Mengapa seorang pembeli atau penjual tidak dapat mempengaruhi harga pada pasar persaingan sempurna?

Tim | CNN Indonesia

Rabu, 19 Jan 2022 12:55 WIB

Ilustrasi. Pasar persaingan sempurna adalah bentuk pasar dimana di dalamnya terdapat banyak penjual dan pembeli. [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]

Jakarta, CNN Indonesia --

Berdasarkan strukturnya, pasar terbagi menjadi dua. Diantaranya pasar persaingan tidak sempurna dan sempurna.

Struktur pasar sendiri merupakan informasi perilaku usaha dan kinerja pasar yang dijelaskan melalui kondisi pasar. Masing-masing jenis struktur pasar memiliki karakteristik dari segi jumlah penjual dan pembeli, hambatan masuk, hingga tingkat diferensiasi produk.

Artikel ini akan membahas pasar persaingan sempurna yang kerap disebut-sebut sebagai 'pasar persaingan murni'.


Pasar persaingan sempurna adalah bentuk pasar dimana di dalamnya terdapat banyak penjual dan pembeli. Pada pasar ini, umumnya jenis produk yang ditawarkan bersifat homogen atau sama.

Menukil Modul Ekonomi Mikro Pasar Persaingan Sempurna, pasar ini merupakan bentuk pasar paling klasik yang paling sering digunakan dalam analisis ilmu ekonomi.

Istilah pasar persaingan murni sendiri, oleh Edward H Chamberlain, didefinisikan sebagai persaingan yang bersih dari elemen-elemen monopoli. Dengan demikian, dalam sistem pasar ini, penawaran dan permintaan berjalan seimbang.

Mengutip laman Bung Hatta, transaksi yang terjadi di dalam pasar ini tidak dipengaruhi oleh fluktuasi harga.

Pasar ini ditekankan pada kesepakatan antara penjual dan pembeli. Biasanya, barang-barang yang dijual di struktur pasar ini merupakan bahan-bahan kebutuhan pokok.

Ciri-ciri Pasar Persaingan Sempurna

Ilustrasi. Pasar persaingan sempurna adalah pasar dimana terdapat banyak penjual dan pembeli. [CNN Indonesia/Andry Novelino]

Adapun beberapa ciri pasar persaingan sempurna adalah sebagai berikut, menukil laman Kemendikbud.

1. Ada banyak penjual dan pembeli

Dengan kondisi ini, penjual tak bisa seenaknya menentukan harga. Pembeli juga pasti memiliki informasi mengenai harga produk yang dijual.

2. Penjual dan pembeli tidak menentukan harga

Banyaknya jumlah penjual dan pembeli di dalam pasar membuat keduanya tak dapat menentukan atau mengubah harga pasar. Harga ditentukan oleh interaksi di antara produsen dan konsumen.

3. Penjual dapat keluar-masuk dengan mudah

Tak seperti pasar monopoli, di struktur pasar ini, penjual bisa dengan mudah masuk dan keluar dari industri.

4. Barang yang dijual bersifat homogen

Produk yang dijual umumnya bersifat homogen atau sama. Pembeli bahkan tak dapat membedakan mana barang yang dihasilkan oleh produsen A atau B.

5. Pembeli punya pengetahuan soal harga pasar

Pembeli umumnya mengetahui batasan harga yang berlaku, termasuk juga perubahan-perubahan harga tersebut. Hal itu membuat penjual tidak bisa menjual barangnya dengan sembarangan.

Contoh Pasar Persaingan Sempurna

Masih menukil laman Kemendikbud, salah satu contoh pasar persaingan sempurna adalah perusahaan beras.

Beras merupakan kebutuhan pokok masyarakat Indonesia. Hal itu membuat jumlah pembeli dan penjual beras begitu banyak.

Setiap pembeli maupun penjual tak punya kuasa untuk memengaruhi harga. Alih-alih demikian, mereka hanya akan menjadi pengikut harga atau price taker.

Selain itu, setiap pembeli dan penjual juga memiliki informasi soal kondisi pasar beras. Mulai dari informasi harga, kualitas, dan lain-lain.

Di pasar beras juga terdapat banyak perusahaan yang memproduksi barang yang sama atau homogen. Hal ini menimbulkan persaingan antar-produsen beras.

Demikian penjelasan singkat mengenai pasar persaingan sempurna. Semoga membantu!

[asr/asr]

Saksikan Video di Bawah Ini:

TOPIK TERKAIT

Selengkapnya

LAINNYA DARI DETIKNETWORK

A. Pasar Bersaing Sempurna

Persaingan sempurna adalah struktur pasar yang ditandai oleh jumlah pembeli dan penjual yang sangat banyak. Transaksi setiap individu tersebut [Pembeli dan penjual] sangat kecil dibandingkan dengan total output industri sehingga mereka tidak dapat mempengaruhi harga produk tersebut. Informasi tentang harga dan kualitas produk itu sempurna dan setiap perusahaan bisa dengan mudah mendapatkannya. Dalam jangka panjang tidak ada perusahaan atau industri yang menerima laba di atas normal.

Pasar persaingan sempurna penerima harga [price taker]. Barang dan jasa yang dijual di pasar bersifat homogen dan tidak dapat dibedakan. Pembeli tidak dapat membedakan [persaingan sempurna] adalah jenis pasar dengan jumlah penjual dan pembeli yang sangat banyak dan produk yang dijual bersifat homogen. Harga terbentuk melalui mekanisme pasar dan hasil interaksi antara penawaran dan permintaan, sehingga penjual dan pembeli ini tidak dapat memengaruhi harga dan hanya berperan sebagai apakah suatu barang berasal dari produsen A, produsen B, atau produsen C? Oleh karena itu promosi dengan iklan tidak akan memberikan pengaruh terhadap penjualan produk.

Ciri-ciri pasar persaingan sempurna adalah :

1] Terdapat banyak penjual

walaupun banyak, penjual di struktur pasar ini tidak dapat mempengaruhi harga. Penjual yang menjual barangnya di bawah harga pasar akan menderita kerugian. Sementara jika menjual di atas harga pasar, maka akan susah menemukan konsumen. demikian demikian, seller yang merupakan perusahaan-perusahaan kecil ini dapat menentukan berapa kuantitas yang akan dijual.

2] Terdapat banyak pembeli

Sama halnya dengan penjual, pembeli di pasar persaingan yang sempurna pun tidak dapat mempengaruhi harga. Biaya yang harus dikeluarkan untuk suatu barang atau jasa yang ditentukan oleh kekuatan permintaan dan penawaran.

3] Barang atau jasa bersifat homogen dan tidak dapat dibedakan

Semua produk terlihat identik. Seorang pembeli tidak dapat membedakan apakah suatu produk tertentu diproduksi oleh perusahaan A, perusahaan B, atau perusahaan C. Oleh karena itu, promosi dengan iklan tidak berpengaruh.

4] Bebas keluar masuk

Jika industri dalam persaingan sempurna memperoleh keuntungan yang besar, maka banyak perusahaan baru akan bergabung, begitu pun sebaliknya.

5] Kebebasan untuk mengambil keputusan

Tidak ada kekuatan luar yang bisa mempengaruhi keputusan yang diambil oleh penjual dan pembeli,termasuk pemerintah.

6] Setiap pihak dapat mengetahui keadaan pasar dengan mudah

Pembeli mengetahui jenis barang dan harga yang dikenakan oleh perusahaan. Demikianpula penjual yang mengetahui tingkat permintaan konsumen, harga, dan segala sesuatu yang berkaitan dengan produk.

Kelebihan dan Kekurangan Pasar Persaingan Sempurna

Pasar persaingan sempurna memiliki kelebihan sebagai berikut:

1] Tidak ada persaingan di pasar ini karena produk yang dijual homogen atau serupa.

2] Dalam pasar yang bersaing sempurna, penjual tidak perlu memasang iklan untuk promosi.

3] Harga barang dan jasa yang dijual ditentukan oleh semua penjual dan pembeli secara bersamaan dan umumnya harga cenderung stabil.

4] Harga didasarkan pada transaksi tawar-menawar antara penjual dan pembeli

5] Penjual dan pembeli bertindak bebas dalam transaksi. Pembeli bebas membeli barang yang dia inginkan dan dari pabrik mana pun yang dia inginkan.

6] Mampu mendorong efisiensi dalam produksi. Dengan jumlah produsen atau penjual yang banyak, maka produsen akan berlomba-lomba untuk meningkatkan mutu barang yang dijualnya.

Beberapa kekurangan dari persaingan pasar yang sempurna yaitu:

1] Dalam persaingan pasar yang sempurna tidak ada dana untuk melakukan penelitian atau pengembangan produk sehingga inovasi yang dilakukan sangat minim.

2] Pembeli mengalami keterbatasan dalam memilih barang atau jasa karena produk yang dijual adalah sama dan kualitasnya sama.

3] Pekerja cenderung menerima upah atau gaji rendah.

4] Terkadang ada ketidak seimbangan dalam distribusi pendapatan masing-masing produsen yang mengakibatkan konflik keadilan.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini

Nur Hayati

Wednesday, 29 Dec 2021, 11:55 WIB

Artikel Terkait

  Silakan Login untuk Berkomentar

Video yang berhubungan

Bài Viết Liên Quan

Bài mới nhất

Chủ Đề