Jelaskan kesalahan yang terjadi saat melakukan gerakan kombinasi ayunan lengan dengan langkah kaki

146 Kelas VII SMPMTs Gambar 5.12 Pembelajaran tahap 5 gerakan guling lenting

c. Kesalahan-Kesalahan yang Sering Terjadi Pada Pembelajaran Guling

Lenting Kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat melakukan pembelajaran guling lenting antara lain sebagai berikut. 1 Pada saat kedua kaki dilemparkan, kedua lutut bengkok. 2 Kedua kaki terbukatidak rapat. 3 Badan kurang melenting, atau terlalu melenting membusur. 4 Kurang tolakan tangan. C. Pembelajaran Rangkaian Senam Lantai Tujuan rangkaian gerakan senam lantai adalah untuk mengombinasikan teknik gerakan-gerakan rangkaian gerakan senam lantai yang telah dipelajari. Setelah peserta didik melakukan rangkaian gerakan senam lantai, coba rasakan teknik-teknik rangkaian gerakan senam lantai yang mana mudah dan sulit dilakukan. Mengapa teknik gerakan tersebut mudah dan sulit dilakukan? Temukan permasalahan tersebut, kemudian lakukan kembali gerakan-gerakan tersebut. Sebelum berlatih rangkaian seman lantai, peserta didik sudah mampu melakukan gerakan guling depan, guling belakang, dan guling lenting. Rangkaian gerakan senam lantai dapat dilakukan dengan cara: perorangan dan berpasangan. Dalam melakukan rangkaian gerakan senam lantai, peserta didik diharapkan dapat menunjukkan nilai-nilai sikap seperti: kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, disiplin, dan toleransi. Senam lantai selain sebagai pemanasan juga sangat menarik untuk ditonton, baik dilakukan secara perorangan maupun secara massal. Gerakan secara seragam dan membentuk formasi menarik dan mengesankan. Pria tampil selama 70 detik dan wanita 90 detik, dengan diiringi musik. Rangkaian urutan mulai dari lompatan, putaran, keseimbangan diselingi dengan unsur lonjakan dan akrobatik. 147 Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Bentuk-bentuk rangkaian gerakan senam lantai antara lain sebagai berikut. a. Pembelajaran Rangkaian Gerakan Guling Depan dan Guling Belakang Gambar 5.13 Cara melakukan rangkaian gerakan guling depan dan guling belakang b. Pembelajaran Rangkaian Gerakan Guling Belakang dan Guling Lenting Gambar 5.14 Cara melakukan rangkaian gerakan guling belakang dan guling lenting c. Pembelajaran Rangkaian Gerakan Guling Depan dan Guling Lenting Gambar 5.15 Cara melakukan rangkaian gerakan guling depan dan guling lenting 148 Kelas VII SMPMTs Senam lantai adalah salah satu dari rumpun senam. Sesuai dengan istilah lantai, maka gerakan-gerakanbentuk pembelajarannya dilakukan di atas lantai. Jadi lantai matraslah yang merupakan alat yang dipergunakan. Senam lantai disebut juga dengan istilah pembelajaran bebas. Oleh karena tidak mempergunakan benda-benda atau perkakas lain pada saat melakukannya. Tujuan melakukan senam lantai selain meningkatkan kemampuan melakukan bentuk- bentuk gerakan senam lantai sendiri, juga sebagai pembelajaran pembentukan kemampuan untuk mempermudah melakukan gerakan senam dengan alat. Bentuk-bentuk pembelajaran senam lantai bermacam-macam gerakannya. Gerakan guling depan adalah gerakan mengguling atau menggelinding ke depan membulat. Pembelajaran guling depan dapat terbagi atas dua bagian yaitu : guling depan dengan sikap awal jongkok dan guling depan dengan sikap awal berdiri. Guling ke belakang adalah menggelundung ke belakang, posisi badan tetap harus membulat yaitu kaki dilipat, lutut tetap melekat di dada, kepala ditundukkan sampai dagu melekat di dada. Gerakan guling ke belakang dapat dilakukan dengan cara guling ke belakang dengan sikap jongkok. 