Apakah putih telur aman dikonsumsi setiap hari?

Dibandingkan kuning telur, putih telur seakan masih kurang "laku". Padahal, putih telur adalah makanan yang baik untuk kesehatan karena sama sekali tidak mengandung kolesterol. Bagi Anda yang masih ragu menyantapnya, mari kenali beraneka ragam manfaat putih telur ini.

Manfaat putih telur yang tinggi protein dan nol kolesterol

Telur secara keseluruhan adalah asupan sehat yang mengandung banyak nutrisi penting bagi tubuh. Tidak ada salahnya jika Anda lebih memilih untuk mengonsumsi bagian putihnya saja. Faktanya, manfaat putih telur itu nyata dan sangat baik untuk kesehatan.

1. Tidak mengandung kolesterol

Sesaat Anda menyingkirkan kuning telurnya, maka tidak ada lagi kandungan kolesterol dari putih telur yang siap dilahap. Itulah sebabnya, penderita kolesterol tinggi sangat dianjurkan untuk mengonsumsi putih telur, untuk menurunkan risiko penyakit jantung dan mencegah naiknya kolesterol.

Dilansir dari lama Harvard School of Public Health, orang yang kesulitan untuk mengontrol kadar kolesterol LDL dalam tubuh sebaiknya membatasi konsumsi kuning telur tidak lebih dari tiga kuning telur dalam satu minggu.

2. Sumber protein tinggi

Tidak dapat dipungkiri lagi, telur adalah salah satu makanan dengan protein tertinggi, karena kandungan kuning telurnya itu. Namun siapa bilang putih telur tidak memiliki protein? Malahan, putih telur memiliki jumlah protein yang rendah lemak dan menguntungkan bagi kesehatan.

3. Membentuk otot dan menurunkan berat badan

Protein berkualitas tinggi dari putih telur ini membantu Anda untuk mencegah rasa lapar dan membentuk otot.

4. Rendah kalori

Telur secara keseluruhan saja dianggap sebagai makanan rendah kalori. Jika kuning telurnya dipisahkan, maka telur akan menjadi makanan yang sangat rendah kalori.

Jika Anda berniat untuk menurunkan berat badan, putih telur adalah makanan tepat untuk dimakan.

5. Mengontrol tekanan darah

Keberadaan kalium (potassium) di dalam putih telur berpotensi mengontrol atau bahkan menurunkan tekanan darah. Kalium adalah zat mineral dan elektrolit yang seringkali dikaitkan dengan kesehatan jantung.

Selain itu, putih telur mengandung peptida RVPSL, komponen protein yang bisa menurunkan tekanan darah.

6. Menurunkan risiko penyakit jantung

Karena kalium yang dikandung putih telur dapat menurunkan tekanan darah, maka risiko penyakit jantung pun berkurang. Kalium bisa membantu melebarkan pembuluh darah, sehingga menghindari adanya kondisi darah tersumbat.

7. Mengandung banyak vitamin penting

Putih telur memiliki banyak kandungan vitamin, termasuk vitamin B-12. Salah satu vitamin terpenting yang dikandung putih telur adalah riboflavin alias vitamin B2. Vitamin ini bisa mencegah penyakit katarak, pusing migrain, hingga degenerasi makula akibat usia.

8. Mengencangkan kulit dan menghilangkan minyak di kulit wajah

Manfaat masker putih telur untuk wajahjuga sudah populer di dunia kecantikan. Banyak orang yang percaya putih telur bisa mengencangkan kulit dan menghilangkan minyak di kulit wajah.

Beberapa orang juga menyebutkan, telur putih mengandung vitamin dan zat mineral yang bisa mempercantik kulit secara keseluruhan.

Meski begitu, ada risiko reaksi alergi bagi Anda yang alergi terhadap telur ayam, terutama pada anak kecil.
Tidak cukup penelitian yang bisa membuktikan manfaat putih telur untuk wajah. Maka dari itu, konsultasikan terlebih dulu dengan dokter sebelum melakukannya.

9. Mencegah keriput secara temporer

Sebuah studi dari para dokter di Agocampu Rennes Sciences et Technologie du Lait et de L'oeuf menyimpulkan, putih telur memiliki 69 protein yang penting. Seorang dokter pun menegaskan bahwa putih telur bisa mencegah keriput secara sementara.

10. Mengobati jerawat

Putih telur dianggap efektif dalam mengobati jerawat karena bisa mengering di wajah dan mengangkat kotoran penyebab jerawat dari pori-pori. Namun jangan pernah menggunakan putih telur bekas, karena berbahaya dan bisa menyebabkan iritasi kulit.

11. Menyeimbangkan kalium dan natrium

Putih telur mengandung kalium dan natrium, dua zat mineral yang bisa menghasilkan gradien elektrokimia penting bernama potensial membran. Menurut penelitian Oregon State University, Amerika Serikat, potensial membran sangat penting untuk kontraksi otot, fungsi jantung, dan transmisi impuls sistem saraf.

12. Menjadi antioksidan

Selenium adalah zat mineral esensial yang dibutuhkan tubuh, dan putih telur pun memiliki kandungan tersebut. Selenium bisa menjadi antioksidan yang kuat, menurunkan risiko kanker, hingga menjaga tubuh dari penyakit jantung.

