Apa yang orang tahu tentang pegadaian

Sedang mencari pinjaman? Anda bisa memanfaatkan layanan pinjaman dari Pegadaian. Badan Usaha Milik Negara atau BUMN yang didirikan pada tahun 1901 ini menyalurkan kredit kepada masyarakat berdasarkan hukum gadai. Seseorang yang hendak meminjam harus menyiapkan barang sebagai jaminan.

Barang apa saja yang bisa digadaikan di Pegadaian? Berikut ini 5 barang beserta pembahasan ringkasnya.

1.Emas

Tahukah Anda bahwa salah satu manfaat emas ialah bisa digadaikan? Emas adalah komoditas berharga yang bersifat universal. Jenis-jenis emas yang bisa digadaikan antara lain, yaitu koin emas, emas batangan, perhiasan emas, atau emas dinar. Manfaat emas inilah yang membuatnya menjadi favorit di masyarakat.

 2.Barang Elektronik

Saat ini, banyak barang elektronik berharga yang digunakan oleh masyarakat. Contohnya, televisi, ponsel, kulkas, laptop atau komputer, dan kamera. Semakin baik keadaan barang-barang yang akan digadaikan, semakin besar peluang Anda untuk mendapatkan pinjaman bernilai tinggi. Pastikan pula barang elektronik masih bergaransi, memiliki faktur pembelian, tidak pernah rusak, dan populer di kalangan masyarakat.

3.Alat-Alat Pertanian dan Perikanan

Ada beberapa alat pertanian dan perikanan yang bisa digadaikan. Di antaranya adalah gergaji mesin, mesin pompa air, mesin diesel kapal, dan traktor tangan. Para nelayan dan petani yang membutuhkan modal tambahan bisa menggadaikannya. Namun, alat-alat tersebut sebaiknya sudah tidak dipergunakan lagi oleh orang yang menggadaikannya.

4.Kendaraan

Ketika butuh dana mendesak, Anda bisa menggadaikan kendaraan bermotor. Kendaraan yang bisa digadaikan dilihat dari jenis, spesifikasi, dan masa produksinya. Kunjungi gerai Pegadaian dan sertakan surat-surat kendaraan seperti STNK, BPKB, dan faktur pembelian.

5.Sertifikat

Sertifikat-sertifikat yang bisa digadaikan, yakni sertifikat tanah dan sertifikat rumah. Nilai pinjaman dari penggadaian sertifikat tanah ditentukan dari PBB dan seberapa strategis posisi tanah Anda. Sertifikat rumah pun bisa berharga tinggi jika nilai jualnya mahal. Jadi, beruntunglah apabila rumah dan tanah Anda memiliki kondisi yang bagus.

Itulah 5 barang yang bisa digadaikan di Pegadaian. Di Pegadaian, manfaat emas sebagai barang investasi bisa Anda gunakan. Perlu diingat bahwa Anda harus mencicil pembayaran secara berkala dan tertib. Jangan sampai telat membayar cicilan, ya!

Lihat Foto

KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Pegadaian adalah BUMN yang memberikan jasa gadai kepada masyarakat [Apa itu Pegadaian].

KOMPAS.com - Pegadaian adalah badan usaha keuangan yang barangkali sudah tak asing lagi di telinga masyarakat. Apa itu Pegadaian?

Yang perlu diketahui, gadai adalah jenis usaha pemberian pinjaman dengan jaminan barang gadai. Bisnis layanan keuangan kemudian disebut sebagai usaha gadai.

Sementara Pegadaian adalah nama sebuah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang usaha gadai. Pegadaian adalah perusahaan negara yang berstatus Perusahaan Umum atau Perum.

Perum merupakan perusahaan milik negara yang seluruh modalnya diatur oleh negara. Artinya, modal yang berasal dan dipisahkan dari kekayaan negara.

Baca juga: Perbedaan Pegadaian Syariah dan Konvensional

Lazimnya, tujuan didirikan Perum adalah untuk melayani masyarakat umum sekaligus tetap mencari keuntungan. Nah Pegadaian adalah badan usaha Perum yang fungsinya memberikan layanan keuangan untuk masyarakat.

Dikutip dari laman resmi perusahaan, sejarah Pegadaian adalah bermula dari perusahaan yang dibuka pertama kali di Sukabumi pada tanggal 1 April 1901.

Sampai dengan Agustus 2020 PT Pegadaian telah mempunyai outlet sebanyak 4.100 yang tersebar di seluruh Indonesia. Produk dan layanan Pegadaian juga dapat diakses di lebih 11.000 agen.

Produk-produk Pegadaian adalah cukup beraneka ragam. Bisnis utama Pegadaian adalah pemberian pinjaman dengan jaminan barang bergerak baik secara konvensional maupun syariah.

