Berikut yang termasuk kelompok geografi fisik adalah

Ilustrasi geografi. Foto: Pixabay

Geografi berasal dari Bahasa Yunani, yakni “geo” yang berarti bumi dan “graphein” yang berarti mencitrakan. Maka, geografi dapat dipahami sebagai ilmu yang menggambarkan segala sesuatu yang ada di permukaan bumi.

Secara spesifik, Ikatan Geografi Indonesia [IGI] mendefinisikan geografi sebagai ilmu yang mempelajari persamaan dan perbedaan fenomena geosfer dengan sudut pandang kewilayahan atau kelingkungan dalam konteks keruangan.

Ruang lingkup geografi sebenarnya cukup luas karena mencakup semua fenomena di bumi. Namun menurut Bintarto dalam buku Penuntun Geografi Sosial, ilmu Geografi harus mampu memecahkan lima hal, yaitu:

  • What [Apa]: Untuk mengetahui gejala apa yang terjadi.

  • Where [Di mana]: Di mana suatu fenomena terjadi

  • When [Kapan]: Mengetahui kapan terjadinya suatu fenomena.

  • Why [Mengapa]: Mengapa fenomena itu terjadi.

  • How [Bagaimana]: Mengetahui bagaimana menyelesaikan fenomena tersebut dengan benar.

Ruang lingkup bahasan geografi kemudian secara garis besar dikelompokkan menjadi tiga, yaitu geografi fisik, geografi sosial, dan geografi regional. Berikut ini adalah penjabarannya:

Geografi fisik mempelajari keadaan lingkungan alam di luar manusia. Jadi, geografi fisik berkaitan dengan kondisi atmosfer [lapisan udara], litosfer [lapisan batuan], hidrosfer [lapisan air], dan biosefer [lapisan kehidupan] yang berpengaruh pada kelangsungan hidup manusia.

Oleh sebab itu, dibutuhkan ilmu-ilmu yang mendukung geografi fisik. Beberapa contohnya adalah ilmu meteorologi dan klimatologi yang mempelajari gejela cuaca di atmosfer dan ilmu geologi yang mengkaji tentang batuan dan mineral yang terkandung dalam kerak bumi.

Warga mengamati permukiman bantaran sungai Ciliwung, Manggarai, Jakarta, Rabu [15/4]. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Geografi sosial merupakan kajian terhadap aktivtas manusia dan pengaruhnya terhadap lingkungan, aspek-aspek sosial, politik, ekonomi, dan budaya di dunia.

Dalam geografi sosial, seorang peneliti dapat mengkaji tentang persebaran penduduk, dinamika penduduk, hingga aktivitas ekonomi.

Beberapa cabang geografi manusia di antaranya adalah:

  • Demografi: Ilmu kependudukan yang membahas tentang proses demografis yang mencakup fertilitas, mortalitas, dan migrasi.

  • Geografi ekonomi: Membahas bagaimana manusia memanfaatkan sumber daya alam, menghasilkan barang dagangan, pola lokasi, hingga persebaran kegiatan industri.

Seperti namanya, geografi regional terbatas pada kajian tentang satu region atau wilayah tertentu. Geografi regional berisi bahasan menyeluruh dari aspek fisik dan aspek sosial pada sebuah wilayah, provinsi, negara, maupun regional tertentu.

kurniati07 @kurniati07

November 2018 1 67 Report

Apa saja yang termasuk kelompok geografi fisik?

permatapu3maharani Yang termasukgeografi fisik

~ Hidrologi
~ Klimatologi
~ Biogeografi
~ Geomorfologi
~ Meteorologi
~ Pedologi

7 votes Thanks 13

Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề