Variabel PENELITIAN pengaruh cahaya terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau

Dalam persiapan metodologis untuk menguji hipotesis penelitian, seorang peneliti harus mengidentifikasi variabel-variabel apa saja yang akan dilibatkan dalam penelitiannya. Semakin sederhana suatu rancangan penelitian, semakin sedikit variabel-variabel yang terlibat di dalamnya, begitu juga sebaliknya. Secara garis besar, variabel terbagi menjadi variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas ialah variabel yang memengaruhi variabel yang lain, sedangkan variabel terikat ialah variabel yang dipengaruhi oleh variabel bebas.

Pada kalimat yang diberikan pada contoh yaitu : "Pengaruh Cahaya Matahari terhadap Perkecambahan Biji Tanaman Kacang Tanah", maka yang menjadi :

  1. variabel bebas adalah cahaya matahari
  2. variabel terikat adalah perkecambahan biji
  3. Objek adalah tanaman kacang tanah