Bagaimana Lupa Akun Mi setelah hard reset?

Menghapus Akun Mi Lupa Password – Akun Mi atau Mi Account adalah sebuah layanan yang disediakan untuk para pengguna smartphone Xiaomi dengan antarmuka MIUI. Dengan adanya akun Mi tersebut pengguna bisa menikmati layanan Mi Cloud dan security.

Misalnya ketika hp Xiaomi milik kita dicuri atau hilang, kita bisa melacak keberadaan smartphone menggunakan akun Mi. Bahkan jika si pencuri berhasil melakukan hard reset, maka smartphone tetap tidak bisa digunakan karena terkunci oleh Mi Account.

Bagaimana Jika Kita Lupa Password Akun Mi?

Tentu hal ini menjadi sebuah masalah yang cukup serius jika kamu lupa kata sandi akun Mi. Kamu tidak akan bisa melakukan reset ke pengaturan pabrik atau kegiatan lainnya yang membutuhkan kata sandi Mi Account. Bahkan jika kamu nekat melakukan hard reset, smartphone kamu akan terkunci pada saat dinyalakan.

Bagaimana Solusinya?

Salah satu solusi yang bisa kita lakukan adalah dengan cara logout akun Mi dan menggantinya dengan akun Mi yang baru. Jadi, untuk bisa logout dari Mi Account kita harus mematikan terlebih dahulu fitur Cari Perangkat, setelah itu barulah kita kembalikan smartphone ke Pengaturan Pabrik agar smartphone bersih dari akun Mi yang lama.

Cara ini bisa kamu lakukan jika smartphone Xiaomi kamu sedang dalam keadaan:

  • Lupa kata sandi akun Mi, tetapi smartphone masih bisa digunakan seperti biasa. Dalam artian, smartphone Xiaomi kamu belum terkunci sepenuhnya.
  • Metode recovery password menggunakan nomor telepon sudah tidak bisa digunakan karena sudah ganti kartu.

Catatan:
Cara ini bisa dipraktekkan pada semua seri Xiaomi yang menggunakan MIUI 7 atau MIUI 8. Pastikan juga kamu memiliki perangkat komputer yang terhubung ke internet.

Cara Bypass Akun Mi yang Lupa Kata Sandi Tanpa Flash

  1. Pertama-tama hubungkan perangkat komputer dan smartphone kamu ke internet.
  2. Jika sudah, buka aplikasi web browser di komputer kamu. Kamu bisa menggunakan Mozilla Firefox, Chrome, atau yang lainnya.
  3. Kunjungi halaman website Mi Account di account.xiaomi.com dan kamu akan dibawa ke halaman login akun Mi. Kemudian klik QR code pada pojok kanan atas, sehingga muncul sebuah QR code yang nantinya akan kita scan menggunakan hp Xiaomi.
  4. Beralih ke smartphone Xiaomi, pergi ke Setelan -> Akun Mi. Klik tombol scan di pojok kanan atas, lalu arahkan smartphone ke QR code yang ada di layar komputer. Pastikan QR code pas dengan scanner hp Xiaomi kamu. Setelah di-scan, akan muncul tombol Masuk di layar hp Xiaomi. Langsug saja tekan tombol Masuk tersebut.
  5. Secara otomatis kamu berhasil Sign in ke akun Mi tanpa menggunakan password 🙂
  6. Selanjutnya buka tab baru di browser kamu, kunjungi halaman website Mi Cloud di i.mi.com
  7. Setelah terbuka, klik tombol Sign in with Mi Account, secara otomatis kamu akan masuk ke Mi Cloud.
  8. Kemudian pilih menu Find device, sehingga muncul informasi berupa nama atau tipe hp Xiaomi kamu.
  9. Klik Disable -> Disable find phone, maka fitur temukan perangkat sudah berhasil dinonaktifkan.
  10. Selanjutnya segera restart smartphone Xiaomi kamu. Setelah restart, masuk ke Setelan -> Akun Mi -> Mi Cloud lalu cek apakah fitur Cari Perangkat sudah berhasil dinonaktifkan. Jika sudah, matikan koneksi internet smartphone kamu dan lanjut ke langkah selanjutnya.
  11. Reset ke Pengaturan Pabrik untuk menghapus akun Mi yang lama. Caranya masuk ke Setelan -> Setelan Tambahan -> Buat cadangan & setel ulang -> Kembalikan ke setelan pabrik. Pastikan sebelumnya kamu telah membackup semua data penting seperti foto, kontak, musik, video, dll, agar tidak hilang.
  12. Tunggu proses hard reset sampai selesai. Setelah smartphone menyala, lakukanlah beberapa setup awal dan sekarang akun Mi yang lama telah berhasil log out dari smartphone.

Sampai di sini smartphone kamu sudah bersih dari akun Mi lama dan kamu bisa menggantinya dengan akun Mi yang baru.

Tutorial ini cukup panjang dan admin sengaja untuk tidak menyertakan gambar karena bisa membuat loadingnya lama. Untuk lebih jelasnya silakan kamu tonton video tutorialnya di bawah ini ya.

Kesimpulan

Sebenarnya cara menghapus akun Mi lupa password ini bisa dilakukan dengan cara flash menggunakan firmware yang sudah unlock akun Mi. Namun karena caranya cukup lama dan beresiko terjadinya bootloop, maka langkah yang paling mudah adalah dengan mengikuti tutorial di atas.

Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba.

Referensi dan sumber gambar:

  • www.magelangflasher.com
  • //www.youtube.com/watch?v=LyvhlOvKulA

Bagaimana cara mengatasi hp Xiaomi yang lupa akun Mi?

Pertama, apabila pengguna lupa kata sandi bisa ikuti cara buka Akun Mi dengan praktis:.
Buka peramban yang ada pada HP..
Klik opsi lupa sandi pada tampilan situs web..
Masukkan email atau nomor HP..
Klik Berikutnya..
Pilih opsi Kirim..
Masukkan kode verifikasi akun dari email terdaftar..
Klik 'Kirim'..
Masukkan kata sandi baru..

Bagaimana cara masuk akun Mi setelah di reset?

Login Akun MI Dengan Password Baru.
Pertama, silahkan masuk ke Menu “Settings”.
Bagian menu Settings, silahkan klik “Akun Mi”.
Kamu akan dibawa pada halaman login, silahkan masukan id akun Mi dan password yang sudah direset..
Lakukan verifikasi dan tunggu hingga berhasil login..
Selesai..

Apakah hard reset bisa menghapus akun Mi?

Reset atau penghapusan akun Mi juga bisa dilakukan secara permanen. Namun ini berisiko menghilangkan seluruh data foto, kontak, video, file, dan catatan Anda. Berikut adalah langkah-langkahnya. Buka browser lalu kunjungi laman //account.xiaomi.com/pass/del/.

Bagaimana cara mengetahui akun Mi?

Berikut cara ceknya..
Pertama silahkan buka website resmi di Mi.com..
Berikutnya, kamu akan masuk ke halaman login, dan lakukan login dengan akun Mi kamu..
Setelah berhasil login, klik “Mi Account” pada bagian kanan atas layar..
Selanjutnya klik icon Foto Profil dan kamu akan menemukan informasi mengenai data Akun Mi..

Bài mới nhất

Chủ Đề