Cara memindahkan excel ke google sheet

KOMPAS.com - Anda tentu tak asing dengan Google Spreadsheet, layanan Google untuk menunjang produktivitas di kantor, khususnya dalam membuat dan mengorganisir berbagai dokumen.

Spreadsheet di Google Sheet memiliki fungsi yang hampir sama dengan Microsoft Excel, hanya saja sedikit memiliki perbedaan pada tata letak menur, fitur, dan beberapa formulanya.

Sebagian orang lebih nyaman menggunakan Google Spreadsheet, karena lebih mudah dalam berbagi dokumen.

Namun masih banyak juga yang tetap mengandalkan Microsoft Excel untuk membuat dokumen yang dirasa cukup kompleks.

Baca juga: Cara Mengubah Google Sheets ke Microsoft Excel

Lantas, bagaimana jika Anda yang sudah terbiasa menggunakan Google Sheet, menerima file berupa Microsoft Excel?

Tentu saja Anda harus mengubah Microsoft Excel ke Google Sheet terlebih dahulu. Berikut ini adalah tutorial bagaimana cara mengubah Microsoft Excel ke Google Sheet dengan mudah.

Jika sudah memiliki file Excel di Google Drive

Soffya Ranti Cara Ubah Excel ke Sheets

  • Menuju file Excel yang akan Anda ubah di Google Drive
  • Klik kanan pada file
  • Muncul beberapa menu dan pilih “Open With atau Buka Dengan”
  • Pilih “Google Sheets”
  • Selesai, file Excel Anda telah berubah menjadi Google Sheets.

Cara mengubah file Excel ke Google Sheets saat upload

Soffya Ranti Cara Ubah Excel ke Sheets

  • Menuju Google Sheets Home
  • Klik menu “Buka Pemilih File/Open File Picker” yang memiliki ikon berbentuk file
  • Upload file Excel yang Anda pilih
  • Selesai, file Excel akan berubah menjadi Google Sheets


Perlu diketahui bagi pengguna, format file apa saja yang dapat diubah di Google Sheets yaitu .xls, .xlsx, .xlsm, .xlt, .xltx, .xltm, .ods, .csv, .tsv, .txt dan .tab

Beda Excel dan Google Sheets

Walaupun terlihat memiliki berbagai fitur yang sama ternyata terdapat beberapa perbedaan antara keduanya.

Baca juga: Daftar Rumus Microsoft Excel yang Sering Dipakai

Berikut ini beberapa perbedaan dasar Microsoft Excel dan Google Sheets.

  • Dalam segi fungsional, Excel memiliki berbagai formula lebih lengkap dari Google Spreadsheet sehingga memudahkan pengguna membuat formula pada dokumennya.
  • Untuk kolaborasi dan berbagi file tentu Google Sheets jauh lebih mudah praktis dan fleksibel untuk berkolaborasi antarpengguna. Selain itu pengguna lain juga dapat langsung mengedit, berkomentar, maupun memberi saran.
  • Dari segi harga, Google Sheets dapat digunakan secara gratis dibanding Microsoft Excel yang harus beli atau berlangganan untuk mendapatkan fitur penuh.
  • Untuk mengakses file dalam mode offline, Microsoft Excel lebih unggul karena lebih mudah diakses daripada Google Sheets.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Beralih dari Microsoft Excel ke Spreadsheet

Berikutnya: 3. Mengelola data di Spreadsheet

2.1 Bekerja dengan file Excel di Drive

Ada beberapa cara untuk menangani file Microsoft Excel. Anda dapat: 

  • Mengimpor data Excel ke Spreadsheet. Pelajari lebih lanjut
  • Mengonversi file Excel ke Spreadsheet. Pelajari lebih lanjut
  • Mengedit file Excel di Drive tanpa mengonversinya. Pelajari lebih lanjut
  • Mengonversi file Spreadsheet ke Excel atau format lainnya. Pelajari lebih lanjut

2.2 Menggunakan Excel dan Spreadsheet secara bersamaan

JIka tim Anda menggunakan Microsoft Excel dan Spreadsheet, berikut beberapa praktik terbaik saat tiap produk harus digunakan.

Konversikan spreadsheet Excel yang ada ke Spreadsheet jika:

  • Anda perlu berkolaborasi atau mengedit dengan tim sekaligus.
  • Set data Anda berisi 5 juta sel atau kurang.

Terus bekerja di spreadsheet Excel yang ada jika:

  • Set data Anda berisi lebih dari 5 juta sel.
  • Anda menggunakan add-on Hyperion dengan Excel.
  • Anda menggunakan jenis diagram yang jarang dipakai, seperti diagram piramida 3D atau diagram lingkaran.

2.3 Mengedit file Excel di Spreadsheet

Buka file Excel dari Drive dan edit di Spreadsheet. Perubahan apa pun yang Anda buat akan disimpan dalam format Excel asli. 

