Sumber daya alam yang dapat menghasilkan tenaga dan energi adalah

Sumber daya alam merupakan benda hidup dan mati yang terdapat di bumi dan dapat dimanfaatkan dalam pemenuhan kebutuhan hidup manusia. Sumber daya alam merupakan istilah yang berhubungan dengan materi-materi dan potensi alam yang terdapat di planet bumi yang memberikan manfaat bagi kehidupan manusia. Materi alam tersebut dapat berupa benda hidup [unsur-unsur hayati], yaitu hewan dan tumbuhan. Terdapat pula benda mati [nonhayati], seperti tanah, udara, air, bahan galian atau barang tambang. Selain itu terdapat pula kekuatan-kekuatan alam menghasilkan tenaga atau energi. Misalnya, panas bumi [geothermal], energi matahari, kekuatan air, dan tenaga angin. Segala sesuatu yang berada di alam [di luar manusia] yang dinilai memiliki daya guna untuk memenuhi kebutuhan sehingga tercipta kesejahteraan hidup manusia tersebut dinamakan sumber daya alam [natural resources]. Dalam pengertian lain sumber daya alam adalah semua kekayaan alam yang terdapat di lingkungan sekitar manusia yang dapat dimanfaatkan bagi pemenuhan kebutuhan manusia.

Sumber Daya Alam

Jenis Sumber Daya

Sumber daya alam, sumber daya manusia, dan sumber daya modal merupakan sumber daya ekonomi. Pemanfaatan sumber daya untuk memenuhi kebutuhan manusia harus dilakukan secara rasional.

a. Sumber Daya Alam

Semua potensi lingkungan yang dapat memenuhi kebutuhan hidup manusia merupakan sumber daya alam. Sumber daya alam dapat dibagi sebagai berikut.

1] Tanah

Tanah yang subur dapat ditanami dengan berbagai macam tanaman untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia.

2] Tambang

Berbagai macam mineral dan bahan mentah dapat diambil dari tambang, seperti: emas, perak, intan, timah, minyak bumi, gas alam, dan batubara.

3] Air

Air dapat digunakan untuk minum, pengairan sawah, perikanan, dan pembangkit tenaga listrik.

4] Hutan

Kekayaan alam yang terdapat dalam hutan seperti kayu, berbagai tumbuhan dan hewan dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia.

b. Sumber Daya Manusia

Sumber daya manusia dapat mendatangkan manfaat besar bagi masyarakat, apabila kemampuannya dapat dimanfaatkan secara optimal. Unsur-unsur pembentuk sumber daya manusia yang berkualitas, antara lain sebagai berikut.

1] Keahlian

Dengan keahlian, manusia dapat mengolah semua sumber daya yang tersedia.

2] Kejujuran dan Keadilan

Kejujuran dan keadilan merupakan bagian dari sumber daya manusia yang tak ternilai harganya.

3] Kekuatan Fisik

Orang yang kuat secara fisik akan dapat bekerja dengan lebih baik untuk pekerjaan yang bersifat fisik. Misalnya, kuli angkut di pasar dan pengemudi becak.

c. Sumber Daya Modal

Sumber daya modal meliputi teknologi, peralatan, informasi, dan fasilitas fisik. Sumber daya modal merupakan hasil karya manusia. Modal dapat dikelompokkan sebagai berikut:

1] Menurut wujudnya, modal dikelompokkan sebagai berikut.

[a] Uang, merupakan dana yang dapat dipergunakan untuk membeli sarana, alat, dan bahan yang dipergunakan dalam produksi.

[b] Barang, merupakan alat yang digunakan untuk proses produksi. Contoh: tanah, gedung, mesin, dan alat transportasi.

2] Menurut sifatnya, modal dikelompokkan sebagai berikut.

[a] Modal tetap, adalah modal yang dapat digunakan lebih dari satu kali masa produksi, contoh: gedung dan mesin.

[b] Modal lancar, adalah modal yang hanya sekali dipakai dalam proses produksi langsung habis, contoh: bahan baku seperti kapas untuk membuat kain, gandum untuk membuat kue, dan sebagainya

3] Menurut subjeknya, modal dikelompokkan sebagai berikut.

[a] Modal perorangan, merupakan modal yang dimiliki satu orang. Contoh: sewa tanah, upah, dan bunga deposito.

[b] Modal kemasyarakatan, merupakan modal yang berasal dari banyak orang dan untuk kepentingan orang banyak. Contoh: jalan, jembatan, dan sekolah.

4] Menurut bentuknya, modal dikelompokkan sebagai berikut.

[a] Konkret [nyata], merupakan modal yang terlihat jelas dalam proses produksi. Contoh: mesin, peralatan, dan uang.

[b] Abstrak, merupakan modal yang tidak terlihat, namun kegunaannya dapat dirasakan. Contoh: keahlian dan kepercayaan masyarakat.

5] Menurut sumbernya, modal dikelompokkan sebagai berikut.

[a] Modal sendiri, merupakan modal yang berasal dari pemilik perusahaan. Contoh: saham, cadangan, dan laba yang tidak dibagi.

[b] Modal pinjaman, merupakan modal yang diperoleh dari pihak lain. Contoh: pinjaman dari lembaga keuangan atau perorangan

Klasifikasi Sumberdaya

a. Menurut sifatnya

1] Sumber daya alam yang senantiasa tersedia di alam [sustainab resources], senantiasa ada dan tidak akan pernah habis. Hal in terjadi karena mengalami siklus sepanjang masa, seperti energ sinar matahari, udara, energi pasang-surut air laut, dan sumbe daya air.

2] Sumber daya alam yang dapat diperbarui [renewable resources ] yaitu jenis sumber daya alam yang jika persediaan nya habis dalam waktu tidak terlalu lama dan relatif mudah dapat tersedia kembali melalui reproduksi atau pengem bang biakan. Termasuk ke dalam jenis ini adalah semua hewan dan tumbuhan.

3] Sumber daya alam yang tidak dapat pulih atau diperbarui [non renewable resources], yaitu jenis sumber daya alam yang jika persediaannya habis, sangat sulit bahkan tidak mungkin untuk  menyediakannya kembali, karena membutuhkan waktu yang sangat lama [ribuan bahkan jutaan tahun], itupun jika kondisi lingkungannya memungkinkan. Semua barang-barang tambang termasuk ke dalam jenis sumber daya alam ini. 

b. Menurut jenisnya

1] Sumber daya alam hayati/biotik.

Selain benda-benda yang dapat dimanfaatkan dalam pemenuhan kebutuhan hidup, makhluk hidup itu sendiri juga dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhannya. Tumbuhan misalnya, dibutuhkan manusia untuk menunjang hidupnya. Inilah yang disebut sumber daya alam hayati/biotik. Contoh lainnya yaitu hewan dan mikroorganisme.

2] Sumber daya alam nonhayati/abiotik.

Berkebalikan dengan sumber daya alam hayati, sumber daya alam nonhayati diperoleh dari benda mati seperti bahan tambang, batuan, tanah, air, dan masih banyak lagi.

c. Menurut kegunaan atau penggunaannya

1] Sumber daya alam penghasil bahan baku. 

bahan baku adalah benda yang dapat digunakan untuk menghasilkan benda atau barang lain yang nilai gunanya lebih tinggi. Sebut saja hasil hutan yang diolah untuk menghasilkan berbagai jenis barang. Nah, coba sebutkan sumber daya alam yang tergolong jenis ini.

2] Sumber daya alam penghasil energi.

Sumber daya alam ini merupakan penghasil energi yang sangat dibutuhkan oleh manusia. Salah satunya sinar matahari. Matahari memancarkan energi yang dibutuhkan dalam kehidupan manusia. Begitu juga dengan arus air sungai yang menghasilkan energi, misalnya sebagai penggerak turbin pembangkit listrik. Coba buatlah daftar sumber daya alam yang termasuk kelompok ini.

