Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun

Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun

Perbesar

Show

Ilustrasi Membaca Buku Credit: pexels.com/Proverbs

Apa itu syair? Memahami syair adalah karya sastra yang diungkapkan secara bersambung dan membentuk suatu cerita yang panjang. Syair adalah puisi lama.

Secara etimologi kata syair berasal dari bahasa Arab yaitu syu’ur yang artinya 'perasaan.' Dalam buku berjudul Mengenal Tunjuk Ajar Melayu oleh Marhalim Zaini, syair adalah dari makna kata syu'ur kemudian berkembang menjadi kata syi’ru yang artinya puisi.

Memahami dan mengenali sebuah syair paling mudah adalah dari ciri-cirinya. Sebutkan ciri-ciri syair! Ini penjelasan dari perintah sebutkan ciri-ciri syair yang Liputan6.com lansir dari berbagai sumber:

1. Terdiri dari 4 Barisnya

Ciri-ciri syair yang pertama adalah terdiri dari 4 baris. Syair bisa teridiri dari beberapa bait. Inilah jawaban dari perintah sebutkan ciri-ciri syair. Namun, di tiap baitnya, syair harus terdiri dari 4 baris.

Contoh:

Janganlah engkau berbuat maksiat

Janganlah engkau berbuat jahat

Segeralah engkau bertaubat

Agar selamat dunia akhirat

Bait syair tersebut terdiri dari 4 baris.

2. Tiap Baris Terdiri dari 4-6 Kata

Ciri-ciri syair selanjutnya adalah terdiri dari 4 sampai 6 kata dalam tiap barisnya. Inilah jawaban dari perintah sebutkan ciri-ciri syair. Berikut contohnya:

Paksi / Simbangan /konon / namanya (4 kata)

Cantik / dan / manis / sekalian / lakunya (5 kata)

Matanya / intan / cemerlang / cahayanya (4 kata)

Paruhnya / gemala / tiada / taranya (4 kata)

3. Tiap Baris Terdiri Atas 8-12 Suku Kata

Tiap baris syair memiliki 8-12 suku kata. Suku kata adalah jumlah gabungan 1 atau lebih huruf konsonan dan 1 huruf vokal. Inilah jawaban dari perintah sebutkan ciri-ciri syair. Sebagai contoh, kata kamus terdiri dari dua suku kata: ka dan mus. Berikut contohnya:

Ter/bang/nya/ Sim/bang/an ber/pe/ri/-pe/ri/ (11 suku kata)

Lin/tas/ di/ Kam/pung/ Ba/yan/ Jo/ha/ri/ (10 suku kata)

Ter/li/hat/lah ke/pa/da/ pu/tri/nya/ Nu/ri/ (12 suku kata)

Mu/ka/nya/ ce/mer/lang/ ma/nis/ ber/se/ri/ (11 suku kata).

4. Semua Baris Adalah Isi

Berbeda dengan pantun yang memiliki sampiran di dua awal barinya, syair hanya terdiri dari isi dalam 4 barisnya. Ciri-ciri syair inilah yang membedakannya dengan pantun dan puisi lama lainnya.

Tiap baris dalam syair biasanya menyampaikan cerita atau pesan. Inilah jawaban dari perintah sebutkan ciri-ciri syair. Berikut contohnya:

Bermula kisah kita mulai

Zaman dahulu zaman bahari

Asal mulanya sebuah negeri

Timbulnya kerajaan Raja di Candi

Kerajaan bernama Negara Dipa

Raja pertama Empu Jatmika

Putra tunggal Mangkubumi dengan Sitira

Asal Negeri Keling di Tanah Jawa

Mangkubumi saudagar kaya

Kerabat raja yang bijaksana

Berputera seorang elok rupanya

Empu Jatmika konon namanya

5. Memiliki Rima Akhir a-a-a-a

Ciri-ciri syair lainnya adalah memiliki rima atau akhiran a-a-a-a tiap barisnya. Hal ini berbeda dengan ciri pantun yang memiliki rima a-b-a-b. Lalu inilah jawaban dari perintah sebutkan ciri-ciri syair. Contoh:

Paksi Simbangan konon namanya

Cantik dan manis sekalian lakunya

Matanya intan cemerlang cahayanya

Paruhnya gemala tiada taranya

6. Berisi Cerita atau Pesan

Syair biasanya berisi tentang sebuah cerita atau kisah yang mengandung unsur mitos, sejarah, agama/filsafat, ataupun rekaan belaka. Syair juga bisa berisi petuah atau nasihat bijak. Inilah jawaban dari perintah sebutkan ciri-ciri syair.

Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun

Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun
Lihat Foto

Kompas.com/Rosyid Azhar

Ka amani dan Ta Mako melantunkan syair dengan iringan gambusi di Suwawa, Tradisi lisan banyak yang sulit ditemukan di tengah masyarakat Gorontalo.

KOMPAS.com - Di Indonesia terdapat beberapa jenis puisi rakyat antara lain pantun, gurindam syair dan lain-lain.

Dikutip dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, berikut ini ciri-ciri puisi rakyat:

Pantun

Pantun berasal dari kata patuntun dalam bahasa Minangkabau yang berarti petuntun. Di berbagai daerah di Indonesia pantun disebut:

  • Parikan dalam bahasa Jawa
  • Paparikan dalam bahasa Sunda
  • Umpama dalam bahasa Batak
  • Ionde dalam bahasa Toraja
  • Panton dalam bahasa Aceh dan Ambon
  • Rejong dalam bahasa Bengkulu

Ciri-ciri umum pantun:

  1. Terdiri atas empat larik atau empat baris
  2. Setiap baris terdiri dari 8-12 suku kata
  3. Bersajak akhir dengan pola a-b-a-b dan a-a-a-a, tidak boleh a-a-b-b atau a-b-b-a
  4. Ada sampiran dan isi

Ciri lain pantun adalah tidak terdapat nama penulis sebab penyebaran pantun dilakukan secara lisan.

Semua bentuk pantun terdiri atas dua bagian yaitu sampiran dan isi. Sampiran adalah dua baris pertama dan isi adalah dua baris terakhir.

Sampiran kerap terkait dengan alam, mencirikan budaya agraris masyarakat pendukungnya, biasanya tidak ada hubungan dengan bagian kedua, hanya untuk mengantarkan rima atau sajak.

Sedangkan isi menyampaikan maksud dan merupakan tujuan dari pantun tersebut.

Berikut ini contoh pantun:

Terbang rendah burung peragamDari huma terbang ke hutanBudaya daerah beraneka ragam

Mari bersama kita lestarikan

Baca juga: Pantun: Definisi, Ciri, Jenis dan Contohnya

Gurindam adalah bentuk puisi lama yang terdiri dari dua bait, tiap bait terdiri dari dua baris kalimat dengan rima yang sama, yang merupakan satu kesatuan yang utuh.

Gurindam dibawa oleh orang Hindu atau terpengaruh sastra Hindu. Gurindam berasal dari bahasa Tamil (India) yaitu kirindam yang berarti mula-mula amsal, perumpamaan.

Baris pertama gurindam berisikan semacam soal, masalah atau perjanjian. Baris kedua berisikan jawaban atau akibat dari masalah atau perjanjian pada baris pertama tadi.

Ciri-ciri gurindam adalah:

  1. Gurindam terdiri atas dua baris tiap bait
  2. Tiap baris memiliki jumlah kata sekitar 10-14 kata
  3. Tiap baris memiliki hubundan sebab akibat
  4. Tiap baris memiliki rima atau bersajak A-A, B-B, C-C dan seterusnya
  5. Isi atau maksud gurindam ada pada baris kedua
  6. Isi gurindam biasanya berupa nasihat-nasihat, filosofi hidup atau kata-kata mutiara

Berikut ini contoh gurindam adalah:

Barang siapa tiada memegang agama,
Sekali-kali tiada boleh dibilangkan nama.

Barang siapa mengenal yang empat,
Maka ia itulah orang yang ma'rifat.

Baca juga: Apa itu Peribahasa? Ciri-ciri, Fungsi, Jenis dan Contohnya

Syair

Syair merupakan bentuk puisi lama yang tiap baitnya terdiri atas empat larik. Akan tetapi, syair bersajak rata atau a-a-a-a.

Umumnya, syair merupakan rangkaian kisah yang panjang. Semua baris merupakan isi dan biasanya tidak selesai dalam satu bait karena digunakna untuk menceritakan sesuatu.

Ciri-ciri syair adalah:

  1. Setiap bait terdiri atas empat baris
  2. Setiap baris terdiri dari 8-14 suku kata
  3. Bersajak a-a-a-a
  4. Semua baris adalah isi
  5. Bahasanya adalah kiasan
  6. Isi syair berupa nasihat, petuah, dongeng atau cerita
  7. Setiap baris dalam syair punya makna yang berkaitan dengan baris-baris terdahulu
  8. Semua baris merupakan isi

Contoh syair sebagai berikut:

Aku ingin seperti bumi dan rembulanyang saling berbagi menerima suryaTapi, aku sering memonopoli perhatian,

tanpa menyisakan sedikit bagi yang membutuhkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Categories: Bahasa Indonesia

Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun
Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun

Perbedaan Dan Persamaan Pantun Dan Syair Lengkap

Perbedaan Dan Persamaan Pantun Dan Syair Lengkap – Sebelum kita membahas tentang perbedaan dan persamaan pantun dan syair, mari kita ulas definisi dari pantun dan syair itu sendiri. Pantun merupakan salah satu bentuk dari puisi yang tersusun dari empat baris yang bersajak dan selisih dua-dua, berpola ab-ab bukan a-a-b-b atau a-b-b-a, pada umumnya tiap baris terdiri dari empat kata. Dua baris diawal disebut sampiran dan dua baris selanjutnya disebut isi dari pantun.

Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun
Tunjukkan bagaimana perbedaan dan persamaan antara syair dan pantun
Perbedaan Dan Persamaan Pantun Dan Syair Lengkap

Pantun sendiri pada awalnya ialah sastra lisan akan tetapi sekarang sering juga ditemui pantun yang tertulis. Sedangkan syair merupakan puisi lama atau karangan dengan bentuk terikat yang mementingkan irama sajak, syair biasanya tediri dari empat baris, berirama aaaa, semua baris atau keempat baris mengandung arti atau maksud dari penyair.

  1. Pantun dan syair pada umumnya terdiri dari empat baris.
  2. Pantun dan syair terikat oleh irama sajak.
  3. Pada setiap pantun dan syair tersusun dari 8-10 suku kata.
  4. Pantun dan syair merupakan puisi lama
  1. Baris pertama dan kedua pada pantun merupakan sampiran dan baris keiga dan keempat merupakan isi.
  2. Pada syair semua baris merupakan isi atau arti atau maksud dari penyair atau pengarang.
  3. Pantun tersusun dari sampiran dan isi.
  4. Syair tidak memiliki sampiran dan isi.
  5. Pantun berirama a-b-a-b atau a-a-a-a
  6. Syair hanya ber irama a-a-a-a
  7. Pada pantun bahasanya boleh campur-campur.
  8. Pada syair bahasanya harus sama.

BACA JUGA : Contoh dan Cara Membuat Surat Perjanjian

Itulah beberapa perbedaan dan persamaan antara pantun dan syair. Kita telah sama-sama mengetahui bahwa pantun dan syair merupakan karya seni yang sama-sama enak untuk didengar. Terima kasih atas kunjungan anda dan semoga bermanfaat.

Masterpendidikan.com – Kartu Ucapan Dalam Bahasa Inggris – Pernahkah kalian menerima sebuah kartu ucapan dari seseorang? Atau…

Masterpendidikan.com - Sebagian petani nampaknya masih menggunakan cara instan dalam pemberian pupuk, seperti mengaplikasikan secara…

KetigaMasterpendidikan.com - Urutan Kejadian Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Posisi urutan kejadian seputar proklamasi kemerdekaan Indonesia sebagai…

Masterpendidikan.com - Situs Untuk Cek Kebocoran Data Pribadi. Canggihnya teknologi saat ini, membuat kita juga…

  • Bahasa Indonesia
  • Bahasa Inggris

Masterpendidikan.com – Hari Ayah dalam bahasa Inggris adalah “Father’s Day”. Untuk mengucapkan selamat Hari Ayah secara…

Masterpendidikan.com - Raja yang Memimpin Kerajaan Pajajaran. Kerajaan Hindu yang berada di samping barat Pulau…