Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?

Warga Desa Sukabanjar Rasakan Manfaat Listrik Tenaga Mikro Hidro

Rabu, 24 April 2019 | 20:33 WIB
Oleh : WIN
Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH)di Desa Sukabanjar, Lampung

Lampung, Beritasatu.com - Warga di Desa Sukabanjar, Kecamatan Sidomulyo, Lampung kini menggunakan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) untuk menerangi rumah mereka yang berjumlah 185 unit dengan kapasitas 500 kW.

Tidak adanya sumber listrik dari PLN, membuat warga setempat bergantung dengan energi alternatif terbarukan khususnya mikro hidro dan panel surya.

Advertisement

Desa yang berbatasan dengan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS), hutan lindung dan hutan produksi terbatas tersebut masih ditemukan jejak kaki harimau, sementara gajah sudah jarang ditemukan, sebelumnya desa tersebut pernah didatangi kawanan gajah pada tahun 1994, hal tersebut diduga karena adanya praktik hutan kelapa sawit di kawasan tersebut dianggap mempengaruhi habitat gajah.

Lokasi desa yang tidak jauh dari TNBBS membuat peran masyarakat sangat penting untuk menjaga kelestarian dari hutan taman nasional.

Diharapkan masyarakat tidak merambah hutan, sehingga pasokan air ke sungai tetap stabil dan tidak mengganggu mikro hidro yang mereka manfaatkan. Sungai di kawasan hutan produksi terbatas itu merupakan areal perambahan yang ditanami dengan kopi.

Ketua kelompok PLTMH Eli Suheli mengatakan program mikro hidro tersebut sangat bermanfaat bagi warga. Ia mengatakan sebanyak 100 Ha areal hutan yang dipulihkan dimanfaatkan warga dengan menanam tanaman jengkol dan pala, sehingga kondisi hutannya mulai membaik saat ini. Hal itu juga mempengaruhi sungai di mana warga memasang mikro hidro. Walaupun ada banjir bandang, mikro hidro tetap bia dimanfaatkan.

Warga menggunakan PLTMH sejak tahun 2015, sebelumnya warga menggunakan diesel dengan mengisi bahan bakar jenis solar minimal 2 liter per malam dengan biaya rata-rata Rp 600.000 per bulan. Namun dengan mikro hidro, warga hanya membayar Rp 50.000 per bulan untuk perawatan yang dibayarkan ke pengurus kelompok.

Selain itu, manfaat lain dari penggunaan mikro hidro ini membantu aktivitas ekonomi warga. Dengan listrik, ibu-ibu di Desa Sukabanjar yang berdagang kopi, sebelumnya menggiling kopi dengan manual, kini ibu-ibu tersebut menggiling kopi dengan mesin penggiling.

Dari PLTMH ini, warga juga bisa menggunakan mesin air untuk mendapatkan air bersih tanpa harus berjalan jauh ke sungai untuk mengambil air. Warga juga bisa mendapatkan informasi baru dengan televisi karena rumah mereka telah teraliri listrik.



Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini

Sumber: WWF Indonesia

PLTMH pembangkit listrik tenaga mikro hidro Desa Sukabanjar Lampung tnbbs

BERITA TERKAIT


Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?
Tertibkan Balap Liar, Polisi di Kedaton Tertembak
Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?
Rapatkan Barisan, LGP Bentuk 15 DPC di Provinsi Lampung
Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?
Kapolri Instruksikan Akselerasi Vaksinasi ke Lansia dan Anak-anak
Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?
PSI Kecam Keras Pelarangan Ibadah Natal Jemaat GPI Tulang Bawang Lampung
Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?
Polisi Sebut Cekcok Ibadah Natal di GPI Tulang Bawang Sudah Selesai
Apa Keuntungan pembangkit listrik mikrohidro bagi masyarakat?
Gus Yahya Ungkap Nikmatnya Muktamar NU di Lampung