Apakah format file save untuk MS Word 2010 keatas?

Pernahkah Anda dibuat jengkel ketika akan mencetak dokumen di warnet atau di tempat rental komputer? Jengkel yang saya maksud di sini adalah ketika dokumen yang telah dibuat secara rapi dan proses editingnya memakan waktu lama namun ketika dibuka di komputer tempat mencetak ternyata semua format dokumen menjadi berantakan.

Hal tersebut diakibatkan karena komputer tempat kita membuka dokumen tersebut masih menggunakan pengolah kata ms word versi lawas. Tentu saja kondisi seperti itu membuat kita harus melakukan dua kali pekerjaan dengan mengedit kembali dokumen yang sebenarnya sudah matang.

Meskipun saat ini sudah jarang, komputer yang menggunakan ms word versi jadul, namun ada baiknya kita persiapkan diri dengan segala kemungkinan dengan membuat dokumen yang dapat dibuka pada semua versi word terutama 2007 ke bawah.

Miscrosoft word memang memiliki keunikan ketika sudah rilis versi terbaru, maka file yang telah dibuat dari versi tersebut tidak dapat dibuka dengan versi sebelumnya. Kalaupun bisa formatnya akan berbeda sehingga menjadi berantakan. Namun sebaliknya, semua versi terdahulu dapat dibuka dengan ms word versi terbaru.

Contohnya, file ms word 2003, dokumen word 2007 dapat dibuka secara baik di office word 2010 ataupun versi word diatasnya seperti word 2013, office word 2013, microsoft word 2016 dan word 2019. Namun file dari word 2010 akan kurang maksimal jika dibuka dengan word 2007.

Bagaimana cara menyimpan dokumen agar dapat dibuka di word old version ?

Cara membuat dokumen yang kompatible dengan semua versi sebelumnya sangatlah mudah, Microsoft sudah menyediakan pilihan bagi pengguna ketika akan menyimpan dokumen berikut ini langkah-langkahnya :

  • Setelah dokumen selesai diketik dan siap disimpan, arahkan kursors pada menu File di bagian pojok kiri atas
Apakah format file save untuk MS Word 2010 keatas?
Masuk ke tab File
  • Kemudian klik Save As & Browse sebagai lokasi penyimpanan (bisa juga dengan memilih menu Documents)
Apakah format file save untuk MS Word 2010 keatas?
Pilih Save As & Browse
  • Pada Save as type Klik dan arahkan kursor pada pilihan Word 97-2003 Document
Apakah format file save untuk MS Word 2010 keatas?
Pilih Word 97-2003 Document
  • Kemudian isi File name sesuai keinginan, Selanjutnya klik tombol Save untuk menyimpan.
Apakah format file save untuk MS Word 2010 keatas?
Klik tombol Save

Dengan cara tersebut maka otomatis dokumen yang Anda buat dapat dibuka di semua versi word.

Berikut Video Cara Agar File Word Bisa Dibuka di Semua Versi

Video cara mengubah docx ke doc agar file word bisa dibuka di semua versi

Microsoft Word menyimpan file dalam format apa?

Word di web hanya dapat menyimpan dokumen Word sebagai file . docx, .pdf, atau . File ODT. Untuk menyimpan format untuk versi Word yang lebih lama, buka dokumen di versi desktop Word dan simpan dari sana.

Pada saat save as dokumen di Microsoft Word 2010 tipe file yang akan tersimpan beruapa apa?

b) "Save as type:" pilih jenis file "Word Document (*.docx)". Anda juga dapat menyesuaikan jenis file yang akan disimpan untuk kebutuhan tertentu. * Word Document (*.docx): jika dicetak dengan Microsoft Office 2010, 2013, 2019 ke atas. * Word 97-2003 Document (*.doc): jika dicetak dengan Microsoft Office 2007 ke bawah.

Apakah Word 2010 bisa Save as PDF?

Semua hingga Office 2007, Anda memerlukan aplikasi khusus untuk menyimpan berkas dalam format PDF, namun sejak Office 2010, semua dokumen yang dibuat di Word, Excel, PowerPoint, dan OneNote dapat disimpan dalam format PDF.

Bagaimana cara menyimpan file di MS Word 2010?

Klik tab File..
Klik Simpan Sebagai..
Pilih lokasi file, seperti OneDrive atau PC Ini untuk menyimpan file Anda..
Dalam kotak Nama file, masukkan nama baru untuk file tersebut..
Di dalam daftar Simpan sebagai tipe, klik format file yang Anda inginkan untuk menyimpan file itu. ... .
Klik Simpan..