Setelah shalat Isya Apakah boleh sholat istikharah?

Terdapat waktu-waktu yang tidak dianjurkan sholat istikharah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Sholat istikharah adalah salah satu sholat yang disunnahkan Rasulullah ﷺ. Sebagaimana diriwayatkan Imam Bukhari dari Jabir bin Abdullah RA, dia berkata:  

كَانَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يُعَلِّمُنَا الاِسْتِخَارَةَ فِي الأُمورِ كُلِّهَا “Nabi  ﷺ mengajari kami sholat istikharah di dalam segala urusan kami.” 

Sholat istikharah itu adalah untuk urusan-urusan yang seorang hamba tidak mengetahui tentang kebaikan dalam urusan tersebut. Maksudnya hamba tersebut masih meragukan apakah urusan tersebut baik atau tidak terutama dalam pandangan Allah SWT. 

Maka hamba tersebut akan memohon kebaika kepada Allah SWT  agar dimudahkan urusan-urusannya. Contohnya seperti urusan memilih calon istri, urusan bepergian, atau urusan pekerjaan. 

Waktu yang dibenci atau dilarang melakukan sholat istikharah adalah setelah sholat Subuh hingga terbitnya matahari seukuran tombak, dan juga dilarang melakukan istikharah ketika matahari berada di tengah atau tengah hari, dan setelah sholat Ashar hingga Maghrib atau saat waktu terbenam matahari, maka diluar ketiga waktu itu boleh melaksanakan sholat istikharah.  

Namun ada sebagian ulama berpendapat tentang waktu-waktu yang dilarang untuk mengerjakan sholat istikharah itu ada lima waktu. Yaitu setelah sholat Subuh, sampai naiknya matahari setinggi tombak, dan ketika berdirinya waktu Zuhur (tengah hari) sampai bergesernya matahari, dan sesudah sholat Ashar, sampai terbenamnya matahari. Sebagaimana diriwayatkan dari Abi Sa'id al khudri, ia berkata, Rasulullah bersabda:  

لا صَلَاةَ بَعْدَ صَلاةِ الْعَصْرِ حَتَّى تَغْرُبَ الشَّمْسُ، وَلا صَلاةَ بَعْدَ صَلاةِ الْفَجْرِ حَتَّى تَطْلُعَ الشَّمْسُ

"Tidak ada sholat selepas sholat Ashar sehingga matahari terbenam, dan tidak ada sholat selepas Subuh sehingga matahari telah naik.” 

Dan diriwayatkan Imam Muslim dari Amr bin Abbas As Sulami berkata: 

  أَخْبِرْنِي عَنْ الصَّلاةِ. فَقَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: صَلِّ صَلاةَ الصُّبْحِ، ثُمَّ أَقْصِرْ عَنْ الصَّلاةِ حَتَّى تَطْلُعَ الشَّمْسُ حَتَّى تَرْتَفِعَ، فَإِنَّهَا تَطْلُعُ حِينَ تَطْلُعُ بَيْنَ قَرْنَيْ شَيْطَانٍ، وَحِينَئِذٍ يَسْجُدُ لَهَا الْكُفَّارُ، ثُمَّ صَلِّ، فَإِنَّ الصَّلاةَ مَشْهُودَةٌ مَحْضُورَةٌ حَتَّى يَسْتَقِلَّ الظِّلُّ بِالرُّمْحِ، ثُمَّ أَقْصِرْ عَنْ الصَّلاةِ، فَإِنَّ حِينَئِذٍ تُسْجَرُ جَهَنَّمُ، فَإِذَا أَقْبَلَ الْفَيْءُ فَصَلِّ، فَإِنَّ الصَّلاةَ مَشْهُودَةٌ مَحْضُورَةٌ حَتَّى تُصَلِّيَ الْعَصْرَ، ثُمَّ أَقْصِرْ عَنْ الصَّلاةِ حَتَّى تَغْرُبَ الشَّمْسُ، فَإِنَّهَا تَغْرُبُ بَيْنَ قَرْنَيْ شَيْطَانٍ، وَحِينَئِذٍ يَسْجُدُ لَهَا الْكُفَّارُ

“Tolong kabarkan kepadaku tentang sholat, maka Rasulullah ﷺ menjawab: kerjakanlah sholat subuh, kemudian jangan sholat ketika matahari sedang terbit sehingga dia meninggi, karena waktu tersebut sedang keluar dua tanduk setan, dan ketika itu orang-orang kafir sedang sujud (pada matahari). Kemudian  jika matahari sudah meninggi, maka sholatlah, karena sholat pada waktu itu disaksikan dan dihadiri (oleh para malaikat) hingga pertengahan siang. 

Shalat istikharah jodoh sumber foto: Pinterest

Shalat istikharah yaitu shalat sunah yang dilakukan untuk memohon petunjuk kepada Allah. Baik shalat istikharah untuk pekerjaan, shalat istikharah jodoh, atau hal lain yang masih diragukan untuk memilih jalan mana yang harus diambil. Mulai dari kepentingan pribadi ataupun kepentingan umum. Namun, yang pasti shalat istikharah dilakukan ketika dilema untuk sebuah pilihan dan keputusan.

Adapun waktu shalat Istikharah yaitu ketika malam hari setelah shalat Isya. Shalat sunah ini bisa langsung dikerjakan tanpa harus tidur terlebih dahulu sama halnya dengan salat sunah pada umumnya akan lebih baik dikerjakan pada malam hari saat seorang hamba bisa merasa lebih khusyuk saat berkomunikasi atau berdoa kepada Sang Pencipta.

Tata Cara Shalat Istikharah Jodoh

Di kesunyian malam bisa beribadah dengan lebih tenang dan fokus walaupun begitu shalat istikharah jodoh juga bisa dikerjakan di pagi hari ataupun siang hari.

Adapun tata cara shalat istikharah yaitu sebagai berikut.

“Usholli sunatal istikharati rak'ataini illahi ta'ala”

  • Takbiratul ihram yang diikuti dengan doa iftitah

  • Berdiri kembali untuk menunaikan rakaat kedua

  • Membaca doa setelah shalat istikharah

للّٰهُمَّ اِنِّى اَسْتَخِيْرُكَ بِعِلْمِكَ وَاَسْتَقْدِرُكَ بِقُدْرَتِكَ وَاَسْئَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ الْعَظِيْمِ. فَاِنَّكَ تَقْدِرُ وَلَآاَقْدِرُ وَلَآاَعْلَمُ وَاَنْتَ عَلاَّمُ الْغُيُوْبِ. اَللّٰهُمَّ اِنْ كُنْتَ تَعْلَمُ اَنَّ هَذَااْلاَمْرَ (...) خَيْرٌلِّىْ فِىْ دِيْنِىْ وَمَعَاشِىْ فَاقْدُرْهُ لِىْ وَيَسِّرْهُ لِىْ ثُمَّ بَارِكْ لِىْ فِيْهِ وَاِنْ كُنْتَ تَعْلَمُ اَنَّ هذَااْلاَمْرَشَرٌّلِّىْ فِىْ دِيْنِىْ وَمَعَاشِىْ وَعَاقِبَةِ اَمْرِىْ وَعَاجِلِهِ وَآجِلِهِ فَاصْرِفْهُ عَنِّىْ وَاصْرِفْنِيْ عَنْهُ وَاقْدُرْهُ لِيَ الْخَيْرَحَيْثُ كَانَ ثُمَّ رَضِّنِىْ بِهِ

Artinya: “Ya Allah, aku meminta petunjuk kebaikan-Mu dengan ilmu-Mu, aku memohon keputusan-Mu dengan qudrat-Mu dan aku meminta dengan karunia-Mu yang besar, karena sesungguhnya Engkau yang berkuasa sedangkan aku tidak berkuasa. Engkau Yang Maha Mengetahui sedangkan aku tidak mengetahui dan Engkau Yang Maha Mengetahui segala yang gaib. Ya Allah, sekiranya engkau ketahui bahwa (sebutkan Pilihan yang dihadapi) baik untukku dalam agamaku, kehidupanku, dan akhir dari perkaraku ini, maka takdirkanlah ia untukku, mudahkanlah ia, lalu berkahilah aku padanya.”

Shalat istikharah dapat dilakukan apabila kita sedang dilema akan sesuatu termasuk dalam hal pelaksanaan shalat istikharah jodoh yang bisa dilakukan kapan saja. Shalat sunah ini dapat dilakukan sesuai sunnah Rasulullah sebanyak dua rakaat. Namun, sebagai catatan hasil shalat istikharah sendiri yakni ada di dalam hati kita sendiri.

Apakah habis sholat isya boleh sholat istikharah?

Waktu Sholat istikharah terbaik adalah di malam hari setelah melakukan sholat isya, sholat istikharah bisa anda kerjakan setelah tidur terlebih dahulu, dengan melaksanakan sholat istikharah pada malam hari bisa meningkatkan kekhusyuan anda dalam meminta petunjuk pada Allah, dalam kesunyian malam diharapkan anda bisa ...

Apakah sholat istikharah boleh setelah sholat maghrib?

Waktu sholat Istikharah dapat dikerjakan di waktu kapan saja, baik siang maupun malam selain waktu yang dilarang untuk mengerjakan sholat. Waktu yang dilarang untuk sholat sunnah itu adalah selepas sholat subuh sampai dengan matahari meninggi dan sesudah sholat ashar sampai matahari tenggelam.

Lebih baik kapan dilaksanakan shalat istikharah?

Adapun perihal waktu melaksanakan salat istikharah ini boleh kapan saja. Boleh dilaksanakan pada pagi, siang dan malam hari asalkan bukan pada 3 waktu yang terlarang untuk melakukan shalat, yakni ketika matahari terbit atau sedang berada di tengah atau sedang terbenam.

Tata Cara Shalat Istikharah jam berapa?

Yaitu sekitar jam 01.00 dini hari hingga sebelum subuh. Hal yang terpenting dari segala amal ibadah adalah niat dan cara mengerjakannya. Maka dari itu, niat dan tata cara sholat istikharah.