Apa itu perasaan kangen?

Hadirnya Rasa Kangen dan Rindu

6 Februari 2020 23:54 |
Diperbarui: 17 Juni 2021 13:01

Apa itu perasaan kangen?

Hadirnya Rasa Kangen dan Rindu. | DOKPRI

Pada malam ini (jum'at 06 februari 2020) rasa kangen dan rindu hadir di dalam hidup aku,

Saya berterman dengan seseorang di media sosial, setiap hari kita ngobrol menggunakan fasilitas media social itu, seiring berjalannya waktu akhirnya terucap dari lidah ku "aku kangen dan rindu".

Baca juga: Secuil Pengobat Kangen Menggantikan Bukber Offline

Sebelum lebih jauh ngomongin rasa kangen dan rindu, saya makin penasaran dengan dua kata Ini "Kangen dan rindu".

Dua kata yang berbeda tetapi hampir memiliki kesamaan arti : Perasaan kangen, sering diartikan sebagai perasaan yang sedih atau menyesal karena ketidak beradaan seseorang yang penting buat kita . Atau bisa juga diartikan sebagai perasaan sedih saat kehilangan sesuatu.

Baca juga: Kangen Bertemu Sahabat Lama?

Dari definisi di atas Kangen memiliki sifat yang lebih sentimental yang artinya kita selalu memikirkan tentang orang tersebut, tapi di lain pihak kita masih tetap merasa baik-baik saja tanpa dia.

Rindu adalah sangat ingin dan berharap benar terhadap sesuatu. Arti lainnya dari rindu adalah memiliki keinginan yang kuat untuk bertemu

Baca juga: Alternatif Mengungkapkan Kangen Tanpa Kata Kangen

Dari definisi diatas semestinya jika rasa rindu datang perasaan ini akan gelisah, hati gundah, pikiran kacau karna rindu.

Salah satu diantara Penawar rindu dan kangen adalah pertemuan, dengan pertemuan kata rindu dan kangen akan terungkap dalam berbagai bahasa hati.