Apakah sinyal lte sama dengan 4g

BURNINGROOM TECHNOLOGY - Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan jaringan 4G, LTE, dan 4G LTE. Kebanyakan orang akan menyamakan LTE dan 4G walaupun sebenarnya keduanya berbeda. Apa perbedaannya? supaya kamu tau perbedaan LTE dan 4G kamu bisa baca artikel ini sampai selesai. Saya akan menjelaskan pengertian dan definisi 4G dan LTE supaya kamu tau perbedaan antara keduanya. Saya yakin kamu sudah tau EDGE dan 2G serta 3G dan HSPA. Sedangkan hubungan 4G dan LTE sama seperti itu, dalam lingkup yang sama tetapi berbeda.

Di ponsel pintar yang ada di Indonesia, penggunaan 4G lebih sering digunakan. Sedangkan LTE cukup jarang ditemui dan bisa kamu temukan di perangkat Apple seperti iPhone. Baik LTE atau 4G memiliki kelebihan dan kekurangan yang hampir sama.Oleh karena itu selain saya jelaskan pengertian dan perbedaannya saya juga akan membahas kelebihan LTE dan kekurangannya serta kelebihan dan kekurangan 4G. Kemungkinan saya akan bahas satu saja antara 4G dan LTE karena kelebihan dan kekurangannya sama.

Pengertian 4G dan Apakah Sama Dengan LTE? Atau Justru Berbeda?

Sebagian pengguna memang banyak yang mengatakan bahwa jaringan 4G sama saja dengan LTE, bahkan para ISP Broadband juga menggunakan istilah 4G-LTE untuk memasarkan produk-produk mereka. Namun sebagian pengguna lagi juga ada mengatakan sebaliknya bahwa 4G dan LTE sebenarnya memiliki arti berbeda.

Sekarang sedang zaman 4G/LTE kata penjual Hape di counter counter Batam. Pernahkah kamu bertanya apa bedanya LTE dengan 4G. Aha, jangan jangan kamu pikir itu sama saja atau tidak ada bedanya. Yang penting zamannya jaringan GPRS, EDGE, 2G dan 3G sudah mulai lewat pikir kalian, sekarang zamannya hape 4G, jadi supaya gak merasa rugi kamu akan bertanya kepada pemilik counter sebelum membeli Hape Android: "Bos, hapenya sudah 4G gak?" 

Jawabannya pasti: "PASTIIIIII" Pada kenyataannya hape dibawah satu jutaanpun sekarang di klaim sebagai hape 4G, benarkah?


Swear, benar benar Batam deh. 4G jadi penting, takut ntar 3G gak diurus sama operator jaringan karena mereka menjadikan 4G sebagai primadona bisnis baru :D. Baiklah saya akan mulai dari 4G.

4G adalah kepanjangan FOURTH GENERATION TECHNOLOGY yang menggunakan pita jaringan ultra lebar dan mampu menyediakan kecepatan berlipat lipat ganda dan jauh lebih cepat dari generasi pendahulunya yang kita kenal sebagai 3G (third generation technology) jadi memang gak salah 3G itu menjadi lawas dan kuno jika dibanding generasi 4G. 


Perhatikan Pada layar iPhone 5 saya kamu bisa melihat tangkapan layar 4G diatas layar kirimu itu pertanda jaringan 4G bekerja pada generasi iPhone lawas yang dirilis pada tahun 2013 lampau itu murni 4G.

Artinya iPhone telah mengadopsi teknologi jaringan itu sejak tahun 2013 yang lampau, namun oleh karena jaringan operator di Indonesia masih belum mendukung, pengguna iPhone hanya bisa menikmati jaringan 3G pada saat bersilancar di internet jika berada di Indonesia.


Bandingkan dengan tangkapan layar Android Sony xperia yang sama sama keluaran 2013 pada tangkapan layar bagian atas kanan kamu akan melihat tanda LTE, 

 

