Arti Mimpi seseorang di masa lalu

Senin, 23 Agustus 2021 14:11

Kapanlagi Plus - Terkadang mimpi juga bisa menimbulkan perasaan bahagia, seperti saat seseorang bermimpi bertemu seseorang. Mimpi memang seringkali hanya dianggap sebagai bunga tidur. Namun, menurut pandangan Islam, mimpi bisa saja menyimpan suatu arti tersembunyi, sebagaimana yang dikisahkan dalam cerita para nabi. Lantas, apa arti mimpi bertemu seseorang menurut Islam?

Bertemu seseorang, sejatinya bisa jadi hal menyenangkan atau justru menyebalkan, tergantung pada siapa yang ditemui. Misalnya, saat bertemu kekasih atau orang yang sedang dirindukan tentu akan jadi hal yang membahagiakan. Sebaliknya, bertemu musuh atau orang yang dibenci bisa jadi momen menyebalkan. Dalam mimpi pun demikian, bermimpi berjumpa dengan seseorang juga bisa menimbulkan berbagai perasaan.

Tak sekadar menimbulkan perasaan tertentu, mimpi bertemu seseorang juga dapat menjadi suatu pertanda di kehidupan nyata. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa arti mimpi bertemu seseorang menurut Islam.

1. Arti Mimpi Bertemu Seseorang Berulang Kali

Arti Mimpi seseorang di masa lalu

(credit: unsplash)

Pernahkah kalian memimpikan seseorang secara berulang kali? Jika iya, ternyata mimpi tersebut bisa jadi satu pertanda baik. Memimpikan seseorang secara berulang, ternyata bisa jadi pertanda bahwa mereka mungkin berjodoh. Terlebih jika dalam mimpi tersebut, secara jelas seseorang tersebut tampak cocok dan berjodoh, seperti jika di mimpi tengah menjalankan pernikahan.

Lantas, bagaimana jika sosok dalam mimpi tersebut bukanlah orang yang dikenal dan belum pernah ditemui? Seperti yang kita ketahui, jodoh menjadi salah satu rahasia Ilahi. Arti mimpi bertemu seseorang yang tak dikenal bisa jadi pertanda bahwa semakin dekat dengan jodoh. Oleh sebab itu, ada baiknya saat mendapatkan mimpi ini kalian bisa memperbanyak usaha dan doa agar segera berjumpa dengan jodoh pilihan Allah SWT.

2. Arti Mimpi Bertemu dengan Sosok Terkenal

Di kehidupan nyata bertemu dengan orang terkenal seperti selebriti atau tokoh terkenal bisa jadi momen langka. Akan tetapi, dalam mimpi momen langka itu bisa saja terjadi. Terlebih, jika seseorang sangat mengidolakan dan terlalu sering memikirkan sosok orang terkenal tersebut.

Sama halnya dengan mimpi bertemu seseorang yang sebelumnya, mimpi ini juga bisa membawa suatu pertanda. Sosok orang terkenal bisa jadi simbol dari cita-cita atau hal-hal yang ingin diraih dalam hidup. Artinya, mimpi tersebut bisa jadi tanda akan tercapainya satu keinginan. Namun tentunya, agar benar-benar bisa terwujud, untuk meraih keinginan seseorang harus selalu berusaha dan doa pada Allah SWT.

3. Arti Mimpi Bertemu Teman Lama

Arti Mimpi seseorang di masa lalu

(credit: unsplash)

Bertemu dengan teman lama tentu akan jadi satu hal yang menyenangkan. Bahkan meski sebatas mimpi, bertemu teman lama bisa membantu mengurangi rasa rindu padanya. Mimpi bertemu dengan teman lama ternyata bisa jadi satu pertanda akan datangnya rezeki melimpah.

Sama halnya, jika dalam mimpi tersebut teman yang kita jumpai dalam keadaan hamil. Sebab, sebagaimana yang kita tahu anak dalam kandungan jadi satu bentuk rezeki yang membawa banyak kebahagiaan.

4. Arti Mimpi Bertemu Seorang Guru atau Ulama

Guru dan ulama jadi sosok yang sangat diagungkan dalam agama Islam. Pasalnya, para guru dan ulama mempunyai ilmu yang bermanfaat bagi kehidupan dunia dan akhirat. Dari para guru dan ulama, seseorang bisa belajar banyak hal termasuk tentang akhlak dan pengetahuan keislaman. Tak heran jika bermimpi bertemu seorang guru atau ulama bisa menimbulkan perasaan bahagia.

