Cara menghilangkan background musik di video online

Penulis: Andreas

Cara menghilangkan suara video cukup mudah. Anda bisa menggunakan aplikasi editing sederhana termasuk menggunakan website khusus untuk menghapus suara video secara online.

Sebagian besar video tentunya mengandung audio. Umumnya video menggunakan format MP4, tapi bisa juga menggunakan format lainnya seperti AVI, MOV, WEBM, dan banyak lainnya.

Nah katakanlah Anda memiliki suatu file video, tetapi Anda tidak membutuhkan audionya. Sebenarnya bisa saja Anda melakukan mute manual setiap kali video diputar, tapi ada kemungkinan Anda lupa.

Oleh sebab itu, Anda ingin menghilangkan audio-nya secara permanen. Untungnya keinginan Anda ini mudah terwujud, sebab sudah banyak aplikasi dan situs yang menawarkan fitur ini.

Kali ini Hidup Digital akan memberikan tutorial menghilangkan suara video secara online. Jadi, ada beberapa pilihan situs edit online yang bisa Anda coba. Yuk disimak!

Baca Juga: 3 Cara Memperbaiki Speaker Laptop Mati

Menghilangkan audio menggunakan Clideo

Website pertama yang bisa Anda coba adalah Clideo. Ada banyak tawaran fitur dalam Clideo yang yang bisa memudahkan pekerjaan Anda dalam menghapus atau menghilangkan video.

Clideo mendukung semua format video. Jadi, Anda tidak perlu khawatir dengan format video yang Anda punya. Entah itu MP4, AVI, MPG, WMV, MOV, bahkan hingga VOB dapat dibaca oleh Clideo.

Karena menggunakan website, berarti Anda tidak perlu mendownload aplikasi apa pun. Terlebih Clideo menawarkan cara konversi yang sangat sederhana, hanya dengan satu kali klik.

Cara menghilangkan background musik di video online

Berikut beberapa fitur yang ditawarkan Clideo:

  • Simpel
  • Tidak buang waktu
  • Mendukung setiap format video
  • Tidak perlu download aplikasi
  • File aman dengan enkripsi
  • Bisa digunakan di perangkat apa pun

Nah dengan fitur-fitur tersebut, Clideo cocok bagi Anda yang terbilang pemula. Website ini sederhana dan mudah. Berikut caranya:

1. Buka laman Clideo dengan klik di sini

2. Di tampilan awal, klik Choose file

Cara menghilangkan background musik di video online

3. Cari file video yang Anda mau, klik Open

4. Tunggu proses upload berjalan

Cara menghilangkan background musik di video online

5. Untuk menghapus watermark, login dengan Facebook atau Google

6. Setelah itu, klik Download

Hapus audio dengan Audioremover

Situs kedua yang bisa Anda coba adalah Audioremover. Sama seperti Clideo, website ini juga menawarkan tampilan sederhana yang memudahkan pemula.

Menariknya, Audioremover tidak akan mengubah format video kecuali Anda menginginkannya. Jadi video dengan format MP4 akan tetap dengan format MP4 setelah audionya dihapus.

Website ini juga dapat berjalan dengan baik di berbagai perangkat seperti Windows, MacOS, Android, dan sebagainya.

Cara menghilangkan background musik di video online

Berikut sejumlah fitur yang ditawarkan Audioremover:

  • Bisa menghapus audio dari video apapun secara online
  • Mudah dioperasikan, hanya beberapa klik
  • Tinggal pilih dan upload
  • Mendukung MP4, ACI, WMV, MOV, dan format-format lainnya
  • File akan terhapus secara otomatis setelah beberapa jam
  • Mendukung upload video hingga 500 MB
  • 100% gratis

Fitur-fitur ini membuat Audioremover jadi salah satu web yang paling sering digunakan. Ikuti langkah-langkah di bawah ini

1. Buka Audioremover dengan klik di sini

2. Klik Browse > cari file video Anda > klik Open

Cara menghilangkan background musik di video online

3. Setelahnya, klik Upload Video

4. Tunggu proses upload berjalan

5. Jika sudah, klik Download File

Cara menghilangkan background musik di video online

6. Selesai, file akan tersimpan di komputer Anda

Hilangkan audio dengan Kapwing

Jika dua website di atas bermasalah, Anda bisa mencoba website ketiga, Kapwing. Web ini cukup menarik karena menyajikan fitur editing online.

Artinya, Anda tidak hanya bisa menghilangkan audio, tapi juga bisa melakukan edit ringan seperti menambah teks atau gambar. Selain itu, Anda juga bisa melakukan edit coloring.

Berikut langkah-langkahnya:

1. Buka Kapwing dengan klik di sini

2. Klik Upload File dan cari video yang Anda mau

Cara menghilangkan background musik di video online

3. Anda akan dibawa ke laman edit online, tunggu proses upload selesai

4. Jika sudah lihat di panel kanan ada Volume

5. Klik di ikon speaker untuk melakukan mute Video

Cara menghilangkan background musik di video online

6. Anda bisa menambahkan editing lain jika mau

7. Setelahnya, klik Export Video di bagian atas

8. Selesai, video Anda siap digunakan

Baca Juga: 2 Cara Mematikan Keyboard Laptop Sementara

Selamat mencoba

Demikian cara menghilangkan suara video secara online. Mudah, bukan?

Anda juga bisa menggunakan aplikasi untuk melakukan editing ini secara online. Silakan klik di sini.

Selamat mencoba!

Sumber

Animaker. (2020). Remove Audio from Video in Windows 10: 4 Free Ways. animaker.com

Ioforth. (2021). How to Remove Voice from Video. ioforth.com

Widsmob. (2020). How to Remove Audio from Video on Windows/Mac/iOS/Android/Online. widsmob.com

Windows Report. (2021). Best methods to remove audio from a video in Windows 10. windowsreport.com