Apakah sinyal lte sama dengan 4g
Sony Xperia 2013 LTE

Lau apakah bedanya dengan 4G? LTE memang lebih cepat dibanding 3G,  LTE adalah singkatan dari LONG TERM EVOLUTION tidak lain adalah teknologi 3GPP merupakan standar komunikasi nirkabel yang menggunakan basis jaringan GSM/EDGE, dan juga UMTS/HSDPA. Teknologi ini digunakan untuk mengakses data dengan kecepatan tinggi pada telepon seluler ataupun perangkat mobile yang lainnya. LTE sendiri mengklaim mampu menawarkan kecepatan download hingga 300 Mbps. Teknologi LTE ini memang memiliki kemampuan yang jauh lebih baik dari teknologi 2G ataupun 3G. Oleh karena itu, masyarakat banyak berharap pada kemampuan LTE untuk mendapatkan kecepatan akses download yang maksimal. Meskipun pada kenyataannya, kecepatan download LTE masih jauh dari apa yang ditawarkan. Jadi LTE sesungguhnya berbeda dengan 4G, 4G jauh lebih cepat baik untuk mendownload maupun untuk mengupload data data besar, namun pada paket penjualan jasanya di Indonesia operator selalu membundle jasa dengan menyatukan kedua istilah yang berbeda itu dengan "4G/LTE"


Merujuk pada kesepakatan International Telecomunication Union-Radio (ITU-R), sebuah badan yang mengurusi tentang jaringan telekomunikasi internasional, teknologi 4G haruslah memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan sebelumnya. Salah satu persyaratan tersebut adalah aturan mengenai kecepatan download pada perangkat mobile yang sedang dalam posisi bergerak (misalnya mendownload menggunakan smartphone dalam mobil yang melaju), yaitu minimal mencapai 100Mb/detik. Sedangkan kecepatan download pada perangkat mobile dalam kondisi diam (misalnya mendownload dengan menggunakan smartphone dalam kondisi duduk), minimal kecepatannya adalah 1GB/detik.


Walaupun kecepatan download jaringan LTE pada telepon seluler ataupun perangkat mobile lainnya tidak mampu mencapai kecepatan standar 4G, namun ITU-R tetap menempatkan LTE sebagai teknologi 4G. Karena jika dibandingkan dengan teknologi 3G, LTE teknologinya jauh lebih bagus dengan berbagai pembaruan yang dilakukan. Ini juga yang menjadi alasan mengapa LTE sering disebut pula dengan 4G LTE. Meskipun begitu, kecepatan download LTE yang masih di bawah kecepatan download 4G pada prakteknya di lapangan menjadi salah satu bentuk perbedaan 4G dan LTE.


Yang perlu kamu cermati adalah, operator seperti Telkomsel, memisahkan paket layanan 3G dengan 4G pada penjualannya, artinya ketika kamu menggunakan paket 4G pada saat berselancar di internet maka paket 3G kamu tidak terpakai alias awet. Begitu juga sebaliknya pada saat kamu menggunakan paket 3G, maka paket 4G kamu tidak akan terpotong. Sayangnya pada hape Android yang diklaim sebagai handphone 4G sebenarnya hanya menggunakan jaringan LTE, ketika kamu menggunakan jaringan 4G melaluinya, paket 3G kamu akan terus dipotong untuk browser data. Perbedaan inilah yang membedakan jaringan iOS IPhone dengan hape hape Android. Kecuali Android high end yang dirilis di negara negara maju.


Jadi tidak heran kalau iPhone memakai standar asli 4G karena basis penggunanya memang negara negara maju, dan Android cukup menggunakan LTE yang di tempatkan sebagai 4G karena sasaran pasar Android kebanyakan adalah negara negara berkembang...

Lebih cepat LTE apa 4G?

Kecepatan 4G vs LTE Dari segi kecepatan, LTE memiliki kecepatan maksimal 100 Mbps, sedangkan 4G lebih tinggi dengan 1.000 Mbps. Apabila melihat standar jaringan yang ditetapkan ITU sendiri, suatu jaringan bisa dikatakan 4G apabila memiliki kecepatan minimal 100 Mbps.

Kenapa 4G disebut LTE?

LTE merupakan singkatan dari Long Term Evolution, yang mengacu pada bagian dari teknologi selular 4G yang belum sempurna.

Jaringan LTE itu apa ya?

Long Term Evolution, atau LTE, merupakan standar baru untuk meningkatkan kapasitas dan kecepatan jaringan saat ini. LTE menggunakan radio yang berbeda, namun tetap menggunakan dasar jaringan GSM / EDGE dan UMTS / HSPA. LTE sering disebut dengan istilah 4G (generasi keempat), untuk membedakannya dengan jaringan 3G.

Apakah jaringan LTE itu bagus?

Salah satu hal yang paling hebat dari jaringan 4G LTE adalah kecepatan upload-nya yang mampu hingga 75 Mbps dan kecepatan download-nya hingga 300 Mbps, yang jauh lebih cepat bila dibandingkan dengan jaringan 3G.