Baca juga: Apa Perbedaan Dinar dan Dirham?

Sedangkan bisnis pendukung Pegadaian adalah meliputi pembiayaan usaha mikro, cicilan dan tabungan emas, cicilan kendaraan bermotor, pembiayaan haji dan wisata syariah.

Berikutnya beraneka jasa lain seperti pengiriman uang, multi pembayaran online, jasa taksiran, jasa titipan, sertifikasi batu permata, dan safe deposit box.

Lihat Foto

THINKSTOCKS/HOFRED

Ilustrasi pegadaian

KOMPAS.com – Lembaga keuangan bukan bank tidak hanya terbatas pada dana pensiun. Ada juga lembaga lainnya yang juga termasuk dalam lembaga keuangan bukan bank, yaitu pegadaian.

Dilansir dari buku Bank dan Lembaga Keuangan Lain [2016] karya bustari Muchtar, Rose Rahmidani, dan Menik Kurnia, pegadian adalah suatu lembaga keuangan bukan bank yang memberikan pinjaman kepada masyarakat dengan ciri khusus, yaitu secara hukum gadai.

Pegadaian merupakan lembaga satu-satunya yang menjalankan usaha gadai. Usaha gadai adalah aktivitas menjaminkan barang-barang berharga kepada pihak pegadaian, guna memperoleh sejumlah uang dan barang yang sudah dijaminkan akan ditebus kembali sesuai dengan perjanjian antara nasabah dengan lembaga pegadaian.

Secara umum, ciri-ciri usaha gadai adalah terdapat barang-barang berharga yang digadaikan, nilai jumlah pinjaman tergantung nilai barang yang digadaikan, serta barang yang digadaikan dapat ditebus kembali.

Sementara itu, tujuan utama lembaga pegadaian adalah membantu masyarakat yang membutuhkan uang dengan cara menyediakan prosedur peminjaman uang yang mudah dan cepat.

Baca juga: Dana Pensiun: Definisi dan Jenisnya

Adapun barang-barang berharga yang bisa digadaikan adalah perhiasan [emas, perak, berlian, mutiara, kendaraan [motor, mobil, sepeda], sertifikat tanah, sertifikat rumah, barang-barang elektronik, dan sebagainya.

Keunggulan lembaga pegadaian

Lembaga pegadaian memiliki beberapa keunggulan dibandingkan lembaga keuangan bank atau lembaga keuangan bukan bank lainnya. Keunggulan tersebut yaitu:

  • Proses memperoleh pinjaman uang relatif singkat, yaitu pada hari itu juga. Hal tersebut dikarenakan prosedur dalam lembaga pegadaian tidak berbelit-belit.
  • Persyaratan peminjaman uang sangat sederhana sehingga nasabah mudah untuk memenuhinya.
  • Lembaga pegadaian tidak mempermasalahkan uang yang dipinjam digunakan untuk apa. Hal tersebut berbeda dengan proses peminjaman di bank, yaitu harus menjelaskan serinci mungkin penggunaan uang yang akan dipinjam.

Kegiatan usaha pegadaian

Usaha pokok pegadaian adalah usaha peminjaman uang dengan sistem gadai. Akan tetapi, pegadaian juga memiliki usaha-usaha yang lain.

Dalam buku Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya [2018] karya Kasmir, dijelaskan beberapa usaha lain yang dilakukan oleh pegadaian, yaitu:

Jasa taksiran adalah jasa yang diberikan pegadaian kepada masyarakat yang ingin menaksir berapa nilai riil barang-barang berharga yang dimilikinya.

Jakarta -

PT Pegadaian [Persero] merupakan satu-satunya badan usaha gadai milik negara yang sudah berdiri 119 tahun lamanya. Pegadaian melayani pemberian pinjaman dengan sistem gadai, tabungan emas, cicilan emas, pembiayaan haji, cicilan kendaraan, hingga pembayaran tagihan bulanan.

Seiring perkembangan zaman dan teknologi, gadai di Pegadaian pun memiliki berbagai fitur tambahan, tanpa menghilangkan dasar sistem gadai. Berbagai fitur pengembangan gadai tersebut bertujuan untuk meningkatkan layanan, mengikuti zaman, dan mempermudah nasabah.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima, Selasa [5/1/2020] berikut 7 rahasia gadai di Pegadaian yang harus diketahui masyarakat.

1. Booking Gadai

Fitur booking gadai memungkinkan gadai di Pegadaian tanpa antre karena sudah melakukan pemesanan sesi gadai. Fitur ini bisa didapatkan melalui aplikasi Pegadaian Digital.

