PROFESI-UNM.COM – Komputer dapat digolongkan berdasarkan data yang diolahnya, berdasarkan jenis-jenisnya, berdasarkan penggunaannya, berdasarkan ukurannya, dan berdasarkan generasinya. Adapun pembagian komputer berdasarkan data yang diolah terbagi menjadi tiga, yaitu Komputer Analog, Komputer Digital, dan Komputer Hibrid.

Berikut ini perbedaan mendasar antara Komputer Analog, Komputer Digital, dan Komputer Hibrid.

  1. Komputer Analog
    Komputer Analog digunakan untuk data yang sifatnya kontinyu dan bukan data yang berbentuk angka tetapi dalam bentuk phisik, seperti misalnya arus listrik, temperatur, kecepatan, tekanan, dan lain sebagainya. Komputer Analog banyak digunakan pada proses pengontrolan pada pabrik kimia, pembangkit tenaga listrik, penyulingan minyak, rumah sakit untuk mengukur denyut jantung dan lain sebagainya.

Keuntungan dari komputer Analog adalah :a. Kemampuannya untuk menerima data dalam besaran phisik dan langsung mengukur data tersebut tanpa harus dikonversikan terlebih dahulu seperti pada Komputer Digital, sehingga proses dari Komputer Analog lebih cepat dibandingkan dengan Komputer Digital.b. Kecocokan dalam pengukuran

c. Sangat berguna untuk pengontrolan bersifat otomatis