Cara memasak rendang ayam yang enak

Rendang merupakan makanan khas Minang yang sangat kaya akan rempah-rempah. Ternyata, rendang tidak hanya menggunakan daging sapi, kamu bisa menggantinya dengan daging ayam. Resep dan cara memasak rendang ayam tidak terlalu sulit. Rasanya juga tidak kalah gurih dengan rendang sapi. Agar lebih nikmat, jangan lupa juga sajikan rendang ayam dengan nasi putih hangat. Selamat mencoba!!

Fimela.com, Jakarta Untuk menu buka puasa kali, bagaimana kalau mencoba resep ayam bumbu rendang? Sajian rendang ayam bisa jadi sajian istimewa untuk menu buka puasa. Kita pun bisa membuatnya sendiri di rumah dengan racikan bumbu rempah spesial.

Kali ini Fimela hadirkan lima resep ayam empuk bumbu rendang yang enak. Selengkapnya, langsung saja simak uraian resep pilihannya di bawah ini.

BACA JUGA

Cara Membuat Rendang Ayam tanpa Santan yang Sedap

Menu Hari Ini: Tim Ikan Kakap Pedas, Rendang Jengkol dan Perkedel Ayam

Resep Rendang Ayam Super Lezat Menggugah Selera

TERKAIT: Resep Sambal Terong Hijau yang Gurih Pedas Menggugah Selera

TERKAIT: 3 Resep Risoles Ayam yang Mudah, Enak dan Sederhana

TERKAIT: 10 Jenis Sate Enak dan Lezat yang Paling Populer di Indonesia, Mana yang Jadi Favoritmu?

TERKAIT: Resep Rempeyek Udang Ebi dengan Bumbu Sederhana

TERKAIT: Resep Tahu Bulat Rumahan yang Renyah di Luar Lembut di Dalam

1. Resep Ayam Kampung Bumbu Rendang

Bahan-bahan:

  • 1 kg daging ayam kampung
  • 1 liter santan kelapa
  • 5 butir cengkeh
  • 4 buah kapulaga
  • 2 buah kayu manis
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit
  • garam secukupnya

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 5 buah cabai merah
  • 5 cm lengkuas
  • 1/2 biji pala
  • 1 sdm ketumbar

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan semua bumbu kasar dan masak bumbu hingga matang.
  2. Tuang santan dan masukkan daging ayam. Aduk-aduk hingga rata dan masak hingga mendidih, kuah berkurang dan mengental.
  3. Jika ayam sudah empuk, matang dan kuah berkurang banyak hingga mengental, matikan api. Rendang ayam siap sajikan untuk sajian lebaran.

Advertisement

2. Resep Ayam Bumbu Rendang Lezat

Cara memasak rendang ayam yang enak

Ilustrasi ayam rendang./Copyright shutterstock.com/g/akulamatiau

Bahan

  • 1 ekor ayam kampung (potong menjadi 12 sampai 15 bagian)
  • 6 lembar daun jeruk 
  • 3 batang serai (memarkan)
  • 1 sdt asam jawa
  • 2 lembar daun kunyit (tali simpul)
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
  • 6 cm lengkuas (memarkan)
  • Minyak goreng (secukupnya)
  • 1000 ml santan kelapa

Bumbu Halus

  • 12 buah cabai keriting
  • 5 buah cabai merah besar (buang isi)
  • 13 siung bawang merah
  • 7 buah cabai rawit
  • 5 siung bawang putih
  • 1/4 sdt merica
  • 2,5 sdt ketumbar
  • 2 cm jahe 
  • 5 cm kunyit (bakar dulu sebelum dihaluskan)
  • Gula pasir (secukupnya)
  • Garam (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Kukus daging ayam hingga matang dan empuk. Goreng setengah matang agar saat dimasak tidak terlalu amis.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum. Sisihkan sebentar.
  3. Rebus santan kelapa bersama batang serai, asam jawa, daun jeruk, lengkuas dan daun kunyit hingga mendidih. 
  4. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan.
  5. Tambahkan daging ayam dan aduk rata. 
  6. Tambahkan garam, gula pasir dan kaldu ayam bubuk agar rendang ayam rasanya lebih nendang. 
  7. Masak atau ungkep hingga air santan cukup asat dan bumbu meresap ke dalam daging ayam dengan baik. 
  8. Jika sudah matang, angkat rendang ayam dan segera sajikan di piring saji.

3. Resep Ayam Bumbu Rendang tanpa Santan

Cara memasak rendang ayam yang enak

Ilustrasi rendang ayam./Copyright shutterstock.com/g/ahmohamed78

Bahan-Bahan:

  • 1 kg daging ayam
  • 15 cabai merah
  • 10 cabai rawit
  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 batang serai, geprek
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk, diiris tipis
  • 1 lembar daun kunyit
  • 4 cm jahe
  • 5 cm lengkuas, geprek
  • 3 cm kunyit
  • 3 butir kemiri
  • 1 buah pala
  • 1 sdm ketumbar butiran
  • gula dan garam secukupnya

Cara Membuat

  1. Cabai merah, cabai rawit, bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, ketumbar, pala, dan kemiri dihaluskan atau diulek. Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu halus, tambahkan lengkuas, serai, gula, garam, daun jeruk, daun kunuit, dan daun salam. Tunggu sampai bumbu matang.
  2. Masukkan daging ayam. Aduk rata. Tambahkan air secukupnya. Masak selama kurang lebih 30 menit sampai bumbu meresap dan ayam empuk. Angkat dan sajikan.

