A mengapa penting untuk membuat suatu perencanaan keuangan sebelum memulai suatu usaha


Artikel ini disponsori oleh online course Income Mastery Academy. Pelajari lebih dalam mengenai perencanaan keuangan, investasi, dan asuransi dengan bergabung ke online course Income Mastery Academy.

Setiap orang tentu mempunyai rencana atau tujuan finansial yang ingin dicapainya di masa depan, seperti membeli rumah, pernikahan, ataupun hanya ingin merasakan kebebasan finansial di hari tua nanti. Dengan perencanaan keuangan yang tepat, apapun tujuan finansial Anda akan tercapai. Ini akan menjadi langkah awal Anda dalam menggapai semua cita-cita di masa depan.

Tidak Punya Rencana Keuangan? Risiko Besar Menanti!

Tak punya perencanaan keuangan menempatkan Anda dalam risiko besar

Jika Anda tak mampu membuat perencanaan keuangan dengan baik, Anda akan selalu terjebak dengan gaya hidup berlebih yang membuat pengeluaran lebih besar dari kemampuan finansial Anda. Alhasil, Anda akan selalu mengandalkan kartu kredit untuk membiayai kebutuhan hidup sampai batas overlimit. Terlebih usia yang semakin bertambah dan dengan gaya yang hidup berlebihan, akan sulit bagi Anda untuk lepas dari jerat hutang.

Apalagi buat Anda yang usianya tidak muda lagi, namun belum punya aset apapun seperti rumah ataupun kendaraan. Sementara, harga terus meningkat karena ada inflasi setiap tahunnya dan pemasukan Anda selama bekerja masih tetap sama. Untuk itulah, sudah saatnya bagi Anda untuk belajar financial planning atau rencana keuangan yang bisa mengubah hidup lebih nyaman dan bahagia. Tidak masalah jika gaji yang diterima hanya berkisar 4 atau 5 juta, asalkan Anda mampu mengelola rencana finansial bukan tidak mungkin bisa menjadi kaya suatu saat nanti.

Belajar financial planning memang tidak ditemukan di bangku sekolah, tetapi dapat Anda lakukan seiring perjalanan hidup dan cara memaknainya. Bahkan seharusnya, soal keuangan ini diajarkan oleh orang tua pada anak-anaknya. Tanpa melakukan perencanaan keuangan, gambaran atau harapan finansial Anda akan terlihat kabur dan tidak ada artinya. Jangan jadi orang yang ‘Besar pasak daripada tiang’, ungkapan yang sering didengar untuk mereka yang terjebak dalam gaya hidup overspending atau melebihi kemampuan keuangan.

Apa Pentingnya Rencana Keuangan?

Perencanaan keuangan penting bagi setiap individu

Mungkin dalam pikiran Anda sering bertanya-tanya, kenapa kita harus bersusah payah untuk merencanakan keuangan? Perlukah perencanaan keuangan itu? Memang cukup sulit untuk menerapkan dan menjalankannya. Namun, Anda harus tahu bahwa tiga hal yang jadi dasar atau alasan mengapa rencana keuangan itu penting dalam kehidupan.

  • Gambaran Jelas Tentang Situasi Keuangan Anda

Merencanakan keuangan akan memberikan gambaran secara jelas bagaimana kondisi keuangan Anda sehingga bisa menerapkan gaya hidup yang sesuai dengan situasi finansial Anda. Dengan mengetahui seberapa banyak pengeluaran yang telah Anda gunakan dan yang belum terpakai akan sangat membantu dalam mengukur batas kemampuan finansial Anda.

  • Alokasi Dana Terlihat Jelas

rencana keuangan akan memperlihatkan dengan jelas sampai mana kemampuan Anda dalam membiayai kebutuhan hidup, seperti makan, beli kendaraan, dan juga membayar sewa rumah. Dengan begitu Anda bisa membagi-baginya secara jelas dan memantau jika ada pengeluaran yang terlalu besar untuk hal di luar kebutuhan Anda. Jadi, tentu saja dapat membantu Anda lebih berhemat.

Jika Anda memiliki rencana keuangan yang jelas, secara tak sadar akan lebih memotivasi Anda untuk mengumpulkan pundi-pundi uang. Selain itu, rencana keuangan juga dapat membantu Anda memperhitungkan seberapa lama waktunya dan berapa besar uang yang dibutuhkan untuk dapat mencapai tujuan tersebut.

