Sebutkan 4 perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik

JatimNetwork.com - Adik-adik mari membahas kunci jawaban tematik kelas 5 SD MI Tema 4, yaitu tentang 'Sehat Itu Penting'.

Buku pembelajaran yang digunakan merupakan Tematik Kelas 5 SD MI Kurikulum 2013 edisi revisi 2017 terbitan Kemendikbud.

Artikel ini akan membahas cara menyelesaikan soal tematik tema 4 halaman 5 dan 6 subtema 1, tentang 'Peredaran Darahku Sehat'? Adik-adik nantinya akan diminta memahami 'Perbedaan Pembuluh Nadi dan Pembuluh Balik'.

Baca Juga: Kunci Jawaban Halaman 44, 45, 46 dan 47 Kelas 5 SD MI Tema 4 Pembelajaran 6 tentang Peredaran Darahku Sehat

Namun sebelumnya, pastikan adik-adik membaca materi yang ada terlebih dahulu sebelum mengerjakan soal.

Kunci jawaban ini hanya bertindak sebagai panduan dalam mengerjakan tugas, dan juga untuk membantu orang tua mendampingi anak dalam belajar.

Panduan mengerjakan soal tentang 'Perbedaan Pembuluh Nadi dan Pembuluh Balik' ini disusun oleh alumnus Sofiyani Binti Mabruroh, S.Pd., alumnus IAIN Ponorogo.

Baca Juga: Kunci Jawaban Halaman 34, 37, 39 dan 41 Kelas 5 SD MI Tema 4 Pembelajaran 5 tentang Peredaran Darahku Sehat

Dikutip JatimNetwork.com dari artikel portaljember.pikiran-rakyat.com yang berjudul "Apakah Perbedaan Peranan Pembuluh Nadi dan Pembuluh Balik? Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 5 SD Lengkap Hal 5 dan 6" berikut kunci jawaban tematik tema 4.

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 5 SD Hal 5 dan 6

Ayo Menulis!

Pembuluh darah terdiri atas pembuluh nadi dan pembuluh balik. Pembuluh nadi dan pembuluh balik mempunyai peranan yang berbeda. Apakah perbedaan peranan pembuluh nadi dan pembuluh balik? Carilah informasi melalui buku, internet, maupun media lainnya.

Tentunya, kamu telah memperoleh informasi tentang peranan yang berbeda antara pembuluh nadi dan pembuluh balik. Tuliskan hasilnya pada tabel berikut ini.

Baca Juga: Kunci Jawaban Halaman 65, 67, 68, 69, 71 dan 72 Kelas 5 SD MI Tema 4 Pembelajaran 3: Organ Peredaran Darah

Pembahasan:

Kita telah mempelajari tentang pembuluh darah yang terdiri atas pembuluh nadi dan pembuluh balik. Kemudian kita diminta untuk mencari informasi perbedaan peranan diantara keduanya.

Perbedaan antara pembuluh nadi dan arteri misalnya dapat dilihat dari perbedaan nama lainnya, kandungan di dalamnya, dan tugasnya seperti berikut.

Jawaban:

1. Perbedaan- Pembuluh nadi: nama lainnya arteri.

- Pembuluh balik: nama lainnya vena.

Baca Juga: Kunci Jawaban Halaman 58, 61 dan 62 Kelas 5 SD MI Tema 4 Pembelajaran 2: Gangguan Organ Peredaran Darah

2. Perbedaan- Pembuluh nadi: berisi darah bersih kaya oksigen.

- Pembuluh balik: berisi darah kotor kaya karbondioksida.

3. Perbedaan- Pembuluh nadi: mengalirkan darah dari jantung ke seluruh tubuh.

- Pembuluh balik: mengalirkan darah dari seluruh tubuh ke jantung.

Itulah kunci jawaban pembelajaran tematik kelas 5 SD MI Tema 4. Tetap semangat dan jaga kesehatan.***[Woro Auliadana Balkis/portaljember.pikiran-rakyat.com]

Disclaimer:
1] Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban, bukan hanya hasil akhir.

2] Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3] Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

Page 2

Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 9 Halaman 128, 129, 130, 131, 132, 133, 134, 135, 136, 137 Subtema 3

Senin, 28 Maret 2022 | 20:13 WIB

Page 3

Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 9 Halaman 128, 129, 130, 131, 132, 133, 134, 135, 136, 137 Subtema 3

Senin, 28 Maret 2022 | 20:13 WIB

Ilustrasi darah dalam pembuluh darah. /Pixabay / qimono

SEPUTARLAMPUNG.COM - Mengenal macam-macam pembuluh darah merupakan salah satu materi yang dipelajari siswa Sekolah Dasar [SD] dan sederajat.

Salah satunya dipelajari oleh siswa kelas 5 SD/MI dalam tema 4 Subtema 1 Peredaran Darahku Sehat.

Berikut ini sejumlah ulasan dan rangkuman mengenai apa itu pembuluh darah, macam-macam pembuluh darah serta perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik.