149 Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Penilaian Pengetahuan Tugas Individu A. Berilah tanda silang X pada huruf a, b, c, atau d yang merupakan jawaban paling benar Coba kamu kerjakan di rumah dan dikumpulkan dalam bentuk portofolio 1. Gerakan mengguling atau menggelinding ke depan membulat dinamakan . . . . a. guling ke depan c. guling lenting b. guling ke belakang d. meroda 2. Sikap awal gerakan berguling ke depan adalah . . . . a. berdiri c. berbaring b. berjongkok d. duduk 3. Pada gerakan guling ke depan ketika panggul menyentuh matras, peganglah tulang kering dengan kedua tangan menuju posisi . . . . a. berdiri c. berjongkok b. duduk d. berbaring 4. Menggelundung ke belakang, posisi badan tetap harus membulat yaitu kaki dilipat, lutut tetap melekat di dada, kepala ditundukkan sampai dagu menempel di dada dinamakan . . . . a. guling lenting c. guling ke depan b. meroda d. guling ke belakang 5. Posisi badan saat akan melakukan gerakan berguling belakang yang benar adalah . . . . a. membelakangi matras c. di sebelah kanan matras b. di depan matras d. di sebelah kiri matras 6. Sikap akhir guling belakang pada umumnya adalah . . . . a. telungkup c. miringtidur b. jongkok d. berdiri 7. Suatu gerakan lenting badan ke atas depan yang disebabkan oleh lemparan kedua kaki dan tolakan kedua tangan dinamakan . . . . a. guling lenting c. guling ke depan b. meroda d. guling ke belakang 8. Saat badan sudah berada di atas kepala, kedua kaki segera dilecutkan ke depan lurus dibantu oleh kedua tangan mendorong badan dengan menekan lantai, merupakan pelaksanaan gerakan . . . . a. guling ke depan c. guling lenting b. guling ke belakang d. meroda 9. Sikap permulaan guling lenting adalah . . . . a. telungkup c. miringtidur b. jongkok d. berdiri tegak 10. Sikap akhir guling lenting adalah . . . . a. telungkup c. miringtidur b. jongkok d. berdiri tegak 5 150 Kelas VII SMPMTs B. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan tepat Coba kamu kerjakan di rumah dan dikumpulkan dalam bentuk portofolio 1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan guling depan 2. Jelaskan cara melakukan gerakan guling depan 3. Jelaskan cara memberikan bantuan guling depan 4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan guling belakang 5. Jelaskan cara melakukan gerakan guling belakang 6. Jelaskan cara memberikan bantuan guling belakang 7. Jelaskan apa yang dimaksud dengan guling lenting 8. Jelaskan cara melakukan gerakan guling lenting 9. Jelaskan cara melakukan rangkaian gerakan guling depan dan guling belakang 10. Jelaskan cara melakukan rangkaian gerakan guling depan, guling belakang dan guling lenting Tugas Kelompok C. Setelah kamu mempelajari materi senam lantai, coba kamu kerjakan tugas kelompok di bawah ini dengan penuh rasa tanggung jawab. Tugas kelompok ini dapat dikerjakan di rumah dan dikumpulkan dalam bentuk portofolio No. Tugas Gerak Cara Melakukan Kesalahan yang terjadi Perbaikan Kesalahan 1. Pembelajaran gerakan guling ke depan. 