Kekayaan alam Indonesia cukup beragam, hasil buminya juga banyak, sehingga tidak mengherankan apabila banyak energi dari alam yang dimanfaatkan dalam kesehariannya. Sumber daya alam energi merupakan salah satu jenis sumber daya alam yang diambil dari energi alam. Contohnya adalah pembangkit listrik tenaga angin yang memanfaatkan angin untuk menggerakan kincir agar menghasilkan listrik, sehingga pasokan listrik tetap ada. Adapun pembagaian sumber daya alam energi yang saat ini banyak ditemui adalah sumber daya alam energi konvensional dan sumber daya alam energi terbarukan. Berikut adalah penjelasannya:

1. SDA Energi Konvensional

Sumber daya alam energi konvensional merupakan sumber daya alam yang berasal dari alam yang saat ini dibutuhkan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Adapun yang termasuk dalam sumber daya alam energi konvensional adalah:

  • Minyak Bumi – Minyak bumi merupakan hasil dari alam yang bersifat terbatas dan untuk mendapatkannya membutuhkan waktu yang lama seperti yang telah dijelaskan pada proses pembentukan minyak bumi. Adapun hasil olahan minyak bumi diantaranya adalah minyak tanah, bensin, LPG, solar, avtur, avgas serta kerosin. Penggunaan hasil minyak bumi dimasa sekarang cukup konsumtif, hal ini tentunya perlu dilakukan penghematan serta penggunaan seefisien mungkin dalam kehidupan sehari-hari. [ baca : Proses Pengolahan Minyak Mentah ]
  • Batu Bara – Batu bara merupakan salah satu batuan yang memiliki kegunaan sebagai bahan bakar fosil. Batu bara didapatkan dari proses pembakaran batuan sedimen yang mengendap, akan tetapi unsur utama dalam batu bara berasal dari sisa-sisa tumbuhan [ baca : Proses Terbentuknya Batuan Sedimen ]. Adapun unsur-unsurnya adalah hidrogen, oksigen dan karbon. Pemanfaatan batu bara dalam kesehariannya diantaranya adalah sebagai bahan utama dalam sumber tenaga pembangkit listrik, sebagai bahan pembuatan baja, dapat dijadikan sebagai gas jika masih didalam tanah, sebagai bahan dalam pembuatan metanol serta produk kimia lain.
  • Gas Alam – Gas alam merupakan salah satu bahan bakar fosil yang memiliki ciri mengandung banyak metana [CH4]. Dalam kehidupan, gas alam dimanfatkan sebagai bahan bakar kendaraan, dijadikan sebagai sumber energi dalam keperluan rumah tangga [LPG], dijadikan sebagai bahan utama dalam PLTU serta dapat dijadikan sebagai sumber pembangkit listrik. [ baca : Cara Pelestarian Gas Alam ]

2. SDA Energi Terbarukan

Sumber daya alam energi terbarukan merupakan salah satu jenis sumber daya alam yang tidak terbatas dan memiliki banyak suku cadang. Adapun yang termasuk dalam kategori ini adalah:

A. Energi Angin

Energi angin adalah sumber daya alam yang sifatnya tidak konstan. Energi jenis ini merupakan jenis sumber daya alam energi terbarukan yang memiliki potensi cukup baik. Di Indonesia sendiri energi angin digunakan untuk menghantarkan para nelayan melaut dengan istilah angin laut dan angin darat. Akan tetapi angin juga dapat dimanfaatkan sebagai tenaga alam pembangkit listrik dengan menggerakan kincir angin, dapat digunakan dalam fisika seperti penerapan prinsip aerodinamika, dapat dijadikan sebagai menentu arah serta dimanfaatkan dalam pendingin mesin. Adanya energi angin ini tentunya dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya mengetahui banyak sekali manfaat yang didapat dari energi angin tersebut.