Selain rasa bahagia, mimpi bertemu guru dan ulama bisa jadi satu pertanda kebaikan. Dalam mimpi guru dan ulama seringkali muncul untuk menyampaikan satu nasihat kebajikan. Oleh sebab itu, sangat dianjurkan untuk melaksanakan setiap nasihat kebaikan yang disampaikan guru atau ulama dalam mimpi tersebut.

5. Arti Mimpi Bertemu Seseorang yang Sudah Meninggal

Arti Mimpi seseorang di masa lalu

(credit: unsplash)

Mimpi bertemu orang yang sudah meninggal bisa menimbulkan perasaan aneh dan membuat risau. Uniknya, mimpi semacam ini ternyata cukup sering dialami oleh banyak orang. Bermimpi bertemu dengan orang yang sudah meninggal, terutama jika sosok itu merupakan orang terdekat bisa menjadi beberapa pertanda. Oleh sebab itu, tak sedikit orang yang berusaha mencari tahu arti mimpi bertemu seseorang yang sudah meninggal.

Menurut Islam, alam mimpi diyakini jadi satu pertemuan roh seorang yang sudah meninggal dan yang masih hidup. Dalam mimpi, sosok yang telah meninggal bisa menyampaikan beberapa pesan, terkait hal-hal yang belum diketahui orang yang bermimpi. Hal-hal tersebut bisa berkaitan dengan kehidupan orang yang bermimpi di masa depan, atau bisa juga berkaitan dengan kehidupan sosok yang sudah meninggal di masa lalu.

Dalam buku Tafsir Mimpi: Menurut Al-Quran & As-Sunnah, Ustadz Abu Sa'ad menyebut mimpi bertemu orang yang sudah meninggal bisa jadi satu pesan larangan atau anjuran. Misal, jika dalam mimpi, orang yang telah meninggal tampak berbuat kebaikan, artinya orang yang bermimpi dianjurkan melakukan kebaikan yang serupa. Sebaliknya, jika dalam mimpi orang yang meninggal berbuat keburukan, orang yang bermimpi dianjurkan untuk tidak melakukannya.

Itulah di antaranya beberapa arti mimpi bertemu seseorang menurut Islam. Semoga bermanfaat dan bisa menjawab rasa penasaran KLovers!

Baca Artikel Menarik Lainnya:

  • 7 Penyebab Pusar Gatal Saat Hamil, Perhatikan Cara Mencegah dan Mengatasinya

  • 110 Kata-Kata Buat Status WA yang Bijak dan Lucu, Bisa Menarik Simpati

  • 130 Kata-Kata Indah Buat Mantan yang Masih Disayang dan Pernah Menyakiti

  • 145 Kata-Kata Lucu Tapi Romantis untuk Pacar, Bikin Senyum dan Hubungan Makin Langgeng

  • 105 Kata-Kata Galau Islami, Sumber Energi Positif - Kembali Semangat Meraih Tujuan

(kpl/psp)

Apa arti memimpikan seseorang yang dulu kita sukai?

Arti memimpikan seseorang yang kita sukai dan memeluk orang tersebut menunjukkan bahwa akan ada kesempatan untuk memulai arah baru. Mimpi ini juga menunjukan bahwa ada perasaan nyaman satu sama lain yang sedang dirasakan.

Apa artinya jika seseorang muncul dalam mimpi kita?

Kenapa kita mimpi seseorang bisa jadi karena ada pesan yang ingin disampaikan. Misalnya, arti mimpi tentang seseorang yang sangat dekat dengan kita bisa saja merupakan tanda relasi yang kuat di dunia nyata. Ini bisa berarti kita menyukai orang tersebut dan orang tersebut dan orang itu punya tempat spesial di hati kita.

Apa arti mimpi mantan padahal tidak memikirkannya?

Merindukannya Banyak yang beranggapan jika mengalami mimpi mantan padahal tidak memikirkannya menandakan kalau kamu sedang merindukannya. Mungkin saja kamu tidak merasa begitu, namun alam bawah sadarmu tahu bahwa sebenarnya kamu sedang merindukannya. Namun bisa juga mimpi ini berarti dia yang sedang merindukanmu.

Apa artinya jika kita bermimpi mantan?

Memang benar kenangan berama mantan tidak semudah itu untuk dilupakan. Sehingga mimpi bertemu mantan ini bisa diartikan, bahwa masih ada kenangan yang tersimpan di dalam hidupmu. Sebaiknya lepaskan kenangan tersebut dan mulailah hidup baru, agar hidup menjadi lebih bahagia dan tidak kepikiran mantan terus menerus.