2. Gadai Tabungan Emas

Selain perhiasan emas dan barang berharga lainnya, tabungan emas juga bisa digadaikan. Tabungan Emas bisa digadaikan untuk mendapatkan uang pinjaman dengan rate jasa yang lebih ringan hanya 0,75% per 15 hari. Jika gadai dilakukan di aplikasi Pegadaian Digital, tentu saja tidak perlu datang ke cabang Pegadaian terdekat, uang pinjaman akan cair hari itu juga yang ditransfer ke rekening terdaftar.

3. Gadai Express

Jika penggadai berdomisili di daerah Jabodetabek, maka bisa menggunakan layanan Gadai Express. Layanan ini memungkinkan penggadai untuk gadai barang berharga tanpa bepergian karena akan ada kurir terpercaya yang menjemput barang jaminan untuk diantar ke Cabang Pegadaian terdekat. Uang pinjaman akan ditransfer langsung ke rekening bank.

Saat ini masih 10 cabang piloting yang tersedia, yaitu: Cabang Pegadaian Jatinegara, Pasar Senen, Bekasi Utama, Pasar Mawar, Jatiwaringin, Tangerang, Kebayoran Baru, Tanjung Priok, Cengkareng, dan Pasar Ciputat. Pada 2021 akan diperluas lagi hingga cabang Pegadaian seluruh Jakarta.

4. Minta Tambah Uang Pinjaman Gadai

Seiring berjalannya waktu, harga emas yang fluktuatif pun nilainya cenderung meningkat. Bisa jadi, terdapat peningkatan nilai emas terhadap barang jaminan di Pegadaian. Hal ini bisa dimanfaatkan untuk melakukan minta tambah uang pinjaman gadai menyesuaikan harga emas saat itu tanpa menambah barang jaminan.

Fitur ini juga bisa digunakan untuk pinjaman yang belum maksimal diambil oleh nasabah. Selain bisa dilakukan di cabang Pegadaian, minta tambah juga bisa dilakukan di aplikasi Pegadaian Digital.

5. Fleksibilitas Pembayaran Kapan Pun Di Mana Pun

Pegadaian memiliki fleksibilitas pembayaran baik dari pilihan tenor pinjaman, perhitungan jasa, waktu pelunasan, cicil atau perpanjang dan channel pembayaran yang sangat banyak. Selain pinjaman tenor 120 hari, sekarang banyak pilihan jangka waktu gadai mulai tenor 15 hari dengan perhitungan jasa harian, ada pula sistem angsuran per bulan dengan jangka waktu 12 bulan hingga 36 bulan.

Gadai juga sangat fleksibel untuk nasabah melakukan cicilan pinjaman, perpanjangan pinjaman, pelunasan dan minta tambah sewaktu-waktu. Ditambah lagi pembayaran gadai baik cicil maupun perpanjang hingga tebus gadai bisa dilakukan melalui banyak channel pembayaran.

6. Gadai Syariah

Selain Pegadaian konvensional, Pegadaian juga memiliki Pegadaian Syariah yang menjalankan sistem gadai dengan prinsip syariah. Terdapat lebih dari 600 outlet Pegadaian Syariah di seluruh Indonesia. Barang jaminan yang diterima berupa perhiasan emas, emas batangan, elektronik, dan juga kendaraan bermotor.

7. Uang Kelebihan Lelang

Banyak di antara penggadai yang belum tahu bahwa mereka bisa menerima uang kelebihan lelang jika barang jaminan gadai dilelang. Jadi, setelah Pegadaian melakukan lelang dengan harga pasaran untuk barang jaminan yang tidak ditebus, terkadang terdapat selisih antara uang pinjaman dan uang hasil lelang. Selisih tersebut bisa diambil oleh nasabah dengan mengunjungi cabang Pegadaian tempat melakukan gadai membawa Surat Bukti Gadai [SBG] dan identitas diri.

Berbagai fitur gadai di Pegadaian ini memberi masyarakat lebih banyak pilihan untuk menggadaikan barang sesuai dengan kebutuhan. Dengan cara ini, diharapkan semakin banyak orang yang menjadikan gadai di Pegadaian sebagai solusi keuangannya.

[fhs/ega]

Page 2

Jakarta -

PT Pegadaian [Persero] merupakan satu-satunya badan usaha gadai milik negara yang sudah berdiri 119 tahun lamanya. Pegadaian melayani pemberian pinjaman dengan sistem gadai, tabungan emas, cicilan emas, pembiayaan haji, cicilan kendaraan, hingga pembayaran tagihan bulanan.

Seiring perkembangan zaman dan teknologi, gadai di Pegadaian pun memiliki berbagai fitur tambahan, tanpa menghilangkan dasar sistem gadai. Berbagai fitur pengembangan gadai tersebut bertujuan untuk meningkatkan layanan, mengikuti zaman, dan mempermudah nasabah.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima, Selasa [5/1/2020] berikut 7 rahasia gadai di Pegadaian yang harus diketahui masyarakat.

