Sistem terbaru PERHITUNGAN poin permainan bulu tangkis

Bulutangkis merupakan salah satu jenis olahraga yang paling digemari di Indonesia berdasarkan jumlah fasilitas yang selalu meningkat setiap tahun [Statistik Keolahragaan, 2010]. 69,7 persen masyarakat berolahraga dengan tujuan kesehatan, sedangkan sisanya untuk hal seperti; rekreasi, prestasi dan lain-lain [Statistik Keolahragaan, 2010]. Sistem perhitungan poin pada era 2000an terjadi perubahan format dari sistem klasik [3x15 poin] menjadi sistem rally [3x21 poin]. Pada penelitian sebelumnya menggunakan objek penelitian seorang pemain elit untuk mendapatkan hasil yang diinginkan [fisiologis pemain]. Selain itu, pada jurnal lain permainan yang digunakan untuk perbandingan berdasar pada 2 tipe permainan yang berbeda [permainan tunggal dan permainan ganda]. Dalam penelitian ini penulis melakukan penelitian terhadap pemain bulu tangkis non-elite¬ atau pemula sebagai objek penelitian untuk membandingkan format sistem skor lama dengan sistem skor baru terhadap kondisi fisiologis [heart rate response]. Objek penelitian berusia 27 hingga 38 tahun dengan Indeks Massa Tubuh pada kategori normal. Penelitian dilakukan dengan mengambil data heart rate [awal, perubahan dan penurunan] serta durasi permainan pada masing-masing sistem perhitungan poin. Hasil peneitian menunjukkan bahwa pada permainan dengan sistem klasik, objek penelitian menggunakan rata-rata heart rate akhir lebih besar [154,97 ± 7,62 bpm] daripada dengan sistem rally [141,91 ± 4,24 bpm]. Rata-rata waktu bagi heart rate akhir kembali pada kondisi istirahat lebih lama pada sistem klasik [24,31 ± 3,89 menit] daripada sistem rally [19,06 ± 1,57 menit]. Rata-rata penggunaan heart rate untuk kerja pada sistem rally lebih kecil [58,03 ± 7,21 bpm] daripada sistem klasik [71,09 ± 10,10 bpm]. Persentase penggunaan heart rate akhir terhadap heart rate maksimal berada pada rata-rata 72,58% untuk sistem klasik dan 66,47% untuk sistem rally. Adanya pengaruh sistem perhitungan poin terhadap penggunaan heart rate akhir, heart rate untuk kerja dan durasi permainan [Sig. [α] Ë 0,05].

Badminton is one of the most popular sports in Indonesia based on the number of facilities that is increasing every year [Statistik Keolahragaan, 2010]. 69.7 percent of people exercising with the goal of health, while others are for things like; recreation, achievements and others [Statistik Keolahragaan, 2010]. Scoring system on 2000s era changes the format of the conventional system [3x15 points] into a rally system [3x21 points]. In previous studies, using a research object elite players to get the desired results [physiological players]. In addition, in another journal a game used for comparison based on two different game types [singles game and doubles game]. In this study the authors conducted a study of non-badminton player elite or beginner as an object of study was to compare the old scoring system format with the new scoring system to physiological conditions [heart rate response]. The research object aged 27 to 38 years with a body mass index in the normal category. The study was conducted by taking the data of heart rate [start, change and decline] as well as the duration of the game on each of the scoring system. The results showed that in the game with a conventional system, the object of study using an average heart rate at work greater [154.97 ± 7.62 bpm] than with a rally system [141.91 ± 4.24 bpm]. The average time for the heart rate at work upon the condition of the heart rate at rest, longer on the conventional system [24.31 ± 3.89 minutes] than the rally system [19.06 ± 1.57 minutes]. The average heart rate to work on rally system, smaller [58.03 ± 7.21 bpm] than conventional system [71.09 ± 10.10 bpm]. The percentage of heart rate at work towards maximum heart rate is at an average of 72.58% for the conventional system and 66.47% for the rally system. There was influence of scoring system to heart rate at work, heart rate to work and duration of the game [Sig. [α] Ë 0.05].

Kata Kunci : heart rate, bulu tangkis, sistem klasik, sistem rally

Video

Bài mới nhất

Chủ Đề