2. Pembelajaran gerakan guling ke belakang. 3. Pembelajaran gerakan guling lenting. 4. Pembelajaran gerakan kombinasi guling ke depan dilanjutkan dengan guling belakang. 5. Pembelajaran gerakan kombinasi guling ke belakang, guling depan dilanjutkan dengan guling lenting. 151 Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Penilaian Keterampilan D. Penilaian aspek keterampilan dilakukan terhadap proses pelaksanaan suatu gerakan penilaian proses yang dilakukan oleh peserta didik. Butir tes keterampilan yang dilakukan oleh peserta didik pada senam lantai adalah sebagai berikut. Rubrik Penilaian Tes Keterampilan Aspek yang Dinilai Kualitas Gerak 1 2 3 4 1. Lakukan gerakan guling ke depan Unsur-unsur yang dinilai adalah ketepatan dalam melakukan gerakan. 2. Lakukan gerakan guling ke belakang Unsur-unsur yang dinilai adalah ketepatan dalam melakukan gerakan. 3. Lakukan gerakan guling lenting Unsur-unsur yang dinilai adalah ketepatan dalam melakukan gerakan. 4. Lakukan gerakan rangkaian guling depan dan guling belakang Unsur-unsur yang dinilai adalah ketepatan dalam melakukan gerakan. 5. Lakukan gerakan rangkaian guling depan, guling belakang dan guling lenting Unsur-unsur yang dinilai adalah ketepatan dalam melakukan gerakan. JUMLAH JUMLAH SKOR MAKSIMAL: 12 Penilaian Perilaku E. Penilaian aspek perilaku sikap dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti kegiatan belajar mengajar. Pengamatan dalam proses penilaian dilakukan saat peserta didik melakukan senam lantai. Aspek-aspek yang dinilai meliputi: kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, disiplin, dan toleransi. Berikan tanda cek √ pada kolom yang sudah disediakan, setiap peserta peserta didik menunjukkan atau menampilkan perilaku yang diharapkan. Tiap perilaku yang di cek √ dengan rentang nilai antara 1 sampai dengan 3. Baik=3, Sedang = 2, dan Kurang = 1. Rubrik Penilaian Perilaku Perilaku yang Dinilai Cek √ Baik Sedang Kurang 1. Kerja sama 2. Tanggung jawab 3. Menghargai teman 4. Disiplin 5. Toleransi Jumlah skor maksimal = 15 152 Kelas VII SMPMTs Aktivitas ritmik, langkah kaki, ayunan lengan, langkah biasa, langkah rapat, langkah keseimbangan, langkah depan, langkah silang, ayunan satu lengan, ayunan dua lengan, variasi gerakan langkah kaki dan ayunan lengan. Kata Kunci Peta Konsep Aktivitas Gerak Berirama Setelah mempelajari materi pada bab ini, peserta didik diharapkan memiliki pengetahuan dan mampu mempraktikkan aktivitas gerak berirama dalam bentuk rangkaian sederhana secara koordinatif dengan kontrol yang baik dengan menunjukkan perilaku kerja sama, bertanggung jawab, menghargai perbedaan, disiplin, dan toleransi selama bermain. Tujuan Pembelajaran 6 Aktivitas Gerak Berirama Hakekat Aktivitas Gerak Berirama • Pengertian aktivitas gerak berirama • Asal-usul aktivitas gerak berirama Gerakan Langkah Kaki Aktivitas Gerak Berirama • Langkah biasa • Langkah rapat • Langkah keseimbangan • Langkah depan • Langkah silang Gerakan Ayunan Lengan Aktivitas Gerak Berirama • Ayunan satu lengan depan belakang • Ayunan satu lengan ke samping • Ayunan satu lengan ke samping bersamaan • Ayunan dua lengan depan belakang • Ayunan dua lengan silang depan di muka badan PEMBANGKIT MOTIVASI Apakah kamu suka dengan