Artikel terkait : Proses Terjadinya Angin

B. Energi Matahari 

Energi matahari atau sering disebut sebagai energi surya merupakan sumber daya alam energi yang dapat ditemukan setiap harinya. Energi matahari ini dapat dimanfaatkan oleh tumbuhan maupun manusia seperti dapat dijadikan energi dalam proses fotosintesis tumbuhan, sebagai tenaga pembangkit listrik tenaga matahari, menyehatkan tubuh manusia, dapat dijadikan sebagai energi untuk mengeringkan tanah dan lain sebagainya.

C. Geotermal

Geotermal atau energi panas bumi merupakan salah satu energi yang berasal dari dalam bumi yang terbentuk di kerak bumi bagian dalam. Berdasarkan penelitian, suhu yang ada di pusat bumi berkisar 5400 derajat Celcius. Mengetahui hal tersebut maka geotermal ini dimanfaatkan sebagai tenaga pembangkit listrik dengan presentasi 90% dalam menghasilkan listrik. Di Indonesia sendiri memiliki presentasi sekitar 40% dari geotermal, akan tetapi belum dimanfaatkan sepenuhnya.

D. Aliran Air atau Sungai

Aliran air atau sungai dapat ditemukan di sekitar kita. Pemanfaatan aliran air atau sungai ini salah satunya adalah dapat dijadikan sebagai energi penggerak kincir air untuk pembangkit listrik tenaga air. Akan tetapi juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana transportasi laut serta dimanfaatkan dalam irigasi pertanian. Mengetahui manfaatan aliran air beragam, maka air tersebut tentunya harus dijaga kebersihannya. Adapun cara melestarikan air salah satu yang mudah adalah dengan tidak membuang sampah dan limbah di sungai.

Artikel terkait : Manfaat Air bagi Kehidupan Manusia

E. Energi Biomassa

Energi biomassa merupakan salah satu jenis bahan bakar yang dihasilkan dari proses konversi bahan biologis. Biologis disini yang dimaksud adalah tumbuhan. Adapun contoh dalam lingkungan kita yang dapat dijadikan sebagai sumber energi biogas diantaranya adalah limbah pertanian seperti jerami dan kotoran ternak dapat diolah menjadi bahan bakar penghasil listrik ataupun panas, biogas yang diambil dari proses pemecahan bahan organik yang berasal dari kotoran hewan ataupun manusia dan terakhir adalah kayu yang dibakar untuk menghasilkan energi panas, akan tetapi pembakaran kayu secara perlebihan akan menyebabkan efek rumah kaca.

Artikel terkait : Cara Menanggulangi Efek Rumah Kaca dan Pemanasan Global

F. Laut

Energi dari laut yang dimanfaatkan disini adalah arus laut, gelombang air laut serta perbedaan suhu laut. Arus laut dimanfaatkan untuk pergerakan naik turun kapal oleh air laut, sedangkan gelombang air laut dapat dimanfaatkan sebagai penjaga kestabilan iklim serta suhu di dunia dan juga meningkatkan keanekaragman hayati di bawah laut. Untuk perbedaan suhu disini terbagi menjadi 2 jenis, yaitu arus suhu dingin dan arus suhu panas. Arus suhu dingin merupakan arus laut yang membawa muatan [kapal] ke arah garis lintang yang posisinya lebih lebih rendah, sedangkan arus suhu panas merupakan kebalikan dari arus suhu dingin, yaitu dengan membawa muatan menuju garis lintang yang posisinya lebih tinggi.

Artikel terkait : Sumber Daya Alam Laut

Yang perlu diperhatikan dalam sumber daya alam energi ini adalah ketersediaannya. Ketersediaan yang dimaksud adalah bagaimana cara manusia untuk mengolahnyadengan teknologi yang ada dan juga apakah dapat diterima dari segi ekonomi. Maka dari itu perlu memperhatikan aspek-aspek seperti dampaknya bagi lingkungan sosial, ada tidaknya sumber daya alam tersebut, ada tidaknya teknologi pengolahannya, efisiensi pemanfaatannya serta aspek ekonomi [dana].

Itulah pembahasan tentang sumber daya alam energi yang beragam serta pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari.

Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề