yang dapat diteruskan penyerang menjadi tendangan atau sundulan ke arah gawang.
  • Gelandang sayap (wide midfield)

Gelandang sayap bermain di area tengah sebelah pinggir kiri atau kanan dari lapangan. Pemain dengan posisi ini memiliki peran yang sangat mirip dengan wingers alias bek sayap.Tugas utamanya adalah untuk menjaga area pinggir lapangan saat lawan melakukan serangan dari pinggir dan ikut membantu penyerangan timnya dari sisi lapangan.

Penyerang (striker)

Seorang penyerang atau stiker adalah pemain yang tugas utamanya adalah untuk mencetak gol. Pemain ini berada di posisi paling depan dan paling dekat dengan area pertahanan lawan.Dalam suatu permainan sepak bola biasanya ada satu atau dua striker di tiap timnya. Seorang striker harus memiliki kecepatan dan kemampuan finishing atau mengeksekusi bola dengan baik.

Istilah dalam permainan sepak bola

Pemain melakukan dribel dan akan melakukan shoot
  • Dribel: gerakan menggiring bola dari satu titik ke titik lain yang dilakukan pemain.
  • Gol: saat bola berhasil masuk ke gawang lawan
  • Tendangan bebas: tendangan yang didapatkan setelah lawan melakukan pelanggaran.
  • Goal kick: tendangan yang dilakukan oleh kiper atau pemain lain setelah tim lawan gagal melakukan penyerangan dan bola keluar dari area permainan melewati garis batas sejajar gawang.
  • Heading alias sundulan: saat pemain menggunakan kepala untuk menggerakkan bola, baik itu saat mengoper ataupun memasukkan ke dalam gawang.
  • Penalti: tendangan yang diberikan saat lawan melakukan pelanggaran di kotak pinalti area pertahanannya sendiri. Tendangan dilakukan dari titik penalti tanpa boleh ada pemain lain yang menghalangi. Penendang penalti hanya akan berhadapan dengan kiper.
  • Adu penalti: salah satu cara untuk menentukan pemenang dalam permainan sepak bola yang berakhir seri. Adu penalti baru akan dilakukan jika dalam dua babak tambahan yang diberikan, pertandingan masih berakhir seri.
  • Tendangan sudut: tendangan yang didapatkan apabila lawan membuat bola keluar di belakang garis batas area pertahanannya sendiri. Tendangan sudut diambil dari titik khusus di pojok lapangan yang sejajar dengan gawang lawan.
  • Assist: umpan yang diberikan kepada rekan satu tim.
  • Umpan silang: umpan jarak jauh yang biasanya dilakukan untuk mencapai rekan satu tim yang sedang berada di area pertahanan lawan. Umpan ini dimaksudkan untuk memulai serangan atau ancaman ke gawang lawan.
  • Tackel: suatu gerakan merebut bola dengan meluncur ke arah bola yang ada di kaki lawan. Gerakan ini biasanya akan membuat lawan jatuh. Namun jika saat meluncur, kaki tepat mengenai bola, maka pemain berhak melanjutkan permainan dan dinyatakan berhasil merebut bola. Namun jika saat meluncur itu kaki justru mengenai kaki lawan, maka gerakan akan dinyatakan sebagai pelanggaran.
  • Throw-in: lemparan ke dalam yang dilakukan apabila lawan membawa bola ke luar dari sisi pinggir lapangan pertandingan.
  • Hat-trick: saat seorang pemain mencetak tiga gol atau lebih dalam satu pertandingan.
  • Kick off: tendangan yang dimulai pertama kali untuk menandakan mulainya suatu babak dalam permainan sepak bola.
  • Gol bunuh diri: ketika pemain memasukkan bola ke gawangnya sendiri sehingga lawan mendapatkan angka.
  • Shoot: ketika pemain berusaha menendang bola ke arah gawang untuk mencetak gol.

Baca Juga

Begini Cara Melakukan dan Manfaat dari Deadlift10 Manfaat Parkour yang Sayang DilewatkanRekomendasi 8 Olahraga Beladiri untuk Wanita, Ingin Coba yang Mana?

Istilah pelanggaran sepak bola

Pelanggaran dalam permainan sepak bola diberi kartu oleh wasit
  • Foul: pelanggaran yang dilakukan seorang pemain terhadap pemain lawan sehingga lawan bisa mendapat kesempatan untuk melakukan tendangan bebas atau tendangan pinalti, tergantung dari area pelanggaran di lakukan.
  • Offside: pelanggaran yang terjadi saat seorang pemain berada di posisi yang lebih dekat dengan gawang lawan daripada pemain dari tim lawan sendiri tanpa memegang bola. Jika kemudian ada teman satu timnya mengumpan bola ke pemain yang berada di posisi terlalu maju tersebut, maka wasit akan menyatakan pemain itu berada di posisi offside.
  • Kartu kuning: kartu yang diberikan sebagai peringatan saat seorang pemain melakukan pelanggaran berat.
  • Kartu merah: kartu yang diberikan kepada pemain yang sudah dua kali mendapatkan kartu kuning dalam satu pertandingan. Pemain yang mendapatkan kartu merah harus meninggalkan lapangan dan tidak bisa digantikan oleh pemain cadangan, sehingga timnya harus bermain dengan kurang dari 11 pemain. Kartu merah juga bisa langsung diberikan tanpa kartu kuning terlebih dahulu jika pemain tersebut melakukan pelanggaran yang sangat keras dan tidak sportif.
  • Diving: sengaja menjatuhkan diri atau berpura-pura jatuh agar lawan dinyatakan melakukan pelanggaran oleh wasit.
  • Handball: saat seorang pemain (kecuali kiper), menyentuh bola dengan tangan selama permainan sedang aktif berlangsung. Pemain hanya boleh menyentuh bola dengan tangan saat melakukan throw in atau menyesuaikan posisi bola saat ingin melakukan tendangan bebas, pinalti, maupun goal kick.

Istilah waktu dalam permainan sepak bola

Wasit memberikan injury time dalam pertandingan sepak bola
  • Extra time: waktu tambahan yang diberikan apabila pertandingan berakhir dengan skor seri. Waktu yang diberikan adalah 30 menit yang terbagi menjadi dua babak, sehingga masing-masing babak tambahan berlangsung selama 15 menit.
  • Golden goal extra time: waktu tambahan yang diberikan apabila pertandingan berakhir dengan skor seri. Namun pertandingan akan langsung berakhir jika ada tim yang dapat menciptakan gol sebelum waktu tambahan 30 menit tersebut selesai.
  • Injury time: waktu tambahan yang diberikan oleh wasit di setiap akhir babak akibat kejadian-kejadian yang terjadi selama pertandingan yang memperpendek waktu permainan.
olahragatips olahragamanfaat sepak bolasepak bola
Referensi
How They Play. https://howtheyplay.com/team-sports/Positions-in-Soccer-and-Their-Roles
Diakses pada 22 Februari 2021
My Active SG. https://www.myactivesg.com/Sports/Football/How-To-Play/Football-Rules/Playing-Positions
Diakses pada 22 Februari 2021
Coach Better. https://www.coachbetter.com/new-posts/soccer-experts-positions-in-football/
Diakses pada 22 Februari 2021
US Soccer Player. https://ussoccerplayers.com/soccer-terms
Diakses apda 22 Ferbruari 2021
The UK Rules. https://www.theukrules.co.uk/rules/sport/football/terminology.html
Diakses pada 22 Februari 2021
Bagikan

Artikel Terkait

Olahraga

Kalistenik, Olahraga Praktis Pembentuk Otot Menggunakan Berat Tubuh

Kalistenik adalah salah satu olahraga praktis yang dapat dicoba untuk menurunkan berat badan maupun melatih kekuatan otot. Berbeda dengan olahraga lainnya, kalistenik hanya menggunakan berat badan tanpa memerlukan peralatan khusus. Beberapa olahraga gerakan kalistenik yang mungkin pernah Anda liat adalah posisi bendera, di mana seseorang memegang tiang dengan kedua tangannya, lalu menaikkan tubuhnya secara horizontal, sejajar dengan tangan. Sehingga membentuk posisi seperti bendera.
10 Feb 2020|Anita Djie
Olahraga

Cara Melakukan Back Squat yang Benar dan Manfaatnya untuk Kesehatan

Back squat adalah gerakan squat yang dilakukan menggunakan tambahan beban barbell di bahu bagian belakang, sehingga sering juga disebut sebagai barbell squat.
09 Mei 2021|Nina Hertiwi Putri
Olahraga

Begini Cara Melakukan Gerakan Back Up yang Benar dan Manfaatnya

Gerakan back up adalah jenis latihan yang tidak sulit dilakukan dan efisien. Gerakan ini dapat memberikan sejumlah manfaat, seperti menyehatkan tulang belakang hingga memperkuat kaki dan bokong.
09 Agu 2021|Nenti Resna

Diskusi Terkait di Forum

Sakit kepala apa karena kolesterol tinggi?

Dijawab Olehdr. Vina Liliana

Apakah boleh olahraga di malam hari ?

Dijawab Olehdr. Vina Liliana

Olahraga seperti apa yang dapat dilakukan saat puasa?

Dijawab Olehdr. Sylvia V