musik. Bagaimana perasaanmu ketika mendengarkan musik? Kamu pasti merasa senang, bukan ? Musik membuat hati kita merasa senang. Apalagi jika musik tersebut diiringi dengan gerakan badan. Olahraga yang diiringi musik ini disebut senam irama. Senam irama merupakan rangkaian gerakan senam yang dilakukan dengan rangkaian langkah-langkah kaki disertai ayunan lengan dan sikap badan dengan diiringi suatu irama atau musik. Gerakan senam irama harus dilakukan dengan luwes, berkesinambungan gerak dan ketepatan irama yang menarik. Sebenarnya, senam irama telah lama dikenal dan dilakukan oleh siswa-siswi sekolah. Namun dapat dikatakan senam itu sudah lama vakum. Apabila kamu ingin melaksanakan senam irama ini dengan baik kamu harus berlatih secara berulang-ulang. Nah, pada bab ini kamu akan diajak mengenal berbagai tehnik dasar gerakan senam irama tanpa alat, antara lain melangkah, ayunan lengan serta mengenal nilai-nilai yang terkandung dalam setiap gerakan. Untuk lebih jelasnya, pelajari materi berikut.Apakah kamu suka dengan olahraga senam, jika iya coba kamu pelajari bentuk-bentuk latihan keseimbangan senam lantai. Penyajian materi dipaparkan secara lengkap, baik melalui gambar yang disertai penjelasannya. 153 Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan A. Pengertian dan Asal-Usul Aktivitas Gerak Berirama Sekarang coba kamu baca tentang pengertian dan asal-usul aktivitas gerak berirama berikut ini. Senam irama atau disebut juga aktivitas gerak berirama adalah gerakan senam yang dilakukan dalam irama musik, atau pembelajaran bebas yang dilakukan secara berirama. Aktivitas gerak berirama dapat dilakukan dengan menggunakan alat ataupun tidak menggunakan alat. Alat yang sering digunakan adalah gada, simpai, tongkat, bola, pita, topi dan lain-lain sebagainya. Senam irama adalah senam yang dilakukan untuk menyalurkan rasa seni atau rasa keindahan atau untuk membina dan meningkatkan seni gerak. Secara prinsip antara senam biasa dengan senam irama tidak ada perbedaan, hanya saja pada senam irama ditambahkan irama ritme. Tekanan yang harus diberikan pada senam irama ialah: irama, kelentukan tubuh dan kontinuitas gerakan. Senam mulai dikenal di Indonesia pada tahun 1912, ketika senam pertama kali masuk ke Indonesia pada jaman penjajahan Belanda. Masuknya senam ini bersamaan dengan ditetapkannya pendidikan jasmani sebagai pelajaran wajib di sekolah-sekolah. Senam yang diperkenalkan pertama kali adalah senam sistem Jerman. Sistem ini menekankan pada kemungkinan-kemungkinan gerak yang kaya sebagai alat pendidikan. Pada tahun 1916, sistem itu digantikan sistem Swedia yang menekankan pada gerak. Sistem ini dibawa dan diperkenalkan oleh seorang perwira kesehatan dari angkatan laut kerajaan Belanda bernama Dr. H.F. Minkema. Masuknya Jepang ke Indonesia pada tahun 1942 merupakan akhir dari kegiatan senam yang berbau barat di Indonesia. Jepang melarang semua bentuk senam di sekolah dan di lingkungan masyarakat diganti oleh “Taiso”. Taiso adalah sejenis senam pagi berbentuk kalestenik yang harus dilaksanakan di sekolah-sekolah sebelum pelajaran dimulai. Senam irama termasuk kedalam jenis olahraga senam umum karena memiliki ciri-ciri sebagai berikut: 1 Mudah diikuti, 2 Tidak membutuhkan biaya yang mahal, 3 Diiringi musik atau nyanyian, 4 Melibatkan banyak peserta, dan 5 Bermanfaat untuk kesehatan tubuh. B. Pembelajaran Gerakan Langkah Kaki Gerak Berirama Bentuk-bentuk gerakan langkah kaki antara lain sebagai berikut. 1. Langkah Biasa Cara melakukannya adalah sebagai berikut. a. Berdiri dengan sikap tegak rileks. b. Langkahkan kaki kiri ke depan dan kedua lengan di samping badan. c. Langkahkan kaki kanan ke depan dan jatuhkan pada tumit. d. Lanjutkan melangkah dengan kaki kiri secara bergantian. Amati dan rasakan koordinasi gerakan yang dilakukan, dan temukan pola yang paling sesuai buat kamu. 154 Kelas VII SMPMTs Gambar 6.1 Cara melakukan gerakan langkah biasa 2. Langkah Rapat Cara melakukannya adalah sebagai berikut. a. Berdiri dengan sikap tegak rileks. b. Langkahkan kaki kanan di depan kaki kiri. c. Kemudian, melangkahkan kaki kiri di depan kaki kanan. d. Lanjutkan kedua kaki rapat. Amati dan rasakan koordinasi gerakan yang dilakukan, dan temukan pola yang paling sesuai buat kamu. Gambar 6.2 Cara melakukan gerakan langkah rapat 3. Langkah Keseimbangan Cara melakukannya adalah sebagai berikut. a. Berdiri dengan sikap tegak rileks. b. Hitungan 1: langkahkan kaki kiri ke depan. c. Hitungan 2: kaki kanan menyusul melangkah ke depan. d. Ketika tumit kaki kanan masih terangkat, kaki kiri mundur diikuti kaki kanan mundur merapat. Amati dan rasakan koordinasi gerakan yang dilakukan, dan temukan pola yang paling sesuai buat kamu. 155 Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Gambar 6.3 Cara melakukan gerakan langkah keseimbangan 4. Langkah Depan Cara melakukannya adalah sebagai berikut. a. Berdiri dengan sikap anjur kiri. b. Hitungan 1: silangkan kaki kiri di muka kaki kanan. c. Hitungan 2: kaki kiri menyusul dan bersama-sama kaki kanan menyusul lagi satu hep dua. d. Selanjutnya, langkahkan kaki kiri, disusul kanan, kemudian diikuti langkah kiri. Amati dan rasakan koordinasi gerakan yang dilakukan, dan temukan pola yang paling sesuai buat kamu. Gambar 6.4 Cara melakukan gerakan langkah depan 5. Langkah Silang Cara melakukannya adalah sebagai berikut. a. Berdiri dengan sikap anjur kiri. b. Hitungan 1: silangkan kaki kiri di muka kaki kanan. c. Kruispas dapat pula dilakukan ke belakang. d. Langkah silang ini dilakukan dengan irama 24. Amati dan rasakan koordinasi gerakan yang dilakukan, dan temukan pola yang paling sesuai buat kamu. 156 Kelas VII SMPMTs 5 Gambar 6.5 Cara melakukan gerakan langkah depan C. Pembelajaran Gerakan Ayunan Lengan Aktivitas Gerak Berirama Bentuk-bentuk gerakan ayunan lengan antara lain sebagai berikut : 1. Gerakan Ayunan Satu Lengan Depan Belakang Cara melakukannya adalah sebagai berikut. a. Sikap permulaan berdiri tegak, melangkah, kedua lengan lurus ke depan. b. Hitungan 1: ayun lengan kiri ke belakang diikuti kedua lutut mengeper. c. Hitungan 2: ayunkan kembali tangan kiri ke depan. d. Hitungan 3- : sama dengan hitungan 1–2 hanya dilakukan dengan tangan kanan. e. Lakukan pembelajaran ini 6x4 hitungan dengan irama 44. Amati dan rasakan koordinasi gerakan yang dilakukan, dan temukan pola yang paling sesuai buat kamu. Gambar 6.6 Cara melakukan gerakan ayunan lengan satu lengan ke depan aktivitas gerak berirama

2. Gerakan Ayunan Satu Lengan ke Samping

Video yang berhubungan

Bài Viết Liên Quan

Bài mới nhất

Chủ Đề