Bolu susu lembang bertahan berapa lama

0

*PERHATIAN : Mohon WAJIB cantumkan pada kolom catatan varian alternatif / pengganti jika stok varian yang di inginkan habis Jika tidak, maaf kami kirim sesuai ketersediaan (random) Bolu Susu Lembang ini ternyata adalah bolu kukus khas Bandung versi jaman now . Tekstur bolu kukusnya lembut dan berasa susunya, pastinya pake Susu murni dari Lembang . ________________________________________________ ✔ Netto ±550gr ✔ Berat pengiriman 750gr (di karenakan ada packing dus + bubble di kue dan volumetrik dalam pengiriman) ✔ Ketahanan Bolu Lembang 3 Hari (suhu ruang), 7 Hari (masuk kulkas) ✔ Kami selalu kirim yang fresh oven, exp di mulai dari waktu kami mengirimkan ✔ Packing AMAN, kue utuh tidak hancur sampai tujuan ✔ Gambar slide ketiga adalah testimoni konsumen kirim luar kota dan di terima dgn keadaan sesempurna itu ✔ Soal harga relatif dan sangat terjangkau dengan fasilitas dan kualitas yang terbaik, di bandingkan dengan harga yang seolah-olah murah tetapi bikin hati ragu dan tidak tenang, keraguan dan kegelisahan hati sehingga paket pesanan keterima dengan tidak sempurna ✔ Kami selalu berusaha FAST RESPON memaksimalkan komunikasi cepat tanggap demi terciptanya kepastian & kenyamanan berbelanja online disini *) CATATAN : Kami mohon untuk kerjasamanya setelah paket pesanan di terima segera lakukan 'KONFIRMASI PENERIMAAN' dan penilaian, dalam 12 jam tidak konfirmasi TANPA ALASAN mohon maaf kami harus mem blokir & tidak usah order lagi di toko kami, WAJIB ESTIMASI pengiriman 1-2 hari tidak cek estimasi exp di perjalanan di luar tanggung jawab kami, Bantuan cek estimasi silahkan chat . Terimakasih banyak atas perhatian dan kerjasamanya :) _____________________________________ CATATAN TOKO : • Hari minggu/tgl merah LIBUR PENGIRIMAN, tapi tetap menerima ORDER MASUK • Semua pengemasan sesuai antrian 1-2 hari maks setelah pembayaranmu tervalidasi, lebih dari itu kami konfirmasi . Antrian tidak banyak bisa langsung di proses kirim hari itu juga • Produk ini TIDAK ADA garansi, jika ada yang rusak, remuk, penyok, exp di perjalanan, ataupun keterlambatan dalam pengiriman itu bukan TANGGUNG JAWAB kami, semua telah dipacking maksimal . Kamu bisa komplain ke pihak ekspedisi yang kamu pilih, jika ingin di bantu komplain melalui email ke pihak ekspedisi silahkan chat yang sopan, akan kami bantu ! • Barang ada yang kurang/salah? = Chat yang sopan, kirim bukti video UNBOXING paket, foto print out paket . Gausah khawatir kami akan bertanggung jawab dan ganti • Kami tidak bisa diminta membatalkan, jika kamu mau membatalkan ajukan langsung di shopee sebelum 1 JAM dari kamu bayar, jadi hati-hati dan cek ulang pesananmu sebelum melakukan pembayaran ORDER = SETUJU GA BACA KEBIJAKAN INI = SETUJU

Bolu susu lembang bertahan berapa lama

Kami mendeteksi bahwa JavaScript dinonaktifkan di browser ini. Silakan aktifkan JavaScript atau beralih ke browser yang didukung untuk terus menggunakan twitter.com. Anda dapat melihat daftar browser yang didukung di Pusat Bantuan kami.

Pusat Bantuan

Bolu susu lembang bertahan berapa lama

Salah satu hal yang identik dengan Bandung adalah kulinernya. 

Kreativitas warga yang seperti nggak pernah habis membuat  adaaa...  saja kuliner baru dari Bandung.  Entah itu makanan berat, minuman, jajanan, atau oleh-oleh.

