Apa sih arti virtual?

1. Virtual Adalah

Ilustrasi [Credit: Pixabay]

Virtual adalah komunikasi secara daring atau maya yang dihubungkan oleh jaringan dengan lawan bicara. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia [KBBI] virtual adalah tampil atau hadir dengan menggunakan perangkat lunak komputer, misalnya internet. Sebenarnya, komunikasi virtual tak hanya mengandalkan internet, tapi juga menggunakan aplikasi sebagai ruangannya.

Arti lain dari virtual adalah mirip atau sangat mirip dengan sesuatu yang dijelaskan. Dengan begitu, virtual bisa didefinisikan sebagai bentuk komunikasi langsung tanpa bertemu secara nyata, tapi bisa tampil tampak sangat mirip. Tentu banyak kemudahan yang ditawarkan lewat perkembangan teknologi yang satu ini.

Apalagi, media komunikasi virtual, seperti gawai, komputer, laptop, smart TV, dan lain sebagainya semakin mudah diakses. Tak heran jika masih banyak bidang yang berjalan hingga kini meski tanpa pertemuan secara langsung. Kegiatan seperti rapat, diskusi, sekolah, hingga konser masih bisa berjalan, tentunya dengan banyak penyesuaian.

Meski kegiatan berjalan secara virtual, kalian harus tetap bersikap sesuai dengan aturan dan jenis komunikasi yang sedang berjalan. Nah, karena banyak sekali bidang yang menggunakan hal ini, alangkah lebih baik kalian juga mengetahui jenis komunikasi virtual berikut ini agar makin bisa menempatkan diri.

2. Jenis Komunikasi Virtual Adalah

Ilustrasi [Credit: Pixabay]

Formal

Sesuai namanya, komunikasi formal dilakukan pada acara formal atau resmi. Tujuan komunikasi formal secara virtual adalah menyampaikan pesan penting dan resmi. Terdapat hal yang khas dari komunikasi jenis ini, yakni ada surat perintah, berbentuk video conference, dan komunikasi pada sebuah rapat.

Informal

Sebagai kebalikan dari komunikasi formal, komunikasi jenis ini dilakukan lebih untuk menjaga hubungan sosial. Selain itu, topik obrolan dan pesannya pun bisa tak terencana.

Kelompok

Jenis komunikasi virtual ini dilakukan secara berkelompok. Misalnya, kalian dan teman satu kelas punya sebuah grup untuk mempermudah koordinasi, kurang lebih suasananya akan terasa santai. Jenis komunikasi ini juga bisa dilakukan oleh sebuah grup yang terbentuk dalam sebuah platform.

Nonformal

Jenis komunikasi virtual yang satu ini bisa dibilang tak resmi. Hubungan yang terbangun lebih bersifat pribadi atau dekat.

Jaringan Kerja

Jenis komunikasi virtual ini berhubungan dengan keperluan pekerjaan. Misalnya, perusahaan tempat kalian bekerja punya email atau platform khusus yang bertujuan mempermudah jaringan komunikasi pekerjaan.

3. Contoh Aplikasi dan Tipe Komunikasi Virtual Adalah

Ilustrasi [Credit: Pixabay]

Contoh Aplikasi

- Whatsapp: selain berkirim pesan, aplikasi yang digunakan lebih dari dua miliar ini juga bisa digunakan untuk panggilan video.

- Skype: Dibuat oleh Microsoft, Skype sudah tersedia untuk pengguna iOS, Android, PC Windows, dan Mac ini menawarkan panggilan video dan audio, serta chatting.

- Microsoft Teams: Microsoft Office Mobile untuk iPhone dan Android kini gratis, termasuk fitur membuat dokumen dan mengedit dokumen yang sebelumnya berbayar.

- Google Hangouts Meet: Google Hangouts Meet merupakan platform konferensi video terintegrasi dalam platform G Suite yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan meeting via web, laptop, atau aplikasi di smartphone.

- Zoom Cloud Meetings: Zoom adalah aplikasi konferensi video buatan Eric Yuan, yang dirilis pada Januari 2013. Selain aplikasi, Zoom juga dapat diakses melalui website, baik untuk OS Mac, Windows, Linux, iOS, dan Android.

Tipe Komunikasi Virtual

Video Call

Jenis pertama komunikasi virtual adalah video call. Cara ini menggunakan media video untuk saling terhubung. Komunikator dan komunikan akan tetap mengetahui keadaan lawan bicara melalui layar smartphone ataupun layar komputer.

Chatting

Komunikasi virtual chatting dilakukan dengan cara berbagi chat ataupun obrolan dalam bentuk tulisan dengan lawan bicara. Berbagai platform menyediakan jasa komunikasi via chat, antara lain WhatsApp Chat, Line Chat, SMS atau Short Massage Service dan lain sebagainya.

Call

Komunikasi virtual call merupakan komunikasi yang bisa dilakukan dengan cara telepon. Jadi kamu bisa menelpon seseorang yang jauh dengan menggunakan fitur yang ada pada sebuah aplikasi. Namun tak sedikit yang memiliki ketiga jenis komunikasi sinkron pada sebuah aplikasi.

Video

Berbeda dengan komunikasi virtual video call, pada komunikasi ini, kalian hanya bisa berbagi rekaman video kepada lawan bicara. Jadi bisa diartikan bahwa komunikasi cara ini membuat kalian tak bisa mengetahui secara langsung keadaan lawan bicara.

Nah, menurut penjelasan di atas, bukankah komunikasi virtual adalah salah satu solusi paling masuk akal pada situasi seperti ini?

Video

Bài mới nhất

Chủ Đề