Merencanakan Keuangan dengan Cerdas

Perencanaan keuangan yang cerdas akan membawamu kepada masa depan yang lebih cerah

Kapan harus mulai melakukan perencanaan keuangan? Sekarang adalah saat yang tepat ketika Anda masih kuat dan mampu bekerja untuk mencari uang. Untuk itu, mari kita sama-sama belajar financial planning agar hidup Anda ke depannya berubah ke arah yang lebih cerah.

  1. Apa Tujuan Masa Depan Anda?

Dalam hidup ini, setidaknya Anda harus tahu seperti apa gambaran kehidupan Anda dalam 5 tahun atau 20 tahun ke depan? Lalu apa yang Anda inginkan?

Akan tetapi jangan sampai hanya menjawab yang sifatnya umum, seperti ‘ingin kaya raya’. Buatlah perencanaan keuangan yang spesifik, misalnya “dalam 10 tahun saya ingin membeli rumah, punya tabungan, dan beberapa investasi untuk masa tua nanti”.

Alangkah baiknya Anda memiliki tujuan finansial yang masuk akal untuk bisa menggambarkan keinginan yang diraih. Karena jika Anda berencana untuk berkeluarga, akan ada rencana dan keputusan yang berubah terutama ketika sudah memiliki anak.

  1. Ketahui Nilai dan Biaya Anda Saat ini

Mengetahui seberapa besar nilai dan biaya yang Anda miliki saat ini merupakan langkah awal dari perencanaan keuangan. Buatlah perhitungan secara detail, lalu kumpulkan informasi sebanyak-banyaknya termasuk menuliskan aset Anda, seperti rumah, mobil, hingga investasi. Lalu sertakan juga apa saja yang jadi hutang Anda selama ini [kartu kredit, cicilan mobil, dll].

Semua penghasilan harus Anda catat dan jangan lupa untuk mengecek pengeluaran Anda. Dengan menghitung semua ini dapat membantu Anda mengetahui berapakah nilai yang dimiliki saat ini. Selain itu mencatat semua detail biaya yang masuk dan keluar pada notebook atau file di komputer dapat menunjukkan seberapa bijak Anda dalam menggunakan keuangan.

Berhemat adalah salah satu cara belajar financial planning yang tepat. Sulit tapi hasilnya akan sangat luar biasa di kemudian hari. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan, seperti menabung dengan menyisihkan 10% dari pendapatan. Atau menyimpan uang untuk dana darurat yang senilai dengan gaji tiga bulan Anda.

Berusahalah untuk mulai memangkas beberapa pengeluaran yang tidak perlu, tanpa mengurangi atau menghilangkan kesenangan Anda. Menabunglah sebanyak mungkin!

Salah satu langkah cerdas dalam perencanaan keuangan adalah dengan berinvestasi. Cara ini lebih dari sekedar tabungan, karena investasi dapat menjaga rencana keuangan Anda dan masa pensiun kelak. Namun, sebelum melakukan investasi ada beberapa aturan yang harus Anda pahami.

Ingat bahwa investasi memiliki risiko dan hasil yang didapat akan sepadan jika Anda paham aturan ini. Semakin tinggi tingkat risikonya, maka potensi keuntungan yang didapat juga tinggi. Lakukan juga diversifikasi untuk mengisi portfolio investasi Anda dengan berinvestasi di berbagai produk. Jadi, jika ada satu investasi yang gagal, kerugian Anda tidak akan terlalu banyak.

Anda tidak akan bisa menebak apa yang terjadi dalam hidup ini. Anda perlu menjaga diri Anda saat dalam keadaan yang sehat, yaitu dengan membeli asuransi jiwa. Sebaiknya beli asuransi jiwa lebih awal, selama biaya preminya masih terjangkau. Asuransi jiwa dapat membantu perencanaan keuangan yang sedang dibangun. Jenis-jenis asuransi jiwa dapat dibaca di sini.

  1. Pantau Rencana Keuangan Anda

Untuk memastikan semuanya berjalan lancar adalah dengan memantau terus perencanaan keuangan Anda. Periksa kemajuan apa yang sudah Anda lakukan setiap tahunnya. Hal ini akan membantu Anda tetap bertahan dalam situasi yang lebih baik untuk jangka panjang.

Jadi, sudah jelas bukan apa pentingnya perencanaan keuangan itu. Namun, pada intinya aturlah keuangan Anda sebaik mungkin dengan mengalokasikan pendapatan sesuai dengan meletakkannya dalam beberapa porsi yang tepat.

Pelajari lebih dalam mengenai perencanaan keuangan, investasi, dan asuransi dengan bergabung ke online course Income Mastery Academy.

Dapatkan promo spesial DISKON 50% untuk 100 pembeli pertama!


Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề