Apa yang menyebabkan perlawanan terhadap kolonialisme dan imperialisme bangsa barat di berbagai daerah mengalami kegagalan?

Cari soal sekolah lainnya

KOMPAS.com- Perjuangan bangsa Indonesia mengusir penjajah sudah berlangsung cukup lama sejak masa kerkerajaan.

Kedatangan bangsa-bangsa Eropa pada abad ke-16 awalnya hanya untuk berdagang rempah-rempah dan disambut baik.

Namum lama-lama mereka menerapkan kolonialisme dan imperalisme yang ingin menguasai Indonesia.

Karena pada masa itu Indonesia merupakan negara penghasil rempah-rempah di dunia yang dimiliki nilai jual tinggi.

Sehingga muncul perlawanan kepada negara penjajah di berbagai daerah. Kondisi tersebut berlangsung cukup lama sebelumnya akhirya Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 1945.

Hanya saja perjuangan yang dilakukan di berbagai daerah mengalami kegagalan dan mampu ditaklukan.

Baca juga: Faktor Pendorong Munculnya Pergerakan Nasional

Faktor kegagalan

Dikutip situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan [Kemendikbud], sebelum abad ke-20 perjuaangan dan perlawanan bangsa Indonesia masih mengalami kegagalan dalam mengusir penjajahan.

Ada beberapa beberapa faktor yang menyebabkan kegagalan, yakni:

  • Perjuangan bersifat lokal atau kedaerahan tidak secara serentak.
  • Secara fisik menggunakan senjata tradisional, seperti bambu runcing, golok, atau senjata tradisional lainnya. Sehingga kalah dalam persenjataan.
  • Dipimpin oleh tokoh-tokoh karismatik, seperti tokoh agama, atau bangsawan.
  • Bersifat sporadis atau musiman.
  • Efektifnya politik adu domba [devide et impera].

Perlawanan tersebut tidak menampakan hasilnya. Bahkan selalu gagal dan dapat diberantas oleh penjajah.

Pada waktu itu mereka berjuang bukan untuk Indonesia merdeka. Tapi bagaimana cara untuk mengusir penjajah dari daerahnya.

Sehingga mereka dengan mudah bisa diadu domba oleh penjajah. Korban pun banyak berjatuhan di pihak Indonesia.

Baca juga: Gaya Militer Turki Utsmani dalam Perang Pangeran Diponegoro

Menjelang akhir abad ke-19, kehidupan rakyat Indonesia tidak membaik. Sistem tanam paksa masih terus berjalan dan rakyat semakin menderita.

Negara penjajah

Dalam buku Sejarah Indonesia Modern 1200-2008 [2008] karya Merle Calvin Ricklefs, Portugis merupakan negara pertama yang datang ke Indonesia.

Sebelum masuk Indonesia, Portugis mampu menaklukan dan menguasai Malaka pada 1509.

Dipimpin oleh Alfonso de Albuquerque Portugis dapat menguasai Malaka pada 10 Agustus 1511.

Setelah berhasil menguasai Malaka, portugis mulai bergerak dari Madura sampai ke Ternate.

Tujuan kedatangan bangsa Eropa ke kepulauan Maluku adalah untuk menguasai perdagangan rempah-rempah secara monopoli.

Setelah Portugis, kemudian Spanyol [1521], Inggris [1579], Belanda [1596], dan Jepang [1942].

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Cari soal sekolah lainnya

Bangsa Indonesia sudah melakukan perlawanan terhadap kolonialisme dan imperialisme bangsa Barat. Perlawanan ini belum berhasil sepenuhnya, namun sudah menunjukkan bahwa bangsa Indonesia berani membela tanah airnya. Faktor-faktor yang menyebabkan kegagalan perlawanan bangsa Indonesia terhadap kolonialisme dan imperialisme bangsa Barat antara lain:

  1. Perlawanan ini masih kurang terorganisir karena masih bersifat kedaerahan.
  2. Perselisihan antar kerajaan dimanfaatkan pihak asing untuk mengadu domba.
  3. Sarana komunikasi antar daerah masih kurang sehingga tidak ada gerakan serempak.

Dengan demikian, jawaban paling tepat adalah D.

            Belanda merupakan salah satu bangsa Barat yang berhasil menjajah bangsa Indonesia kurang lebih selama 344 tahun. Belanda sudah menjajah Indonesia sejak tahun 1602 hingga tahun 1942, kemudian kembali menjajah pada tahun 1945 dan kemudian baru benar – benar mengakui kedaulatan NKRI pada tahun 1949. Belanda sendiri mampu menjajah hampir seluruh kawasan Indonesia. Belanda yang mampu menjajah sedemikian lamannya pun tidak terlepas oleh berbagai alasan dan faktor. Berikut kakak jawab pertanyaan yang adik ajukan beserta pertanyaan yang terkait.

            Dibawah ini kakak akan menjawab soal-soal terkait, diantaranya :

1.    Apa penyebab kegagalan perlawanan di berbagai daerah dalam mengusir penjajah?

2.    Sebutkan 10 Faktor penyebab kegagalan bangsa Indonesia dalam mengusir penjajah belanda!

3.    Apa yang menyebabkan kegagalan indonesia menghalau penjajah pada awal perjuangan?

4.    Sebutkan penyebab kegagalan perjuangan rakyat sebelum tahun 1908!

5.   

Mengapa berbagai bentuk perlawanan terhadap belanda sering mengalami kegagalan

            Ada beberapa alasan mengapa berbagai bentuk perlawanan terhadap Belanda sering mengalami kegagalan sehingga menjadikan bangsa Belanda dapat menjajah Indonesia sangat lama, antara lain :

1.    Berbagai bentuk perlawanan yang dilakukan rakyat Indonesia masih bersifat kedaerahan.

2.    Perlawanan yang dilakukan tidak dilakukan secara bersama-sama dan serentak.

3.    Perlawanan hanya bergantung pada instruksi dan arahan pemimpin, sehingga ketika pemimpin tertangkap maka perlawanan akan tidak berlanjut.

4.    Kualitas senjata yang dimiliki rakyat Indonesia tidak sebanding dengan senjata milik Belanda.

5.    Rakyat Indonesia yang masih saja berulang kali terjebak politik licik milik Belanda [Politik adu domba].

6.    Adanya beberapa masyarakat Indonesia yang khianat terhadap bangsanya sendiri, dimana ia justru membeberkan suatu rahasia perlawanan pimpinannya kepada bangsa Belanda.

7.    Belum terciptanya perasaan senasib yang kuat di antara masyarakat Indonesia.

8.    Berbagai bentuk perlawanan masih belum terorganisasi secara modern.

9.    Masih rendahhnya mutu pendidikan dan kesehatan masyarakat Indonesia kala itu.

10. Bentuk-bentuk perlawanan masih menggunakan fisik, belum menggunakan jalur diplomasi.

            Semoga jawaban kakak dapat membantu, apabila masih terdapat pertanyaan yang lain, jangan ragu ajukan pertanyaanmu di Brainly ya.

Detail Tambahan

Kelas              : VIII

Pelajaran       : Ppkn

Kategori         : Bab 4 Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908

Kata Kunci     : Sifat Perlawanan Masyarakat Indonesia, Faktor Kegagalan, Penyebab Kegagalan, Alasan Belanda dapat menjajah lama bangsa Indonesia.

Kode              : -

Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề