Bagaimana cara mendrible bola basket dalam gerakan lokomotor?

Lihat Foto

KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG

Pebasket putra Indonesia Valentino Wuwungan saat bertanding melawan pebasket India saat laga final bola basket 18th Asian Games Invitation Tournament di Hall Basket Senayan, Jakarta, Senin [12/2/2018]. Timnas basket Indonesia mengalahkan Timnas basket India dengan skor akhir 78-68 [21-20, 18-10, 19-15, 20-23].

KOMPAS.com - Contoh gerak lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif dapat ditemukan dalam olahraga bola basket. Misalnya, aktivitas gerak melempar dan menangkap bola setinggi dada dalam bola basket merupakan contoh gerak dasar manipulatif.

Dalam olahraga bola basket terdapat berbagai gerakan. Mulai dari berjalan, berlari, melempar dan menangkap bola, hingga menembakkan bola ke dalam keranjang.

Gerakan-gerakan dalam bola basket tersebut dapat dibedakan menjadi gerak dasar lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif.

Apa yang dimaksud dengan gerak lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif?

Baca juga: Gerak Lokomotor, Non-lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Kasti

Pengertian gerak lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif

Gerak lokomotor

Dikutip dari Bobo.Grid.id, pengertian gerak lokomotor adalah suatu gerakan berpindah tempat.

Dalam gerak lokomotor, bagian tubuh tertentu bergerak atau berpindah tempat. Misalnya berjalan, berlari, dan melompat.

Gerak non-lokomotor

Gerak non-lokomotor adalah suatu gerakan yang tidak disertai dengan perpindahan tempat. Artinya, bagian tubuh tertentu melakukan gerakan tetapi posisi tubuh tetap berada di tempatnya.

Contoh gerak non-lokomotor adalah menggelengkan kepala, membungkuk, dan menganyunkan lengan.

Baca juga: Kombinasi Gerak Lokomotor dan Manipulatif dalam Sepak Bola

Gerak manipulatif

Gerak manipulatif benyak ditemui dalam aktivitas olahraga, khususnya yang menggunakan bola seperti bola basket atau sepak bola.

Pengertian gerak manipulatif adalah adalah gerakan yang melibatkan penguasaan pada sebuah objek atau benda. Gerak manipulatif juga bisa melibatkan suatu alat.

Lihat Foto

AFP/ARIS MESSINIS

Pebasket Amerika Serikat Kevin Durant tampil ketika timnya takluk dari Perancis pada laga pertama Grup A bola basket putra Olimpiade Tokyo 2020 di Saitama Super Arena, Jepang, Minggu [25/7/2021] malam WIB.

KOMPAS.com - Bola basket adalah jenis permainan bola besar yang di dalamnya terdapat berbagai macam gerakan. Berikut adalah contoh gerak lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif dalam bola basket.

Dikutip dari Bobo.Grid.id, gerak lokomotor adalah gerakan berpindah tempat. Dalam gerak lokomotor, bagian tubuh tertentu bergerak atau berpindah tempat.

Contoh gerak lokomotor adalah berlari, melompat, dan memanjat.

Sementara itu, gerak non-lokomotor adalah gerakan yang tidak disertai dengan perpindahan tempat. Artinya, bagian tubuh tertentu melakukan gerakan tetapi posisi tubuh tetap berada di tempatnya.

Contoh gerak non-lokomotor adalah memutar, menggeleng, membungkuk, dan mengayun.

Adapun, gerak manipulatif adalah gerakan yang melibatkan penguasaan pada sebuah objek atau benda. Gerak manipulatif juga bisa melibatkan suatu alat.

Contoh gerak manipulatif dalam olahraga adalah menangkap, melempar, memukul, dan memantulkan bola.

Baca juga: Hukuman Kesalahan Saat Dribble Bola Basket

Contoh gerak lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif

Lihat Foto

Dok. Perbasi

Pemain timnas bola basket putra 3x3 Indonesia saat bertanding di ajang FIBA 3X3 World Cup di Hungaria.

Ketika bermain bola basket, seseorang akan melakukan gerak lokomotor, non-lokomotor, dan juga manipulatif.

Sebagai contoh adalah gerakan dribbling atau menggiring bola. Menggiring bola pada permainan bola basket termasuk gerakan lokomotor dan manipulatif.

Jelaskan kombinasi gerak dasar lokomotor dan manipulatif dalam menggiring bola pada permainan bola basket ! Berikut ini pembahasan dan kunci jawaban yang benar.