Advertisement

4. Resep Ayam Bumbu Rendang Spesial

Cara memasak rendang ayam yang enak

Ilustrasi rendang ayam./Copyright shutterstock.com/id/g/yuliang11

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung (potong menjadi 12 sampai 15 bagian)
  • 6 lembar daun jeruk
  • 3 batang serai (memarkan)
  • 1 sdt asam jawa
  • 2 lembar daun kunyit (tali simpul)
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
  • 6 cm lengkuas (memarkan)
  • Minyak goreng (secukupnya)
  • 1000 ml santan kelapa

Bumbu halus:

  • 12 buah cabai keriting
  • 5 buah cabai merah besar (buang isi)
  • 13 butir bawang merah
  • 7 buah cabai rawit
  • 5 siung bawang putih
  • 1/4 sdt merica
  • 2,5 sdt ketumbar
  • 2 cm jahe
  • 5 cm kunyit (bakar dulu sebelum dihaluskan)
  • Gula pasir (secukupnya)
  • Garam (secukupnya)

Cara Memasak:

  1. Kukus daging ayam hingga matang dan empuk.
  2. Goreng setengah matang agar saat dimasak tidak terlalu amis.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum. Sisihkan sebentar.
  4. Rebus santan kelapa bersama batang serai, asam jawa, daun jeruk, lengkuas dan daun kunyit hingga mendidih.
  5. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan.
  6. Tambahkan daging ayam dan aduk rata.
  7. Tambahkan garam, gula pasir dan kaldu ayam bubuk agar rendang ayam rasanya lebih nendang.
  8. Masak atau ungkep hingga air santan cukup asat dan bumbu meresap ke dalam daging ayam dengan baik.
  9. Angkat dan sajikan.

5. Resep Ayam Bumbu Rendang Basah

Cara memasak rendang ayam yang enak

Ilustrasi/Shutterstock.com/Wisnu Yudowibowo

Bahan-bahan:

  • 8 potong ayam
  • 65ml santan
  • 2 batang serai
  • 2 lbr daun salam
  • 2 lbr daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas

Bumbu halus:

  • 8 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 3 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 1 sdm ketumbar
  • 4 butir kemiri
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 sdm kecap
  • Gula
  • Garam
  • Penyedap rasa
  • Air

Cara Membuat

  1. Baluri ayam dengan jeruk nipis, cuci dan goreng hingga sedikit matang.
  2. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun salam, daun jeruk dan serai yang sudah digeprek. Masukkan ayam, tambahkan sedikit air. Biarkan mendidih dan daging ayam empuk.
  3. Tambahkan santan, aduk terus hingga air menyusut.
  4. Sajikan dengan taburan bawang goreng.

Selamat mencoba!

#WomenforWomen

Berikan Rating Untuk Resep Ini

5 stars4 stars3 stars2 stars1 stars

submit review

Cara memasak rendang ayam yang enak
Cara memasak rendang ayam yang enak
Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

  • Cara memasak rendang ayam yang enak

    resep praktis

    Agenda

    Resep Praktis

    Lihat Selengkapnya

    resep praktis
  • Cara memasak rendang ayam yang enak

    Ramadan

    Agenda

    Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.

    Apakah masak rendang harus di aduk terus?

    Aduk rendang secukupnya Selama rendang sapi dimasak dalam bumbu, daging tidak perlu diaduk terus-menerus agar tidak hancur. Namun, rendang juga perlu diaduk sesekali agar tidak gosong. Tentu saja perlu kehati-hatian dalam mengaduknya agar bentuk potongan daging tetap terjaga.

    Dalam memasak rendang menggunakan metode memasak apa?

    Metode pengolahan yang biasa digunakan pada pengolahan rendang ialah menggulai (stewing) (Filda dan Gusnita, 2019). Perlakuan yang berbeda terlihat dari cara penanganan bumbu, bumbu dicampurkan langsung kedalam larutan santan (stewing) maupun bumbu melalui proses penumisan (stir-frying).

    Apakah rendang dimasak dengan santan?

    Untuk mendapatkan bumbu rendang dengan minyak yang nikmat, gunakan santan kental dari kelapa tua.

    Kenapa rendang enak banget?

    Punya rasa yang kaya Ada sedikit manis, asin, rasa berbagai rempah, dan samar-samar rasa pedas. Kekayaan rasa dalam rendang membuatnya berkesan bagi orang yang baru pertama kali mencicipinya. Ini juga yang membuat rendang padang jadi makanan terenak di dunia bersanding dengan masala dosa dari India.