13. Baik untuk penderita diabetes

Siapa sangka, manfaat putih telur rebus juga baik untuk penderita diabetes. Dilansir dari Parenting First Cry, putih telur yang direbus dipercaya dapat mencegah kolesterol tinggi, penyakit jantung, dan masalah tekanan darah pada pasien diabetes.

Kandungan nutrisi putih telur

Jangan lewatkan manfaat putih telur yang menyehatkan

Manfaat putih telur bisa didapatkan dari kandungan nutrisinya yang luar biasa. Dalam 100 gram putih telur, terkandung nutrisi-nutrisi sebagai berikut.

  • Kalori: 16
  • Protein: 4 gram
  • Lemak: 0 gram
  • Kolesterol: 0 gram
  • Vitamin B2: 6% dari rekomendasi asupan harian (RAH)
  • Vitamin B5: 1% dari RAH
  • Selenium: 9% dari RAH
  • Kalium: 163 miligram

Tidak heran kalau manfaat putih telur sangat menguntungkan untuk Anda dan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Efek samping putih telur

Sering terlupakan, ternyata manfaat putih telur menguntungkan

Putih telur adalah asupan sehat yang pada umumnya tidak menimbulkan efek samping. Namun, ada beberapa risiko mengonsumsi putih telur yang harus Anda waspadai seperti berikut ini.

1. Alergi

Jangan pernah lupa bahwa alergi telur ayam itu nyata adanya. Bagi Anda yang alergi terhadapnya, bisa saja gejala seperti pembengkakan, gatal-gatal, hingga ruam kulit muncul. Selain itu, penderitanya juga bisa mual dan muntah-muntah.

2. Salmonella

Ternyata, bakteri Salmonella juga bisa didapatkan dari putih telur yang mentah, lho. Maka dari itu, Anda disarankan untuk mengonsumsinya dalam keadaan matang (digoreng atau direbus). Memasaknya sampai matang bisa menurunkan risiko penularan Salmonella ke dalam tubuh Anda.

3. Menghambat penyerapan biotin

Biotin memiliki peran penting dalam produksi energi tubuh. Sementara itu, telur mentah mengandung avidin, yang bisa mengikat biotin dan menurunkan penyerapannya.

Sekali lagi, Anda disarankan untuk mengonsumsinya dalam keadaan matang, untuk menghindari munculnya efek samping putih telur ini.

Metode masak telur yang sehat

Telur adalah makanan yang sangat beruntrisi. Akan tetapi, Anda bisa lebih membuatnya semakin menyehatkan, dengan beberapa metode memasak di bawah ini.

1. Rendah kalori

Jika Anda ingin mengurangi kalori, jangan menggorengnya, melainkan merebus telurnya sampai matang. Metode memasak telur ini tidak menambah kadar kalori pada telur Anda. Selain itu, dengan merebusnya sampai matang, bakteri Salmonella tidak akan datang.

2. Mengombinasikannya dengan sayuran

Telur adalah "pasangan serasi" sayuran, maka dari itu, campurkan sayuran ketika Anda mengonsumsi telur, ya.
Misalnya, tambahkan sayur-sayuran atau buah seperti tomat ke dalam telur dadar Anda. Selain menambah kelezatannya, nutrisi yang Anda konsumsi semakin bertambah.

Tapi ingat, Anda disarankan untuk menggunakan minyak goreng yang rendah kalori, seperti minyak zaitun misalnya.

3. Jangan terlalu lama memasaknya

Memasak telur terlalu lama dengan temperatur api yang panas, bisa mengikis nutrisi yang dikandungnya.

Baca Juga

  • 8 Sayuran untuk Penderita Asam Urat, Rendah Purin dan Tinggi Serat
  • 5 Manfaat Propolis, Getah Lengket Lebah yang Bermanfaat Bagi Kesehatan
  • Mengenal Sederet Manfaat Jamur Kuping untuk Kesehatan

Catatan dari SehatQ:

Telur putih adalah asupan sehat yang mengandung protein tinggi. Bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan, telur putih adalah makanan yang cocok. Selain itu, bagi Anda yang suka nge-gym dan berolahraga, telur putih juga menjadi makanan yang tepat untuk membentuk otot.

Namun ingat, efek samping telur putih bisa timbul jika Anda tidak mengonsumsinya dengan benar. Jika diperlukan, berkonsultasilah dengan dokter untuk mengetahui apakah Anda alergi terhadap telur ayam atau tidak, untuk mengurangi risiko munculnya reaksi alergi.

Apakah boleh makan putih telur setiap hari?

Sedangkan pada putih telur, karena kalori dan kolesterolnya cukup rendah maka dapat dikonsumsi setiap hari.

Apa manfaat makan putih telur setiap hari?

Manfaat Telur Putih Baik Bagi Kesehatan Jantung Putih telur merupakan sumber pangan yang baik untuk diet jantung sehat. Alasannya karena rendah kolesterol sehingga aman untuk dikonsumsi bagi penderita penyakit jantung.

Apakah putih telur sehat?

Putih telur memiliki banyak kandungan vitamin, termasuk vitamin B12. Salah satu vitamin terpenting yang dikandung putih telur adalah riboflavin alias vitamin B2. Vitamin ini bisa mencegah penyakit katarak, hingga menjaga kesehatan.