Baca do a sebelum tidur

Dalam ajaran agama Islam, semua kegiatan harus diawali dengan doa. Sebab, dengan berdoa, setiap kegiatan kita akan selalu dilindungi oleh Allah SWT dan atas izin Allah akan berjalan dengan lancar.

Bukan hanya saat akan bekerja, sebelum tidur dan sesudah bangun tidur pun kita wajib membaca doa sebagai bentuk rasa syukur sekaligus meminta perlindungan kepada Allah SWT.

Berikut ini kumpulan bacaan doa sebelum tidur dan sesudah bangun tidur beserta arti dan manfaatnya. Apa saja?

Baca do a sebelum tidur
Unsplash.com/Christopher Jolly

Sebelum tidur, hendaklah kita membaca doa berikut ini.

اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَأَمُوتُ

Bismillahirrahmanirrahim.

Bismika Allahumma ahyaa wa bismika amuut.

Artinya: “Dengan nama-Mu ya Allah aku hidup, dan dengan nama-Mu aku mati.”

Selain membaca doa, sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW kita disunnahkan melakukan beberapa hal berikut ini. Tujuannya, supaya saat tidur Allah SWT melindungi kita dari sesuatu yang tidak kita inginkan.

  • Mengambil wudhu.
  • Membaca ayat kursi.
  • Membaca dua kalimat syahadat.
  • Membersihkan tempat tidur.
  • Mengusapkan telapak tangan ke seluruh bagian tubuh.
  • Berbaring menghadap kanan.

2. Doa sesudah bangun tidur

Baca do a sebelum tidur
Unsplash.com/David Mao

Sama seperti sebelum tidur, saat bangun dari tidur, ada baiknya kita membaca doa berikut ini.

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ

Bismillahirrahmanirrahim.

Alhamdullillahilladzi ahyaanaa bada maa amaatanaa wa ilaihin nushur.

Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami setelah Dia ‘mematikan’ kami, dan kepada-Nyalah kami dikembalikan.”

Setelah bangun tidur dan membaca doa, Rasulullah SAW mengajarkan umat Islam untuk melakukan kegiatan ini. Hal ini dilakukan sebagai bentuk syukur karena Allah SWT telah menjaga dan mengembalikan ruh kita.

  • Duduk dan mengusap wajah.
  • Membaca sepuluh ayat terakhir Surat Ali-Imran.
  • Mencuci tangan.
  • Membersihkan hidung.
  • Menggosok gigi.
  • Berwudhu.

Manfaat doa sebelum dan sesudah bangun tidur

Baca do a sebelum tidur
Unsplash.com/Greg Rivers

Bukan hanya sebagai pengingat diri kepada Allah SWT sebagai Sang Maha Pemilik Kehidupan, doa sebelum dan sesudah bangun tidur memiliki banyak manfaat. Manfaat dari doa sebelum dan sesudah bangun tidur adalah sebagai berikut.

Manfaat membaca doa sebelum tidur

Baca do a sebelum tidur
Unsplash.com/Mark Champs

Saat tertidur, manusia tetap membutuhkan pertolongan Allah SWT. Dengan membaca doa sebelum tidur, kita dapat terhindar dari mimpi buruk, terhindar dari gangguan setan, dan tetap dapat bangun kembali di keesokan harinya.

Manfaat membaca doa bangun tidur

Baca do a sebelum tidur
Unsplash.com/Neonbrand

Ketika tidur, bisa saja kita tidak bangun lagi. Maka dari itu, ketika bangun tidur dan kita masih bisa merasakan kehidupan, sebaiknya kita bersyukur kepada Allah SWT dengan cara berdoa. Membaca doa bangun tidur merupakan bentuk syukur karena Allah SWT masih menjaga kita saat tidur dan memberikan kesempatan kepada kita untuk bangun serta menjalankan aktivitas seperti biasa.

Itu dia kumpulan bacaan doa sebelum tidur dan sesudah bangun tidur beserta artinya. Semoga dengan adanya bacaan ini, dapat membuat kita semakin mengingat dan bersyukur kepada Allah SWT, ya. 

Baca Juga: Hadapi Kesulitan? Ini 3 Doa Meminta Kemudahan dan Kelancaran Urusan

Baca Juga: Jalani Hidup Lebih Tenang, Ini Kumpulan Doa Taubat Menurut Agama Islam

Baca Juga: Rajin Membaca 3 Shalawat Ini untuk Rezeki yang Mengalir Deras

Jakarta -

Tidurnya seorang muslim dapat bernilai pahala bila dimanfaatkan sebaik mungkin sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW. Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa Rasulullah SAW menganjurkan muslim untuk membaca doa sebelum tidur.

"Apabila kamu hendak tidur maka berwudhulah lebih dulu seperti wudhumu untuk salat, kemudian berbaringlah pada pinggangmu yang kanan dan bacalah doa ini (doa sebelum tidur). Dalam hadits ini, Nabi SAW juga bersabda, 'Jadikanlah doa itu sebagai akhir dari semua perkataanmu," (HR Bukhari Muslim).

Di samping doa sebelum tidur, Rasulullah SAW juga mengajarkan umat muslim untuk membaca doa setelah bangun dari tidur. Hal ini dinarasikan oleh Hudhaifah dalam hadits berikut:

قَالَ كَانَ النَّبِيُّ صلى الله عليه وسلم إِذَا أَوَى إِلَى فِرَاشِهِ قَالَ ‏"‏ اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَأَمُوتُ ‏"‏‏.‏ وَإِذَا أَصْبَحَ قَالَ ‏"‏ الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ ‏

Artinya: Ketika Rasulullah SAW pergi tidur dia biasa mengucapkan, "Allahumma bismika ahya wa amut." Dan saat bangun di pagi hari dia terbiasa mengatakan, "Al-hamdu li l-lahi al-ladhi ahyana ba'da ma amatana wa ilaihi-nnushur." (HR Bukhari).

Berikut bacaan lengkap doa sebelum dan bangun tidur sesuai dengan tuntunan Rasulullah SAW.

A. Doa sebelum tidurdalam Arab, latin, dan artinya

اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَأَمُوتُ

Bacaan latin: Allahumma bismika ahya wa amut

Artinya: "Ya Allah! Dalam namaMu aku hidup dan mati."

B. Doa setelah bangun tidur dalam Arab, Latin, dan artinya

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ

Bacaan latin: Al-hamdu li l-lahi al-ladhi ahyana ba'da ma amatana wa ilaihi-nnushur

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah mengembalikan kehidupan, mematikan kami, dan hanya kepadaNyalah kami kembali."

Tidak hanya membaca doa, Rasulullah SAW juga memberi contoh adab baik sebelum tidur maupun setelah bangun tidur. Mengutip buku Buku Pintar 50 Adab Islam oleh Arfiani, keterangan hadits mencatat bahwa Rasulullah SAW terbiasa berwudhu dan mengibaskan kasurnya sebelum tidur

Setelah itu, Rasulullah SAW melanjutkan dengan bacaan doa, ayat kursi, dan juga surat-surat pendek seperti, surat Al Ikhlas, surat Al Falaq, dan surat An Nas. Dari Aisyah RA, dia berkata:

كَانَ إِذَا أَوَى إِلَى فِرَاشِهِ كُلَّ لَيْلَةٍ جَمَعَ كَفَّيْهِ ثُمَّ نَفَثَ فِيهِمَا فَقَرَأَ فِيهِمَا ( قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ ) وَ ( قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ ) وَ ( قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ النَّاسِ ) ثُمَّ يَمْسَحُ بِهِمَا مَا اسْتَطَاعَ مِنْ جَسَدِهِ يَبْدَأُ بِهِمَا عَلَى رَأْسِهِ وَوَجْهِهِ وَمَا أَقْبَلَ مِنْ جَسَدِهِ يَفْعَلُ ذَلِكَ ثَلاَثَ مَرَّاتٍ

Artinya: "Rasulullah SAW apabila hendak beranjak ketempat tidurnya setiap malam, Beliau menyatukan kedua telapak tangannya lalu meniupkan keduanya dan membacakan keduanya surat al-Ikhlas, al-Falaq dan an-Naas. Kemudian beliau mengusap dengan keduanya bagian mana saja semampunya. Beliau memulainya dari atas kepala dan wajahnya serta bagian belakang dari badannya. Beliau melakukan perkara itu tiga kali." (HR. Muslim).

Untuk adab bangun tidur, Rasulullah SAW terbiasa mengusap kantuk di wajahnya dengan tangan dalam posisi duduk. Kemudian, beliau melanjutkannya dengan membaca doa bangun tidurbeserta 10 ayat terakhir surat Ali Imran hingga mulai membersihkan diri.

Simak Video "Jual Parsel Buah-buahan, Pedagang Lumajang Raih Untung 10 Kali Lipat"
[Gambas:Video 20detik]
(rah/erd)

Apa bacaan doa sebelum tidur?

Bacaan Doa Sebelum Tidur dan Artinya Allâhumma bismika ahyâ wa amût, Allâhumma innî a'udzubika min-syarri kulli dzî syarrin. Wa min syarri kulli dâbbatin anta âkhidzun binâshiyatihâ, inna rabbî 'alâ shirâthin mustaqîm.

Sebelum tidur kita harus membaca surat apa?

Membaca Surat Pendek Artinya: "Rasulullah SAW apabila hendak beranjak ketempat tidurnya setiap malam, Beliau menyatukan kedua telapak tangannya lalu meniupkan keduanya dan membacakan keduanya surat al-Ikhlas, al-Falaq dan an-Naas.

Apa doa sebelum tidur dan sesudah tidur?

“Bismillahirrahmanirrahim. Bismika Allahumma ahyaa wa bismika amuut.” Artinya: “Dengan nama-Mu ya Allah aku hidup, dan dengan nama-Mu aku mati”. Tak hanya memanjatkan doa sebelum dan sesudah tidur, umat muslim juga dapat memahami adab tidur yang dianjurkan untuk dilaksanakan sebagai berikut.

Apa yang dibaca ketika bangun tidur?

Alhamdulillahil adzi ahyana ba'da ma amatana wa iliahin nusyur. Artinya: “Segala puji bagi Allah yang menghidupkan kami kembali setelah mematikan kami dan kepada Allah kami akan dibangkitkan.” Itulah doa bangun tidur dan artinya yang bisa dibaca oleh umat Islam.