Apa yang ditampilkan pada level fisik pada abstraksi data?

Basis Data - Abstraksi Data Salah satu tujuan dan DBMS adalah untuk menyediakan antarmuka [interface] dalam mengelola data yang lebih ramah [user friendly] kepada pemakai. Untuk itu, sistem tersebut akan menyembunyikan detail tentang bagaimana data disimpan dan dikelola. Karena itu, seringkali data yang terlihat oleh seorang pemakai dapat berbeda dengan yang sesungguhnya tersimpan secara fisik. Abstraksi data mengacu pada tingkatan/level dalam bagaimana melihat data dalam sebuah sistem basis data. Ada 3 level abstraksi data:

1. Level Fisik [Physical Level]

Merupakan level terendah dalam abstraksi data, yang menunjukkan bagaimana sesungguhnya suatu data disimpan. Pada level ini, pemakai melihat data sebagai gabungan dan struktur dan datanya sendini. Pemakai juga berkompeten dalam mengetahui bagaimana representasi fisik dan penyimpanan data. Pada level ini kita berurusan dengan data sebagai teks, sebagai angka, atau bahkan melihatnya sebagai himpunan bit data.

2. Level Lojik/Konseptual [Conceptual Level]

Merupakan level berikutnya dalam abstraksi data yang menggambarkan data secara fungsional yang disimpan dalam basis data serta hubungannya dengan data yang lain. Pemakai pada level ini, misalnya, mengetahui bahwa data pegawai disimpan dalam beberapa tabel, seperti tabel pribadi, tabel pendidikan, tabel pekerjaan, tabel keluarga, dan sebagainya.

3. Level Penampakan [View Level]

Merupakan level tertinggi dan abstraksi data yang hanya menunjukkan sebagian dan basis data. Banyak user dalam sistem basis data tidak akan terlibat dengan semua data/informasi yang disimpan. Para user umumnya hanya membutuhkan sebagian data dalam basis data yang kemunculannya di mata pemakai diatur oleh aplikasi end-user. Aplikasi ini juga yang mengonversi data ash [fisik] menjadi data bermakna [lojik] pada pemakai. Misalnya, data hañ yang disimpan dalam bentuk kode [iuntuk Senin, 2 untuk Selasa, dan seterusnya] yang kemudian ditampilkan bukan dalam bentuk kodenya [1,2,3, dan seterusnya] tapi sudah dalam bentuk nama harinya [Senin, Selasa, Rabu, dan seterusnya]. Data yang ‘dinikmati’ pemakai juga bahkan sama sekali ber beda dengan representasi fisiknya, misalnya untuk data yang dapat divisualkan sebagai gambar, data yang dapat diperdengarkan sebagai suara, dan sebagainya. Data yang diperlihatkan juga bisa saja tidak berasal dan hanya sebuah tabel tapi mewakili relasi antartabel, tapi bagi pemakai yang menggunakannya terasa sebagai satu kesatuan data yang kompak.

Sumber : Fathansyah [Buku Basis Data, Penerbit Informatika]

1. Definisi Abstraksi Data Abstraksi data adalah gambaran umum untuk melihat data dalam sebuah sistem basis data. Abstraksi data mempunyai 3 level untuk memberikan gambaran umum suatu data yaitu physical view, conceptual view, external view. a. Physical View Merupakan level terendah dalam abstraksi data, yang menunjukkan bagaimana sesungguhnya suatu data disimpan, berapa banyak bit yang digunakan untuk sebuah pernyataan. Pada lapis inilah struktur data dijabarkan secara rinci. Pada level ini hanya developer yang bisa melihatnya.

b. Conceptual View Lapis konseptual lebih tinggi dari lapis fisik. Lapis ini menunjukkan data apa saja yang sesungguhnya disimpan pada basisdata, dan juga menjelaskan hubungan-hubungan antardata secara keseluruhan.  level ini dikendalikan oleh data administration.

c. External View lapis tertinggi pada abstraksi data. Lapis ini menunjukkan data apa yang ingin user lihat tetapi tidak semuanya ditampilkan. misalnya seorang mahasiswa ingin melihat datanya, tetapi ia tidak dapat melihat data dosen, ataupun mahasiswa lainnya. Kegunaan level ini adalah untuk menyederhanakan interaksi antara pemakai [user] dengan sistem.


