Bagaimana cara membuat kesimpulan yang baik

Kesimpulan yang ditulis dengan baik akan merepresentasikan keseluruhan tulisan yang telah kamu buat. Oleh sebab itu mengetahui bagaimana cara membuat kesimpulan yang baik menjadi hal penting yang harus dipahami bagi setiap pelajar. Yuk simak tips cara membuat kesimpulan di bawah ini! 

Langkah-Langkah Bagaimana Cara Membuat Kesimpulan yang Baik:

Baca Ulang Karya Tulis atau Makalah yang Kamu Buat

Bertujuan untuk memahami informasi penting dari teks yang telah kamu buat sehingga kesimpulan ditulis secara tepat.

Tentukan Kalimat Utama

Di dalam kesimpulan, tentu harus merangkum kalimat utama yang telah disusun agar pembaca mampu memahami dengan jelas keseluruhan isi makalah.

Tentukan Ide Pokok Tulisan

Ide pokok sebagai gambaran dari keseluruhan paragraf akan membantu kamu dalam mengembangkan tulisan dan memudahkan dalam menuliskan kesimpulan makalah.

Susun Ide Pokok dan Informasi Penting

Gunakan bahasa yang baku, jelas, dan tidak berbelit-belit agar pembaca mampu memahami dengan jelas terkait makna dan tujuan dari makalah yang telah kamu tulis.

Susun Kalimat Penjelas Menjadi Paragraf Kesimpulan

Bertujuan untuk memaparkan inti dari pokok bahasan dalam persoalan makalah yang ditulis.

Rangkai Kesimpulan menjadi Teks Bacaan

Bisa ditulis dengan teknik deduksi, yaitu menulis dengan menghubungkan setiap data dari persoalan yang diangkat.

Tulis Opini Terkait Masalah

Cantumkan opini dan keterbatasan dalam penulisan makalah yang dapat bermanfaat bagi peneliti selanjutnya dengan topik makalah serupa. 

Itu dia berbagai tips terkait bagaimana cara membuat kesimpulan, mudah bukan Sobat Diazen? Langsung saja praktikkan langkah-langkah di atas ya!

Cara Membuat Kesimpulan Otomatis secara Online, Mudah dan Cepat

Fatma Oct 3 12min read

Posted in: Edukasi Mahasiswa Pelajar Pendidikan

Tagged: Cara Membuat Kesimpulan Otomatis Membuat Kesimpulan Melalui Online




Cara Membuat Kesimpulan Otomatis secara Online, Mudah dan Cepat – Apakah kamu sedang mengerjakan tugas untuk membuat esai atau makalah dan perlu untuk menemukan cara untuk dapat membuat kesimpulan dengan lebih cepat?

Kamu tidak lagi perlu khawatir untuk membuat kesimpulan ini dengan cara yang manual dan perlu untuk membaca kembali keseluruhan dari isi tulisan.

Ada banyak cara membuat kesimpulan otomatis yang dapat kamu gunakan dengan lebih mudah dan tidak memakan waktu yang cukup lama.

Simak apa saja cara tersebut dan bagaimana kesimpulan sendiri memiliki peranan yang penting dalam tulisan yang kamu buat.

Pengertian dari Kesimpulan Menurut Berbagai Sudut Pandang

Daftar Isi

  • Pengertian dari Kesimpulan Menurut Berbagai Sudut Pandang
  • Metode untuk Melakukan Penulisan Kesimpulan
  • Cara Manual untuk Menuliskan Kesimpulan dalam Karya Ilmiah
  • Cara Otomatis untuk Membuat Kesimpulan Melalui Media Online




Daftar Isi

  • Pengertian dari Kesimpulan Menurut Berbagai Sudut Pandang
  • Metode untuk Melakukan Penulisan Kesimpulan
  • Cara Manual untuk Menuliskan Kesimpulan dalam Karya Ilmiah
  • Cara Otomatis untuk Membuat Kesimpulan Melalui Media Online

//www.pexels.com/@hoseinsatrap/

Sebelum memelajari lebih jauh terkait dengan cara membuat kesimpulan otomatis, maka perlu untuk memahami apa sebenarnya kesimpulan itu sendiri.

Ada beberapa sumber atau sudut pandang yang telah mendefinisikan apa sebenarnya yang dimaksudkan dengan kesimpulan.

Menurut KBBI, kesimpulan merupakan sebuah keputusan yang didasarkan pada cara berpikir yang diambil dari pembahasan tertentu.

Cara berpikir ini bergantung terhadap cara yang deduktif maupun induktif yang dimiliki oleh penulisnya.




Merriam Webster mendefinisikan kesimpulan sebagai sebuah bentuk penilaian yang masuk akal dan logis dalam pikiran seseorang.

Kesimpulan ini dapat diambil sebagai bentuk dari premis ketika adanya dua atau lebih dari preposisi.

Sementara Cambridge Rindge and Latin School memberikan definisi terhadap kesimpulan sebagai paragraf paling akhir dari sebuah penulisan dalam berbagai bentuk.

Isi dari paragraf akhir ini merupakan inti dari keseluruhan pembahasan yang sebelumnya sudah dipaparkan terlebih dahulu.




Tidak hanya ketiga sumber itu saja, USC Libraries juga menyampaikan bahwa kesimpulan sendiri digunakan sebagai bagian untuk meningkatkan pemahaman pembacanya.

Kesimpulan tidak hanya sebagai bentuk ringkasan atas topik utama yang telah dibahas atau pernyataan ulang dari masalah yang telah dipaparkan.

Melainkan, kesimpulan merupakan bentuk dari sebuah sintetis atas berbagai poin utama yang ada.

Panjang dari kesimpulan yang dibuat dalam tulisan ini biasanya terdiri dari satu atau dua paragraf yang telah dikembangkan.




Baca Juga :

8 Manfaat Penelitian Sosial Beserta Penjelasannya Lengkap

Metode untuk Melakukan Penulisan Kesimpulan

Secara umum, terdapat beberapa metode yang dapat kamu gunakan untuk membuat kesimpulan dari tulisan yang kamu buat.

Memang metode ini mungkin tidak digunakan jika kamu menggunakan cara membuat kesimpulan otomatis.




Namun, tidak ada salahnya untuk mempelajari dan menambah pengetahuan terkait dengan metode ini sendiri.

Bisa jadi metode ini nantinya perlu untuk kamu gunakan dalam beberapa kesempatan dan dibutuhkan dalam penulisan yang dikerjakan.

Berikut ini ketiga jenis dari metode yang biasa digunakan dalam membuat kesimpulan, diantaranya:

  1. Metode Generalisasi yang merupakan metode yang paling umum digunakan dalam pembuatan karya tulis ilmiah. Pembuatan kesimpulan menggunakan metode ini akan dimulai dari pembahasan terkait dengan keseluruhan dari permasalahan karya tulis ilmiah. Kemudian, baru membahas terkait dengan bagaimana permasalahan tersebut menjadi fokus penelitian yang digunakan.
  2. Metode Analogi yang menggunakan pandangan atau pokok gagasan dengan penyampaian yang lebih sederhana. Penggunaan metode ini biasanya banyak dilakukan untuk penelitian yang sifatnya non-ilmiah atau semi ilmiah.
  3. Metode Korelasi yang menggunakan kesimpulan dengan cara mencari fokus serta melihat bagaimana hubungan sebab akibat dalam penelitian tersebut. Penggunaan metode ini bertujuan untuk dapat memperjelas gagasan yang kamu sampaikan pada awal penulisan karya tulis ilmiah.

Cara Manual untuk Menuliskan Kesimpulan dalam Karya Ilmiah

Tidak hanya mengetahui cara membuat kesimpulan otomatis saja, tetapi kamu juga perlu untuk mengetahui cara yang dilakukan secara manual.




Cara ini dapat mempermudah kamu untuk membuat kesimpulan dari tulisan yang telah kamu buat.

Tidak menutup kemungkinan bahwa kamu nantinya juga akan membutuhkan pengetahuan terkait dengan cara manual ini.

Maka dari itu, penting untuk kamu memahami apa saja langkah yang perlu dilakukan dalam membuat kesimpulan.

Perhatikan langkah di bawah ini untuk dapat membuat kesimpulan dengan baik, di antaranya:




  1. Membaca kembali isi dari karya tulis ilmiah yang sudah selesai dibuat. Kamu dapat membacanya kembali mulai dari bagian pendahuluan hingga sampai akhir perumusan masalah. Cara ini dapat membantu kamu mengetahui maksud atau kesan umum yang didapatkan dari karya ilmiah tersebut.
  2. Menentukan mana yang menjadi kalimat utama yang menjadi gagasan atas karya tulis yang sudah dibuat. Kalimat utama ini akan lebih baik jika menggunakan bahasa yang efektif serta tidak bertele-tele.
  3. Gunakan ide pokok serta informasi penting yang kamu sampaikan melalui karya tulis tersebut. Susun ide atau informasi yang telah didapatkan tersebut menjadi paragraf untuk bagian kesimpulan.
  4. Setelah seluruh bagian dari kesimpulan di atas telah dibuat, maka kamu dapat menyusunnya untuk menjadi sebuah teks bacaan yang baik. Pastikan juga bahwa kesimpulan telah memenuhi seluruh gagasan pokok agar dapat mencakup seluruh karya tulis yang kamu buat tersebut.

Baca Juga :

8 Contoh Cover Makalah yang Baik dan Benar beserta Cara Membuatnya

Cara Otomatis untuk Membuat Kesimpulan Melalui Media Online

Setelah mengetahui apa saja langkah yang kamu dapat lakukan untuk  membuat kesimpulan secara manual, kali ini kamu akan mengetahui cara membuat kesimpulan otomatis.

Cara ini dianggap dapat mempermudah pembuatan kesimpulan yang perlu kamu lakukan dengan lebih cepat pula.




Kamu dapat menemukan banyak tools yang dapat kamu gunakan hanya dengan mencarinya di internet.

Di bawah ini, Mamikos akan memberikan dua rekomendasi alat yang dapat kamu gunakan untuk membuat kesimpulan secara otomatis.

A. Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Summary Generator

//summarygenerator.com/

Alat pertama yang dapat kamu gunakan sebagai cara membuat kesimpulan otomatis yaitu Summary Generator – Summarize Any Text Online.

Alat ini merupakan sebuah cara untuk dapat membuat ringkasan atau kesimpulan dengan lebih mudah. Selain itu, agar dapat menggunakan alat ini kamu juga tidak perlu untuk membayar terlebih dahulu.

Kamu dapat menggunakan alat yang berdasarkan software summarization ini dengan terbuka dan gratis.

Berikut ini cara membuat kesimpulan otomatis melalui Summary Generator diantaranya:

  1. Buka terlebih dahulu dokumen karya tulis yang akan kamu buat kesimpulannya. 
  2. Blok keseluruhan teks yang ingin untuk kamu buat kesimpulannya. Perlu untuk diingat bahwa kamu tidak perlu untuk memasukkan bagian sampul, daftar isi, daftar pustaka, serta lampiran. Kemudian, pilih menu Copy atau kamu dapat menggunakan Ctrl+C pada keyboard.
  3. Buka pada laman summarygenerator.com menggunakan web browser yang kamu inginkan. 
  4. Tempelkan teks yang sebelumnya sudah disalin tadi pada bagian kolom yang tersedia di layar. Kamu dapat menggunakan Ctrl+V melalui keyboard desktop yang kamu gunakan.
  5. Setelah semua teks sudah ditempelkan dengan benar, klik pada menu Summarize yang ada di bagian bawah kolom.
  6. Tunggu hingga hasil kesimpulan dari teks tadi muncul pada layar. Baca terlebih dahulu kesimpulan yang ada dan pastikan sudah memenuhi isi dari karya tulis yang kamu buat.
  7. Jika sudah puas dengan hasil kesimpulan, klik pada menu Copy dan tempelkan pada dokumen yang tadi dibuka.
  8. Sekarang tulisanmu sudah memiliki kesimpulan dan dapat dibagikan ke orang lain yang terkait.