Bicara oleh-oleh, nih. Sewaktu masih tinggal di Banda Aceh dan Medan, saya sering dibawakan oleh-oleh Bandung berupa keripik tempe, keripik oncom, dodol sirsak warna-warni, dan dodol Garut. Pokoknya, tiap kali ortu dinas ke Bandung, oleh-olehnya itu, deh.

Saking seringnya, itulah yang tertanam di benak saya sebagai oleh-oleh khas Bandung. Pun ketika saya akhirnya menetap di Bandung. 

Jajanan pasar khas Bandung yang murmer. Sayang banget kalau nggak pernah nyoba:
  • Awug, Kue Tradisional Khas Bandung
  • Cireng Punya Banyak Saudara

Bandung  sekarang tentu berbeda dengan yang dulu. Oleh-oleh Bandung sekarang  bukan lagi hanya keripik oncom dan dodol sirsak.

Kuliner Bandung semakin beragam. Begitu juga penganan yang bisa dijadikan oleh-oleh. Nggak salah, deh, kalau Bandung disebut sebagai surga kuliner.

Yang terkini dari Bandung adalah Bolu Susu Lembang. Jika bolu-bolu lain menggandeng artis-artis ternama, Bolu Susu Lembang “menggandeng” nama Lembang.

Jika menyebut “Bandung”, orang pasti akan langsung mengaitkannya dengan Lembang. 

Dan kalau sudah menyebut Lembang, tentu susu sapi segar tak mungkin terlupa. Inilah yang dijadikan kekhasan Bolu Susu Lembang

Minggu tanggal 17 Desember 2017 kemarin Bolu Susu Lembang resmi diperkenalkan pada publik. Bertempat di Mal CiWalk, acara grand launching berlangsung meriah. 

 Grand lauching Bola Susu Lembang.

Berbagai acara digelar. Ada demo menghias masak oleh chef dari Indonesia Chef Association (ICA). Ada lomba mewarnai untuk anak-anak. Ada food style competition yang dibagi menjadi dua kategori, yaitu pelajar dan umum. 

Ada pula lomba foto produk di Instagram. Tak ketinggalan doorprize berupa voucher belanja, setrika, blender, mesin cuci, kulkas, hingga motor.



Wisata kuliner Bandung terdekat dari sini:

Antusiasme masyarakat untuk membeli bolu susu ini pun luar biasa. Booth penjualan dibuka pukul 10 pagi dan sebelum pukul 12 siang harus ditutup sementara setelah terjual 1.000 box dengan harga Rp 29.000 per box seberat 550 gram.

Selesai? Belum. 

Penjualan bolu susu dimulai lagi pukul 13.00. Pada sesi kedua ini antrean lebih mengular. Begitu banyak orang yang rela mengantre agar bisa membeli Bolu Susu Lembang ini.  

Ketika ditutup sekitar pukul empat sore, tercatat 6.000 box Bolu Susu Lembang habis diserbu pembeli.

Bolu susu lembang bertahan berapa lama
Antrean pembeli Bolu Susu Lembang.

Bertanya-tanya seperti itu? Hehe... Sebagai penikmat dessert dan cemal-cemil, saya juga bertanya-tanya seperti itu. Apa keistimewaan Bolu Susu Lembang ini dibandingkan bolu-bolu lain yang pernah saya cicipi?

Ternyata, keistimewaan Bolu Susu Lembang ini justru ada pada kesederhanaannya. 

 Bolu ini mengingatkan pada kelezatan bolu rumahan yang dibuat dengan penuh rasa cinta.

Keunggulan lainnya ada pada kandungan susunya. Susu yang digunakan dalam pembuatan bolu susu ini adalah susu segar dari peternakan sapi di Lembang. 

Seperti kita ketahui, kesegaran dan kualitas bahan baku menentukan citarasa makanan yang tercipta.

Bolu susu lembang bertahan berapa lama
Konferensi Pers.

Sebagai orang yang tidak bisa minum susu (kecuali yang sudah menjadi es krim atau dessert), saya senang, dong. 

Saya jadi bisa mengonsumsi susu tanpa merasa mual. Terbukti ketika saya mencicipi Bolu Susu Lembang ini

Aroma susu memang masih tercium dari Bolu Susu Lembang ini, apalagi dengan taburan keju parut di atasnya. 

Namun, di penciuman saya aroma itu lebih lembut karena sudah bercampur dengan telur, gula, tepung terigu, coklat bubuk, dan bahan-bahan lainnya.

Bolu Susu Lembang ini terasa sangat moist. Lembut dan empuknya pas. Tidak keras juga tidak lembek. Rasa manisnya pun terasa sedikit saja. 

Rupanya ini berkaitan dengan keprihatinan akan banyaknya anak zaman now yang kecil-kecil sudah mengidap diabetes karena berlebihan mengonsumsi gula.

Bagaimana dengan varian rasanya?  Yang sekarang ada adalah Bolu Susu Lembang rasa original, susu cokelat, dan vanila. Nantinya akan lebih banyak lagi variasinya.

Bolu susu lembang bertahan berapa lama
Bolu Susu Lembang. Tercium aroma susunya.

Waah… saya jadi berharap ke depannya ada rasa green tea dan kopi. Atau mungkin akan ada bolu susu rasa cinta yang tak pernah padam dan bolu susu rasa rindu padamu? Eh... hihi....😀

Dengan semua keunggulan itu, wajar jika Bolu Susu Lembang ini direkomendasikan oleh Indonesian Chef Association sebagai makanan sehat.


Memosisikan diri sebagai oleh-oleh kekinian dari Bandung, berarti Bolu Susu Lembang ini tahan dibawa ke luar kota?

Ya. Bolu Susu Lembang ini tidak menggunakan pengawet. Meski begitu, jika disimpan dalam suhu ruang bisa bertahan 3-4 hari. Dengan syarat, tidak terpapar sinar matahari langsung atau suhu yang panas. 

Sementara itu, jika disimpan di dalam kulkas, Bolu Susu Lembang ini bisa bertahan selama 7-10 hari. 

Sebagai jaminan keamanan dan keyamanan pada konsumen, Bolu Susu Lembang telah dilengkapi dengan izin dari Dinas Kesehatan serta mengantungi sertifikat halal dari MUI.

Alhamdulillah. Enak, sehat, dan halal.

Setelah kesuksesan grand launching di Ciwalk ini, di mana bisa membeli Bolu Susu Lembang? Apakah harus ke Lembang?

Ternyata tidak. Pihak manajemen Bolu Susu Lembang akan segera membuka outlet di beberapa titik di kota Bandung.

  • Jl. Raya Bojongsoang no. 108 B, Buah Batu, Bandung.
  • Jl. Jendral Amir Machmud no.218, Cimahi Utara.
  • Jl. Raya Jatinangor no. 172.
  • Jl. Malabar, Kosambi, Bandung.

Khusus tanggal 23 Desember 2017 sampai 1 Januari 2018, ada booth Bolu Susu Lembang di Pintu Utara Stasiun Bandung.

Outlet-outlet ini pun nantinya terus bertambah karena Bolu Susu Lembang membuka peluang kemitraan, tetapi hanya untuk area Bandung.

Gimana caranya menjadi mitra Bolu Susu Lembang? Coba hubungi Vikki Mahesa (0878-2228-0069), ke CS Bolu Susu Lembang (0811-1500-146), atau FB/IG bolulembang ya. 

Ssst... bilang tahu infonya dari blog saya ya, biar saya ngetop 😁

Bolu susu lembang bertahan berapa lama
Food style competition.

Bolu susu lembang bertahan berapa lama
Hasil karya para peserta lomba.

Aha. Dengan hanya ada di area Bandung, kekhasannya sebagai oleh-oleh Bandung tetap terjaga.

So, kalau berkunjung Bandung, masukkan Bolu Susu Lembang ini dalam daftar oleh-oleh yang mesti dibawa pulang untuk keluarga tercinta, ya.

Selamat menikmati Bandung. Keep Bandung clean and beautiful.

Salam,

Triani Retno A


Penulis, Editor, Blogger