Gerakan lokomotor adalah gerakan yang dilakukan dengan berpindah tempat, sedangkan gerakan manipulatif adalah gerakan dengan menggunakan benda dalam basket bendanya ya apalagi kalau bukan bola basket.

Nah, gerakan menggiring itu gerakannya lokomotor karena dilakukan dengan berjalan dan atau berlari, kemudian menggunakan benda yaitu bola basket makanya termasuk gerakan manipulatif.

Dalam basket, gerakan menggiring dilakukan dengan memantul-mantulkan bola yang agar gerakannya lokomotor maka dilakukan sambil berjalan atau berlari.

Gimana sig caranya ?.

Jelaskan kombinasi gerak dasar lokomotor dan manipulatif dalam menggiring bola pada permainan bola basket !

Jawab:

Menggiring bola basket dilakukan dengan memantul-mantulkan bola ke lantai menggunakan jari-jari tangan. Gerakan menggiring mengombinasikan gerak lokomotor [berjalan dan berlari] dengan manipulatif [memantulkan bola]. Sehingga gerakannya dilakukan dengan berjalan dan berlari sembari memantul-mantulkan bola ke lantai menggunakan jari-jari tangan

Begitulah jawabnnya teman-teman. Pada intinya lokomotor itu berpindah tempat dan manipulatif itu menggunakan benda dalam hal ini bola basket.

Makanya gerakan kombinasi lokomotor dan manipulatif dalam menggiring bola basket adalah dengan berjalan dan berlari sembari memantulkan bola ke lantai menggunkan jari-jari tangan.

Nah, tangan yang digunakan untuk menggiring adalah satu tangan bisa tangan kanan atau kir atau bergantian tangan kanan ke kiri.

Sedangkan posisi badan agak condong ke depan. Dalam menggiring antara langkah kaki berjalan atau berlari harus seirama dengan pantulan bola, agar bola tetap dalam jangakuan / dalam penguasaan.

Kunci Jawaban

Jelaskan kombinasi gerak dasar lokomotor dan manipulatif dalam menggiring bola pada permainan bola basket

Begini cara menggiring bola basket dengan kombinasi lokomotor dan manipulatif.

Catatan: Jawaban di atas mengutip kunci jawaban guru.

Jawaban diverifikasi BENAR 💯

Senin, 06 Desember 2021, 17:56 WIB

Kombinasi gerak lokomotor dan manipulatif dalam permainan bola basket. [Foto: breakthrubball]

TERDAPAT beberapa variasi dan kombinasi gerak lokomotor dan manipulatif dalam permainan bola basket. Berbagai teknik yang menyusun gerakan dalam permainan bola besar seperti bola basket, dua diantaranya merupakan gerak lokomotor dan gerak manipulatif.

Gerak lokomotor merupakan gerak dari seluruh tubuh untuk melalui ruang atau jarak tertentu. Gerakan ini terjadi saat tubuh melakukan suatu gerakan sehingga menghasilkan perpindahan tempat.

Baca Juga : Gerak Lokomotor dalam Cabang Olahraga Bulu Tangkis

Termasuk di dalam gerak lokomotor dalam permainan bola basket  yaitu berjalan, berlari, dan melompat. Kemudian gerak manipulatif merupakan gerakan yang melibatkan penguasaan pada sebuah objek. Dalam prakteknya gerakan ini akan melibatkan suatu alat.

Contoh gerak manipulatif dalam permainan bola basket yaitu menangkap, melempar, memukul, menggiring, dan memantulkan bola.

Baca Juga : Variasi Gerak Dasar Lokomotor dalam Permainan Bola Voli

Dalam permainan bola basket, beberapa gerakan digolongkan kedalaman gerak lokomotor dan manipulatif. Tetapi beberapa gerakan lain merupakan kombinasi dari dua gerak tersebut menghasilkan perpindahan tempat dan penguasaan objek.

Contoh kombinasi gerak lokomotor dan manipulatif dalam permainan bola basket yaitu saat menggiring bola basket untuk melewati lawan.

Baca Juga : Tiga Variasi Gerak Dasar Lokomotor Dalam Permainan Kasti

Dalam pertandingan, pemain akan bermanuver ketika memantulkan bola sambil berlari. Hal itu untuk melindungi yaitu bola basket dan menjauhkannya dari jangkauan lawan. 

Ketika telah berada pada posisi bebas, pemain dapat memilih antara mengoper bola pada kawan satu tim, atau menembakkannya pada ring  lawan.Aktivitas lain yang merupakan kombinasi gerak lokomotor dan manipulatif adalah saat menembakkan bola basket.

Pada saat itu pemain akan melakukan perpindahan posisi sambil membawa bola basket. Dia akan menunggu timing yang pas untuk melempar bola basket kedalam ring. Dua gerakan tersebut merupakan contoh sederhana dari kombinasi gerak lokomotor dan manipulatif dalam permainan bola basket. [rania adyanti]
 

Editor : Maruf

Setelah mempelajari variasi gerak lokomotor dan nonlokomotor, contoh variasi selanjutnya adalah gerak Manipulatif. Apa sajakah variasi gerak dasar manipulatif dalam permainan bola basket?

Variasi gerak dasar manipulatif di antaranya melempar dan menembak bola, menangkap bola, dan memantul-mantulkan atau menggiring bola.

a. Menggiring dan Mengoper Bola

Lakukan gerakan menggiring dan mengoper bola. Gerakan ini diawali dengan menggiring bola lurus ke depan atau ke samping kiri dan kanan. Kemudian, operkan bola ke temanmu, dan lakukan dengan hati-hati.

b. Menangkap dan Melempar Bola

Pada permainan bola basket, terdapat gerak menangkap dan melempar bola. Lakukan gerak ini bersama temanmu. Caranya, berdiri saling berhadapan sekitar 5–7 meter.

Lemparkan bola mendatar ke arah temanmu. Kemudian, temanmu menangkap bola tersebut. Ulangi gerak ini secara bergantian dengan hati-hati. Jika mengalami kesulitan, mintalah bimbingan kepada gurumu secara santun.

c. Menggiring dan Menembak Bola

Bagaimana cara melakukan gerak menggiring dan menembak bola? Diskusikan bersama temanmu. Jangan lupa hargai pendapat temanmu. Untuk memperkaya pembahasanmu, gunakan berbagai sumber bacaan. Jelaskan hasil diskusi kepada guru secara santun.

Melalui diskusi kamu dapat mengetahui gerak menggiring dan menembak bola. Bandingkan hasil diskusimu dengan langkah menggiring dan menembak bola yang benar seperti berikut.

Pertama, lakukan gerak menggiring bola menuju ring basket. Kedua, menembak bola ke ring basket. Lakukan gerak ini dengan semangat dan percaya diri.

d. Mengoper dan Menembak Bola

Bagaimana cara melakukan gerak mengoper dan menembak bola? Amatilah Gambarberikut. Diskusikan cara melakukan variasi gerak manipulatif berdasarkan Gambar dibawah ini. Jelaskan hasil diskusimu kepada guru secara santun.

Gerakan-gerakan tersebut merupakan variasi gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif dalam permainan bola basket. Agar keterampilan gerak dasarmu meningkat, lakukan kegiatan berikut.

Mempraktikkan Variasi Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bola Basket

Kamu telah mempelajari variasi gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif, Praktikkan variasi gerak dasar berikut bersama temanmu dengan percaya diri, semangat, dan hati-hati.

1. Bentuklah kelompok yang beranggotakan 6–8 anak. Siapkan pembatas [cone atau benda lain yang aman], bola basket, dan ring basket untuk menunjang pembelajaran ini. Letakkan lima pembatas sebagai rintangan di tengah lapangan.

2. Sebanyak 4-6 anak berdiri di garis awal [titik A]. Satu anak berada di titik B [posisi untuk menangkap bola] dan satu anak berada di titik C [posisi untuk menembak bola].

3. Anak pertama di titik A menggiring bola melewati pembatas. Pada akhir rintangan, bola dioper ke arah temannya di titik B. Anak di titik B memantulkan bola di tempat, kemudian melempar bola dengan kedua tangan ke arah temannya di titik C. Anak di titik C melompat sambil menembak bola ke ring basket.

4. Anak di titik C yang sudah menyelesaikan tugasnya, berlari menuju titik A.

5. Lakukan kegiatan ini secara berulang sampai semua anak memperoleh giliran.

Pembelajaran variasi gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif dalam permainan bola besar sudah kamu pelajari. Tingkat paling penting dalam proses pembelajaran adalah penerapannya.

Belajarlah gerak dasar variasi gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif permainan bola besar dengan semangat dan percaya diri. Materi selanjutnya : Variasi Gerak Dasar dalam Permainan Bola Kecil Kasti.

Video yang berhubungan

Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề