Jumlah video di youtube saat ini

Jakarta, CNBC Indonesia - YouTube kini menjadi platform yang paling banyak dikunjungi netizen di seluruh dunia. Melalui aplikasi berbagi video ini pengguna bisa menyaksikan berbagai video yang diinginkan kapan saja dan di mana saja.

Besarnya peluang ini membuat banyak orang kini beralih menjadi konten kreator YouTube atau YouTuber. Mereka mencoba untuk membuat konten dibuat viral di kalangan netizen guna menarik penonton dan subscribers yang lebih banyak lagi.

Pilihan Redaksi

  • Cara Pakai WhatsApp Video Call Hingga 50 Peserta, Gratis!
  • Terungkap! Mark Zuckerberg Alasan Trump Buat Susah TikTok
  • Berapa Pengguna Aktif TikTok di Dunia? Jangan Kaget Yah!

Namun tahukan kamu jika video paling populer di YouTube adalah musik video dan program anak-anak. Iya, dalam 10 video paling banyak di tonton 6 di antaranya merupakan video musik dan 4 merupakan program anak-anak.

Dalam 10 video yang paling banyak ditonton tersebut tak ada video tentang keseharian YouTuber, konten prank, atau konten gaming. Berikut daftar video YouTube yang paling banyak ditonton di dunia seperti dihimpun dari Digital Trends, Selasa (25/8/2020).

1. Luis Fonsi featuring Yankee - Despasito

Musik video ini diluncurkan pada Januari 2017 dan mencatatkan rekor ditonton lebih dari 1 miliar kali dalam 97 hari. Kini video ini telah ditonton lebih dari 6,92 miliar kali.

2. Pinkfong - Baby Shark Dance

Musik video besutan perusahaan Korea ini banyak digemari oleh anak-anak karena lucu dan sederhana. Video ini telah ditonton lebih dari 6,32 miliar kali.

3. Ed Sheeran - Shape of You

Video ini diluncurkan pertama kali pada Januari 2017 dan dengan cepat menjadi salah satu video populer dan telah ditonton lebih dari 4,94 miliar kali.

4. Wiz Khalifa Featuring Charlie Puth - See You Again

Lagu ini merupakan salah satu soundtrack film Fast and Furious 7 yang dipersembahkan untuk Paul Walker salah satu pemeran dalam film tersebut yang meninggal pada 2013. Video ini telah ditonton lebih dari 4,69 miliar kali.

5. Masha and the Bear - Recipe for Disaster

Masha and the Bear adalah film animasi anak-anak buatan Rusia. Video Recipe for Disaster telah ditonton lebih dari 4,32 miliar kali.

6. Bruno Mars featuring Mark Ronson - Uptown Funk

Video musik ini diluncurkan pada November 2014 dan sudah ditonton lebih dari 3,92 miliar kali.

7. Psy - Gangnam Style

Psy merupakan artis Korea Selatan yang kemudian mendunia karena lagi Gangnam Style. Video ini sendiri sudah ditonton lebih dari 3,75 miliar kali.

8. LooLoo Kids - Johny Johny Yes Papa

Video anak-anak ini menggambarkan perilaku anak bayi yang senang maka gula. Video ini sudah ditonton lebih dari 3 miliar kali.

9. Miroshka TV - Learning Colors Multi-Colored Eggs on the Farm

Video ini mengajarkan anak-anak untuk mengenal warna. Video ini telah ditonton lebih dari 3,64 miliar kali.

10. Justin Bieber - Sorry

Video musik ini banyak digemari anak muda dan telah ditonton lebih dari 3,33 miliar kali.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

YouTube Down di RI, Ada Apa Ini?

(roy/sef)

Jumlah video di youtube saat ini
Ilustrasi YouTube. (Lionel BONAVENTURE / AFP)

Jakarta, CNN Indonesia --

YouTube merilis daftar video paling banyak ditonton di acara Brandcast Delivered tahun ini. Pada daftar tersebut tercatat video konten drama, keuangan, dan perawatan kulit meningkat lebih dari dua kali lipat.

Brandcast Delivered merupakan acara marketing tahunan dari YouTube. Youtube merilis daftar tersebut berdasarkan survei yang dilakukan ComScore VMX.

Hasil survei tersebut menyatakan lebih dari 100 juta penonton berusia di atas 18 tahun di Indonesia menonton video YouTube setiap bulan. Jumlah tersebut meningkat 30 persen dari tahun sebelumnya.

Sebagian besar pertumbuhan ini datang dari kota-kota di tingkat dua dan tiga, dengan waktu tonton mencapai 4,3 jam per hari.

Survei tersebut dilakukan mulai dari kuartal pertama 2020 hingga kuartal pertama 2021. Berikut daftar peningkatan waktu tonton warga Indonesia pada sejumlah konten di platform YouTube:

- Video drama, keuangan, dan perawatan kulit secara keseluruhan meningkat lebih dari dua kali lipat

- Video makanan meningkat 40 persen

- Video tentang game RPG meningkat 70 persen

- Video perawatan kulit pria juga naik dua kali lipat

Peningkatan waktu tonton pada sejumlah konten seperti keuangan dianggap sebuah kemajuan oleh Youtube, hal ini menjadi tanda bahwa orang Indonesia mulai melek terhadap literasi keuangan.

"YouTube adalah platform yang bagus untuk belajar. Kenaikan waktu tonton hingga 100 persen untuk video terkait keuangan menunjukkan jumlah waktu yang dihabiskan orang Indonesia untuk mempelajari kemampuan baru selama pandemi," ucap Randy Jusuf, Managing Director Google Indonesia dalam keterangan resmi, Kamis (14/10).

"Studi yang kami lakukan pada Juni 2021 menyoroti hal ini dan menunjukkan bahwa ada semakin banyak Gen-Z yang semakin melek dengan literasi keuangan, seperti belajar investasi dan pengelolaan keuangan," tambahnya.

Peningkatan pada waktu tonton di konten lain seperti makanan juga dianggap berdampak baik pada penonton, di antaranya membuat resep masakan baru.

"Untuk kategori makanan, pada masa pandemi masyarakat Indonesia suka menonton video mukbang populer. Namun, mereka juga belajar cara membuat resep masakan baru," ujar Randy.

Selain itu, dalam kategori drama, drama Korea menjadi semakin populer sebagai konsumsi hiburan masyarakat Indonesia. Namun sejumlah saluran lokal seperti Layar Drama Indonesia di RCTI juga tidak kalah saing dengan drama Korea tersebut.

Pada acara tersebut, YouTube juga menyampaikan yang diraih para kreator di Indonesia. Saat ini Youtube mencatat ada 1.000 channel di Indonesia dengan jumlah subscriber lebih dari satu juta.

Kemudian ada 25 kreator Indonesia yang telah berhasil mendapatkan Diamond Play Button karena telah melampaui 10 juta subscriber.

Semua kreator tersebut membuat video dalam berbagai format, mulai dari YouTube Shorts hingga video berdurasi panjang dan live streaming.

Selain itu, YouTube mengatakan berbagai format iklan yang tersedia di platform-nya dapat membantu para kreator meraih audiens lebih luas lagi.

Seperti format iklan Video Actions Campaigns yang baru-baru ini diluncurkan. Pada format tersebut, iklan dapat ditampilkan di lebih banyak tempat dibanding sebelumnya, termasuk di halaman beranda YouTube dan di halaman partner video Google.

"Banyaknya format iklan yang tersedia di YouTube memungkinkan brand untuk mendorong tindakan dan memungkinkan kreator konten untuk menjangkau audiens baru yang lebih luas," kata Yolanda Sastra, Head of Ads Marketing di Google Indonesia dalam keterangan resmi, Kamis (14/10).

Kemudian Youtube juga memiliki format iklan baru bernama Performance Max Beta. Format ini merupakan kampanye iklan all-in-one yang akan memudahkan merek mencapai tujuan bisnisnya melalui kekuatan machine learning atau pembelajaran mesin, yang dapat menampilkan format iklan berbeda di berbagai platform seperti Video, Search, Discovery, dan Display.

(fea/fea)

[Gambas:Video CNN]

Berapa total video di Youtube?

Menurut data Business of Apps, pengguna aktif Youtube di dunia mencapai 2,41 miliar pada kuartal II/2022.

Apa video paling banyak ditonton di Youtube?

Video musik dari lagu bertajuk Despacito menjadi yang paling banyak ditonton di Youtube hingga 23 Juni 2022. Lagu yang dinyanyikan Luis Fonsi bersama Daddy Yankee itu telah ditonton sebanyak 7,8 miliar kali. Posisi kedua ditempati oleh Ed Sheeran dengan lagunya yang berjudul Shape of You.

Apa video pertama di Youtube?

Jawed adalah co-founder YouTube. Video pertama Youtube yang diunggah Jawed berdurasi hanya 19 detik, berjudul "Saya di kebun binatang."

Apa nama video yang pertama kali menembus 1 miliar viewers?

Pada Desember 2012, "Gangnam Style" PSY menjadi video pertama yang mencapai satu miliar penayangan.