2. Model Skema Basis Data a. Model Hirarki

Pada model hirarki, field atau record akan diatur dalam kelompok-kelompok yang berhubungan, menyerupai diagram pohon. Record yang levelnya lebih rendah akan berada di bawah record yang levelnya lebih tinggi. Model ini mengikuti pola hirarki pada suatu organisasi atau pada suatu keluarga, dimana terdapat rekaman data yang berfungsi sebagai “bapak” [parent-record] ada yang berfungsi sebagai “anak” [child-record], atau sebagai “pimpinan‟ dan “anak - buah”. Dalam model ini seorang “bapak” bisa memiliki lebih dari satu “anak” tetapi seorang “anak” hanya boleh memiliki satu “bapak”. Tetapi jika kita ingin menambahkan field baru ke sebuah record database akan membuat semua database harus didefinisikan kembali. Karena itulah diperlukan model database yang baru untuk menunjukkan masalah pengulangan data dan hubungan data yang kompleks. b. Model Jaringan

Model database jaringan merupakan pengembangan dari model database hirarki, dimana kelemahan yang ada pada model database hirarki yaitu ketidakmampuannya dalam mengelola hubungan banyak ke banyak [Many to Many] telah dapat diatasi dengan model database jaringan ini. Konsep database jaringan mirip dengan database hierarkis tetapi setiap record child [level lebih rendah] dapat memiliki lebih dari satu record parent [level lebih tinggi]. Selanjutnya setiap record child dapat dimiliki oleh lebih dari satu record parent. c. Model Relasi


Model Data Relasional adalah model basis data yang menggunakan tabel dua dimensi, yang terdiri dari baris dan kolom untuk menggambarkan sebuah berkas data. Database Relasional bekerja dengan menghubungkan data pada file-file yang berbeda dengan menggunakan sebuah kunci atau elemen data yang umum.


Page 2

Abstraksi data merupakan tingkatan/level bagaimana melihat data dalam sebuah sistem basis data.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan abstraksi data dan bagaimana abstraksi data dapat terjadi?

Abstraksi data merupakan merupakan tingkatan-tingkatan pengguna dalam memahami dan memandang tentang bagaimana sebenarnya sebuah data diolah dalam sebuah sistem database sehingga menyerupai kondisi yang sebenarnya dihadapi oleh pengguna.

Apa yg dimaksud dgn abstrak dalam sebuah tulisan?

Apa itu Abstrak? Abstrak merupakan ringkasan dari keseluruhan isi dokumen yang disajikan secara singkat dan akurat. Tujuan penulisan abstrak adalah untuk menggambarkan keseluruhan isi konsep dari sebuah gagasan yang ada dalam tulisan.

Apa yang ditampilkan pada level fisik pada abstraksi data?

Level fisik merupakan level abstraksi yang paling rendah menjelaskan secara detail bagaimana data disimpan dan kondisi sebenarnya atau diorganisasikan decara fisik atau aktual.

Lapis ini menunjukkan data apa saja yang sesungguhnya disimpan pada basisdata dan juga menjelaskan hubungan hubungan Antardata secara keseluruhan adalah?

Conceptual View Lapis ini menunjukkan data apa saja yang sesungguhnya disimpan pada basisdata, dan juga menjelaskan hubungan-hubungan antardata secara keseluruhan; Level ini dikendalikan oleh data administrator.

Apa itu physical view?

Tampilan fisik merujuk pada bagaimana dan di mana data secara fisik diatur dan disimpan dalam disk, tape, CD-ROM, atau media lainnya.

Apakah abstraksi bahasa?

Arsitektur ini dibuat dengan abstraksi tertentu. Bentuk utama dari abstraksi adalah abstraksi bahasa: bahasa buatan dikembangkan untuk menyatakan aspek tertentu dari sistem. Bahasa komputer dapat diolah oleh komputer. Contoh proses abstraksi adalah pengembangan bahasa pemrograman dari bahasa mesin, ke bahasa rakitan,

Apakah bahasa mesin memiliki tingkat abstraksi?

Anda dapat menemukan contoh menarik dan interaktif mengenai bahasa mesin di situs web edukasi //chortle.ccsu.edu/java5/Notes/chap04/ch04_4. html. 2. Bahasa pemrograman tingkat menengah Bahasa tingkat menengah memberikan satu tingkat abstraksi di atas kode mesin.

Apakah abstrak abstrak lebih panjang dari abstrak lain?

1. Abstrak Informatif abstrak ini lebih panjang dari abstrak lain nya karena dibuat sebaik mungkin tetapi tidak mengubah isi atau makna dari penulisan aslinya. 2. Abstrak Indikasi

Apakah struktur penulisan abstrak?

Struktur Penulisan Abstrak. Abstrak memiliki struktur penulisan menggunakan font time new roman dengan spasi berjarak 1 dengan menggunakan bahasa indonesia ataupun dengan bahasa inggris dan ketentuan urutannya adalah sebagai berikut.

Video yang berhubungan

Bài mới nhất

Chủ Đề