Khusus Browser Chrome

  1. Pastikan ekstensi Pengeditan Office tidak diinstal:
    1. Buka Browser Chrome dan di pojok kanan atas, klik LainnyaFitur LainnyaEkstensi.
    2. Jika Anda melihat ekstensi Pengeditan Office, klik Hapus.
  2. Di Drive, klik dua kali file Excel.

    Pratinjau file akan terbuka.

  3. Di bagian atas, klik Buka dengan Google Spreadsheet.

Kini Anda dapat mengedit, membagikan, melihat histori versi, berkolaborasi dengan orang lain secara real-time, dan lainnya. Semua perubahan yang Anda buat akan disimpan di file Microsoft Office asli. 

2.4 Mengimpor data Excel ke Spreadsheet

Anda dapat mengimpor data dari file Excel ke file Spreadsheet baru [atau yang sudah ada]. File Excel tidak akan berubah, meskipun Anda mengubah file Spreadsheet.

  1. Di Spreadsheet, buat spreadsheet baru atau buka yang sudah ada.
  2. Klik FileImpor.
  3. Pilih file Excel, lalu klik Pilih.
  4. Pilih salah satu opsi impor:
    • Buat spreadsheet baru
    • Sisipkan sheet baru
    • Timpa spreadsheet
  5. Klik Impor data.
  6. Jika diminta, klik Buka sekarang.

2.5 Mengonversi file Excel ke Spreadsheet

Daripada mengimpor data, Anda dapat mengonversi file Excel ke Spreadsheet dan tetap mengerjakannya di Spreadsheet. File Excel tidak akan berubah.

  1. Buka Drive, lalu klik dua kali file Excel.

    Pratinjau file akan terbuka.

  2. Di bagian atas, klik Buka dengan Google Spreadsheet.
  3. Klik FileSimpan sebagai Google Spreadsheet.

Untuk secara otomatis mengonversi semua file Office yang diupload berikutnya ke Google Spreadsheet: 

  1. Di Drive, di bagian atas, klik Setelan Setelan.
  2. Di samping Konversikan file upload, aktifkan Konversikan file yang diupload ke format editor Google Dokumen.

    Catatan: File yang diupload sebelumnya tidak akan dikonversi.

Di Drive, Anda akan melihat file Excel dan file Spreadsheet baru. Anda dapat menyimpan file Excel atau menghapusnya. Jika menyimpan file Excel, agar tidak bingung, Anda dapat menganti namanya menjadi sesuatu seperti [Archived] My doc.xls.

Tips: Gunakan ikon ini untuk membedakan antara file Spreadsheet dan Excel di Drive dengan cepat: 

Spreadsheet 
Excel

2.6 Membagikan salinan file Spreadsheet dalam format Excel

Anda dapat mengerjakan spreadsheet di Spreadsheet, lalu mengirim salinan melalui email sebagai file Excel [atau PDF].

  1. Di Spreadsheet, buka file.
  2. Klik FileKirim dengan email sebagai lampiran.
  3. Di bagian Lampirkan sebagai, pilihMicrosoft Excel.

  4. Masukkan alamat email, subjek, dan pesan.
  5. [Opsional] Centang kotak Kirim salinan kepada saya sendiri.
  6. Klik Kirim.

Anda juga dapat mendownload salinan file Spreadsheet dalam format Excel, PDF, CSV, ODS, atau format lainnya. 

  1. Di Spreadsheet, klik FileDownload sebagai.
  2. Pilih format file yang ingin didownload.


Google, Google Workspace, serta merek dan logo yang terkait adalah merek dagang Google LLC. Semua nama perusahaan dan produk lainnya adalah merek dagang masing-masing perusahaan yang terkait.

Berikutnya: 3. Mengelola data di Spreadsheet

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

Bagaimana cara memindahkan Excel ke Google Sheet?

2.4 Mengimpor data Excel ke Spreadsheet.
Di Spreadsheet, buat spreadsheet baru atau buka yang sudah ada..
Klik File. Impor..
Pilih file Excel, lalu klik Pilih..
Pilih salah satu opsi impor: Buat spreadsheet baru. Sisipkan sheet baru. Timpa spreadsheet..
Klik Impor data..
Jika diminta, klik Buka sekarang..

Jelaskan langkah menggunakan fitur import file di Google sheet?

Mengimpor data dari spreadsheet lain.
Di Spreadsheet, buka spreadsheet..
Di sel yang kosong, masukkan =IMPORTRANGE..
Dalam tanda kurung, tambahkan spesifikasi berikut dalam kutipan dan pisahkan dengan koma: URL spreadsheet di Spreadsheet. ... .
Tekan Enter..
Klik Izinkan akses untuk menghubungkan dua spreadsheet..

Importrange untuk apa?

Mengimpor rentang sel dari spreadsheet tertentu.

Apakah perbedaan dari Microsoft Excel dan Google Spreadsheet?

Microsoft excel adalah software pengelolaan data berupa angka dari Microsoft. Sedangkan Google Sheets adalah aplikasi yang disediakan Google yang fungsinya sama dengan Excel yaitu sebagai perhitungan data berupa angka, memasukkan data dan formula, formatting cells, dan membuat chart.

Bài mới nhất

Chủ Đề