1. Booking Gadai

Fitur booking gadai memungkinkan gadai di Pegadaian tanpa antre karena sudah melakukan pemesanan sesi gadai. Fitur ini bisa didapatkan melalui aplikasi Pegadaian Digital.

2. Gadai Tabungan Emas

Selain perhiasan emas dan barang berharga lainnya, tabungan emas juga bisa digadaikan. Tabungan Emas bisa digadaikan untuk mendapatkan uang pinjaman dengan rate jasa yang lebih ringan hanya 0,75% per 15 hari. Jika gadai dilakukan di aplikasi Pegadaian Digital, tentu saja tidak perlu datang ke cabang Pegadaian terdekat, uang pinjaman akan cair hari itu juga yang ditransfer ke rekening terdaftar.

3. Gadai Express

Jika penggadai berdomisili di daerah Jabodetabek, maka bisa menggunakan layanan Gadai Express. Layanan ini memungkinkan penggadai untuk gadai barang berharga tanpa bepergian karena akan ada kurir terpercaya yang menjemput barang jaminan untuk diantar ke Cabang Pegadaian terdekat. Uang pinjaman akan ditransfer langsung ke rekening bank.

Saat ini masih 10 cabang piloting yang tersedia, yaitu: Cabang Pegadaian Jatinegara, Pasar Senen, Bekasi Utama, Pasar Mawar, Jatiwaringin, Tangerang, Kebayoran Baru, Tanjung Priok, Cengkareng, dan Pasar Ciputat. Pada 2021 akan diperluas lagi hingga cabang Pegadaian seluruh Jakarta.

4. Minta Tambah Uang Pinjaman Gadai

Seiring berjalannya waktu, harga emas yang fluktuatif pun nilainya cenderung meningkat. Bisa jadi, terdapat peningkatan nilai emas terhadap barang jaminan di Pegadaian. Hal ini bisa dimanfaatkan untuk melakukan minta tambah uang pinjaman gadai menyesuaikan harga emas saat itu tanpa menambah barang jaminan.

Fitur ini juga bisa digunakan untuk pinjaman yang belum maksimal diambil oleh nasabah. Selain bisa dilakukan di cabang Pegadaian, minta tambah juga bisa dilakukan di aplikasi Pegadaian Digital.

5. Fleksibilitas Pembayaran Kapan Pun Di Mana Pun

Pegadaian memiliki fleksibilitas pembayaran baik dari pilihan tenor pinjaman, perhitungan jasa, waktu pelunasan, cicil atau perpanjang dan channel pembayaran yang sangat banyak. Selain pinjaman tenor 120 hari, sekarang banyak pilihan jangka waktu gadai mulai tenor 15 hari dengan perhitungan jasa harian, ada pula sistem angsuran per bulan dengan jangka waktu 12 bulan hingga 36 bulan.

Gadai juga sangat fleksibel untuk nasabah melakukan cicilan pinjaman, perpanjangan pinjaman, pelunasan dan minta tambah sewaktu-waktu. Ditambah lagi pembayaran gadai baik cicil maupun perpanjang hingga tebus gadai bisa dilakukan melalui banyak channel pembayaran.

6. Gadai Syariah

Selain Pegadaian konvensional, Pegadaian juga memiliki Pegadaian Syariah yang menjalankan sistem gadai dengan prinsip syariah. Terdapat lebih dari 600 outlet Pegadaian Syariah di seluruh Indonesia. Barang jaminan yang diterima berupa perhiasan emas, emas batangan, elektronik, dan juga kendaraan bermotor.

7. Uang Kelebihan Lelang

Banyak di antara penggadai yang belum tahu bahwa mereka bisa menerima uang kelebihan lelang jika barang jaminan gadai dilelang. Jadi, setelah Pegadaian melakukan lelang dengan harga pasaran untuk barang jaminan yang tidak ditebus, terkadang terdapat selisih antara uang pinjaman dan uang hasil lelang. Selisih tersebut bisa diambil oleh nasabah dengan mengunjungi cabang Pegadaian tempat melakukan gadai membawa Surat Bukti Gadai [SBG] dan identitas diri.

Berbagai fitur gadai di Pegadaian ini memberi masyarakat lebih banyak pilihan untuk menggadaikan barang sesuai dengan kebutuhan. Dengan cara ini, diharapkan semakin banyak orang yang menjadikan gadai di Pegadaian sebagai solusi keuangannya.

[fhs/ega]

Video yang berhubungan

Bài Viết Liên Quan

Bài mới nhất

Chủ Đề