Ulasan dalam artikel bisa menjadi referensi orang tua dan siswa saat mengerjakan sejumlah pertanyaan di buku tugas buku tematik.

Baca Juga: TERKINI: Sudah 100% Dicairkan ke 10,27 Juta Siswa SD dan SMP, Segera Cek Daftar Penerimanya di Link Ini

>

Pengertian Pembuluh Darah dan Jenisnya

Pembuluh darah merupakan saluran tempat mengalirnya darah dari jantung
ke seluruh tubuh dan dari seluruh tubuh kembali ke jantung.

Pembuluh darah terdiri atas dua jenis, yaitu pembuluh nadi dan pembuluh balik. 

Pembuluh nadi disebut arteri. Pembuluh balik disebut vena.

Sumber: Berbagai Sumber Buku Tematik Kemendikbud

Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 5 SD MI Halaman 6 Subtema 1 tentang perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik. //Pexels

PortalJember.com - Salam giat belajar adik-adik, kita akan mempelajari Kunci Jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 5 SD MI Tema 4 Sehat Itu Penting Edisi Revisi 2017 terbitan Kemendikbud.

Di artikel ini akan dibahas subtema 1 tentang Peredaran Darahku Sehat. Kunci jawaban untuk yang dibagikan dalam artikel ini yaitu dari pertanyaan di halaman 6.

Alangkah baiknya, adik-adik terlebih dahulu mencoba untuk mengerjakan soal yang ada semampunya, kemudian setelah selesai mintalah koreksi dari orang tua masing-masing.

Baca Juga: Organ Tubuh Manusia yang Berperan dalam Peredaran Darah, Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 5 SD MI Halaman 3

Berikut Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 5 SD MI Halaman 6 Subtema 1 tentang perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik, seperti dilansir PortalJember.com dari alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan [FKIP] Universitas Jember, Anisa Maharani, S.Pd.

Pembelajaran 1

Ayo Menulis

>

Tentunya, kamu telah memperoleh informasi tentang peranan yang berbeda antara pebuluh nadi dan pembuluh balik. Tuliskan hasilnya pada tabel berikut.

Perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik

Pembuluh Nadi:

1. Nama lainnya adalah pembuluh arteri

Lihat Foto

bio.libretexts.org

Pembuluh nadi dan pembuluh balik pada manusia


KOMPAS.com – Manusia memiliki pembuluh nadi dan juga pembuluh balik. Keduanya, merupakan pembuluh darah yang penting bagi kelangsungan hidup. Namun, keduanya juga memiliki perbedaan. Sebutkan perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik!

Definisi

Pembuluh nadi adalah pembuluh darah utama yang membawa darah ke luar dari jantung dan disebut sebagai arteri. Sedangkan, pembuluh balik adalah pembuluh darah utama yang membawa darah ke dalam jantung dan disebut sebagai vena.

Materi yang dibawa

Dilansir dari Healthline, pembuluh nadi membawa darah yang kaya akan oksigen dan rendah karbon dioksida. Sedangkan, pembuluh balik membawa darah yang rendah oksigen dan kaya akan karbondioksida.

Tekanan darah

Pembuluh nadi atau arteri memiliki tekanan darah yang lebih tinggi daripada pembuluh balik atau vena. Tekanan darah yang tinggi pada nadi diakibatkan tekanan yang diberikan saat jantung memompa ke luar darah. Tekanan darah yang tinggi membuat nadi terasa berdenyut.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, pembuluh balik harus melawan gaya gravitasi ke bawah sehingga memiliki tekanan darah yang rendah. Tekanan darah yang rendah membuat pembuluh balik tidak terasa berdenyut.

Sehingga, tekanan darah manusia diukur dari denyut pembuluh nadi atau arteri, bukan dari pembuluh balik yang tidak terasa denyutannya.

Baca juga: Sistem Peredaran Darah Manusia

Dinding

Pembuluh nadi memiliki dinding yang lebih tebal, lebih kuat, lebih berotot, dan juga lebih fleksibel dari pembuluh balik. Hal tersebut ditujukan agar pembuluh nadi kuat menahan tekanan darah tinggi akibat pompaan jantung.

Sedangkan pembuluh vena yang tidak menahan tekanan yang besar memiliki dinding pembuluh yang lebih tipis, tidak terlalu berotot, dan tidak terlalu elastis.

Volume darah

Perbedaan selanjutnya dari pembuluh nadi dan pembuluh balik adalah volume darah yang diangkutnya. Dilansir dari Microbe Notes, pembuluh nadi membawa volume darah yang tidak terlalu banyak yaitu sekitar 15% dari keseluruhan darah di tubuh.

Sedangkan, pembuluh balik membawa volume darah yang lebih tinggi yaitu sekitar 65% dari keseluruhan darah di tubuh.

Baca juga: Gangguan Sistem Peredaran Darah pada Manusia

Video yang berhubungan

Bài Viết Liên Quan

Bài mới nhất

Chủ Đề