Baca Juga :

Contoh Karya Ilmiah Lengkap Beserta Jenisnya

B. Membuat Kesimpulan Otomatis dengan EduBirdie

//edubirdie.com/

Alat kedua yang dapat kamu gunakan sebagai cara membuat kesimpulan otomatis dengan mudah yaitu melalui EduBirdie.

Alat ini sebenarnya merupakan sebuah layanan yang diperuntukan untuk penulisan esai secara profesional bagi para siswa.

EduBirdie juga memberikan berbagai macam layanan yang mungkin diperlukan oleh para penggunanya.

Salah satunya yaitu fitur untuk mempermudah kamu dalam membuat kesimpulan dengan lebih cepat.

Berikut ini merupakan cara membuat kesimpulan otomatis melalui EduBirdie diantaranya:

  1. Buka dokumen dari karya tulis yang sudah kamu buat dan ingin dicari kesimpulannya.
  2. Blok pada keseluruhan isi teks yang akan dibuat kesimpulan tanpa menyertakan sampul, daftar isi, daftar pustaka, dan lampiran. Kemudian klik kanan dan pilih menu Copy atau Ctrl+V pada keyboard. 
  3. Buka web browser yang digunakan dan masuk ke dalam laman edubirdie.com.
  4. Ketika website sudah terbuka, cari menu Tools yang ada di bagian bawah. Klik pada pilihan Free Essay Writing Tools, kemudian pilih Generate Conclusion.
  5. Kamu akan menemui dua buah kolom kosong pada layar. Pada kolom pertama, kamu isi apa judul dari karya tulis yang telah kamu buat tadi. Sementara pada kolom kedua, kamu masukkan teks yang tadi sudah disalin terlebih dahulu.
  6. Jika kedua kolom sudah diisi dengan benar, klik pada pilihan Summarize dan tunggu hingga kesimpulan selesai dibuat.
  7. Blok seluruh kesimpulan yang ada pada kolom dan kemudian salin untuk dapat kamu pindahkan ke dokumen karya tulis.

Baca Juga :

18 Contoh Teks Laporan Percobaan dan Strukturnya

Itu tadi merupakan penjelasan terkait dengan cara membuat kesimpulan otomatis dan juga manual yang dapat kamu lakukan.

Menggunakan alat yang otomatis dapat membantu kamu untuk membuat kesimpulan dengan lebih mudah dan cepat.

Kamu dapat mencari informasi lainnya terkait dengan tips seputar karya tulis hanya di Mamikos. Selamat mengerjakan dan semoga penjelasannya dapat membantu tugasmu.

Bagaimana cara menuliskan kesimpulan dari sebuah teks?

7 Cara Membuat Kesimpulan.
Baca Tulisan dengan Teliti. ... .
2. Tandai Topik Utama dan Poin Penting. ... .
3. Bagi Pembahasan dalam Beberapa Sub. ... .
4. Seleksi Informasi Relevan Tiap Topik. ... .
Tulis Kesimpulan Sesuai Bahasa Sendiri. ... .
6. Gunakan Kata Transisi untuk Menghubungkan Poin Penting. ... .
7. Lakukan Evaluasi Terhadap Kesimpulan..

Apa saja yang perlu ada dalam kesimpulan?

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menarik kesimpulan, yaitu:.
Merupakan jawaban dari hipotesis..
Dibuat secara tegas dan jelas..
Dinyatakan secara singkat dan padat..
Berdasarkan data..
Tidak menggunakan angka statistik..
Tidak bersifat pesanan..

Bagaimana cara membuat kesimpulan dari makalah?

Cara Membuat Kesimpulan Makalah.
Membaca ulang karya tulis yang Anda buat..
Menentukan kalimat utama..
Menemukan ide pokok tulisan..
Menyusun ide pokok dan informasi penting..
Menyusun kalimat penjelas menjadi kesimpulan paragraf..
Merangkai kesimpulan paragraf menjadi teks bacaan..
Tuliskan opini terkait masalah dan keterbatasan..

Di mulai dari hal apakah ciri kesimpulan yang baik?

Ciri-ciri kesimpulan yang baik dan benar Sederhana, singkat dan jelas. Pesan dapat tersampaikan. Memuat intisari tulisan. Dimulai dari hal khusus ke umum.

Bài mới nhất

Chủ Đề